Pertumbuhan PDRB Gambaran Umum Kondisi Daerah 1.

3 dari aspek geog rafis Kabupaten Kerinci terletak diantara 01°41’ Lintang Selatan sampai dengan 02°26’ Lintang Selatan dan diantara 101°08’ Bujur Timur sampai dengan 101°40’ Bujur Timur. Selain itu, secara umum wilayah Kabupaten Kerinci dapat dikelompokkan dalam beberapa satuan morfologi yaitu dataran, perbukitan yang bergelombang halus sampai perbukitan sedang dan pergunungan. Dari bentuk morfologi dan penyebaran batuannya terlihat ke arah Utara akan dijumpai morfologi yang lebih tinggi yaitu morfologi perbukitan bergelombang sampai pergunungan, yang diikuti dengan variasi dan berbagai jenis batuan. Sedangkan ke arah Selatan dijumpai morfologi dataran rendah dengan jenis batuan yang relatif sejenis.

1.2.3. Demografi

Sumberdaya manusia atau aspek kependudukan di Kabupaten Kerinci mencakup data kependudukan, jumlah dan sebaran penduduk, struktur usia penduduk, struktur penduduk menurut mata pencaharian, penduduk berdasarkan jenis kelamin dan tingkat pendidikannya serta tingkat angkatan kerja dan orientasi pergerakan penduduk. Pertumbuhan penduduk Kabupaten Kerinci dalam 5 lima tahun terakhir berdasarkan data kependudukan yang telah diterbitkan oleh BPS Kabupaten Kerinci Tahun 2012-2015 tumbuh secara fluktuatif. Pada tahun 2012 jumlah penduduk Kabupaten Kerinci berjumlah 235.796 jiwa, yang terdiri dari117.584 laki-laki dan 118.212 perempuan, lalu pada tahun 2013 mengalami peningkatan menjadi 236.762 jiwa, yang terdiri dari 118.194 laki- laki dan 118.568 perempuan. Tahun 2014 mengalami penurunan, jika dibandingkan dengan tahun 2013 hingga mencapai 234.003 jiwa, yang terdiri dari 116.777 laki-laki dan 117.226 perempuan. Sedangkan dalam tahun 2015 mengalami pertumbuhan hingga menjadi 234.882 jiwa, yang terdiri dari 117.301 laki-laki dan 117.581 perempuan.

1.2.4. Pertumbuhan PDRB

PDRB atas dasar harga berlaku Kabupaten Kerinci dalam kurun waktu 3 tiga tahun terakhir berkembang secara positif, yaitu jika dalam tahun 2013 mencapai angka sebesar Rp.5,517 triliun, maka pada tahun 2014 meningkat sebesar 13,1 menjadi Rp.6,239 triliun. Peningkatan terbesar pada tahun 2014 terjadi pada Lapangan Usaha Administrasi Pemerintahan, Pertahanan, dan Jaminan Sosial sebesar 37,25 sedangkan yang paling rendah adalah Lapangan Usaha Jasa Pendidikan menurun sebesar 3,89. 4 Pada tahun 2015 terjadi peningkatan yang lebih baik dibandingkan tahun 2014 sebesar 13,27 menjadi Rp.7,067 triliun. Peningkatan terbesar pada tahun 2015 terjadi pada Lapangan Usaha Administrasi Pemerintahan, Pertahanan, dan Jaminan Sosial sebesar 27,38 namun peningkatan yang paling rendah adalah Lapangan Usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum sebesar 7,27. Secara lengkap data pertumbuhan PDRB secara fluktuatif, dapat dilihat sebagaimana tedapat dalam tabel 2.17 dibawah ini. Tabel 1.2 PDRB Atas Dasar Harga Berlaku ADHB Kabupaten Kerinci Tahun 2013-2015 Lapangan Usaha PDRB Juta Rupiah 2013 2014 2015 1 2 3 4 1. Pertanian, Peternakan, Kehutanan Perikanan 3.041.377,92 3.393.117,90 3772.712,00 2. Pertambangan Penggalian 76.688,61 90.416,90 103.897,20 3. Industri Pengolahan 162.793,79 182.999,30 206.806,90 4. Pengadaan Listrik dan Gas 1.536,05 1.746,50 2.108,2 5. Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah, dan Daur Ulang 21.369,80 23.596,60 26.168,10 6. Konstruksi 336.530,87 394.639,60 425.061,76 7. Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil, dan Sepeda Motor 513.980,85 595.898,66 697.693,84 8. Transportasi dan Pergudangan 122.320,19 145.017,91 169.224 9. Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum 47.341,02 57.918,18 62.129,34 10. Informasi dan Kominikasi 317.409,55 351.689,20 416.701,06 11. Jasa Keuangan dan Asuransi 63.724,06 68.756,33 74.313,25 12. Real Estate 100.956,20 105.963,98 121.224,94 13. Jasa Perusahaan 2.440,41 2.782,46 3.161,15 14. Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib 289.628,85 397.528,74 506.368,86 15. Jasa Pendidikan 263.932,83 253.678,20 290.879,74 16. Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial 76.258,09 88.189,85 98.494,42 17. Jasa lainnya 78.903,15 85.813,05 99.804,78 Jumlah 5.517.192,24 6.239.753,30 7.067.749,79 Sumber: BPS Kabupaten Kerinci Tahun 2015 dan 2016. Sedangkan PDRB atas dasar harga konstan ADHK Kabupaten Kerinci padatahun 2013 sebesar Rp.4,418 triliun menjadi sebesar Rp.4,811 triliun atau meningkat sebesar 8,88. Lapangan Usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum mengalami peningkatan terbesar pada tahun 2014 sebesar 18,68 dan terendah pada Lapangan Usaha Jasa Pendidikan dengan peningkatan PDRB sebesar 1,94. PDRB tahun 2015 juga mengalami peningkatan menjadi Rp.5,121 triliun atau meningkat sebesar 6,45 dibandingkan tahun 2014. Suplai terbesar terhadap peningkatan PDRB 2015 terjadi pada Lapangan Usaha Informasi dan Komunikasi sebesar 5 16,42 dan terendah pada Lapangan Usaha Pengadaan Listrik dan Gas sebesar 0,52. Rincian PDRB Kabupaten Kerinci dalam kurun waktu 3 tiga tahun, dapat dilihat sebagaimana tedapat dalam tabel 2.18 dibawah ini. Tabel 1.3 PDRB Atas Dasar Harga Konstan ADHK Kabupaten Kerinci Tahun 2008-2012 Lapangan Usaha PDRB Juta Rupiah 2013 2014 2015 1 2 3 4 1. Pertanian, Peternakan, Kehutanan Perikanan 2.283.462,68 2.515.928,62 2.631.754,22 2. Pertambangan Penggalian 64.587,50 69.523,79 76.404,67 3. Industri Pengolahan 149.523,01 156.985,18 165.867,71 4. Pengadaan Listrik dan Gas 1.824,05 1.898,25 1.908,18 5. Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah, dan Daur Ulang 18.258,00 19.033,77 20.142,96 6. Konstruksi 290.739,38 331.764,09 346.949,83 7. Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil, dan Sepeda Motor 409.593,19 457.961,72 496.979,46 8. Transportasi dan Pergudangan 114.367,38 122.994,82 134.174,14 9. Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum 36.143,57 42.896,89 44.780,97 10. Informasi dan Kominikasi 302.351,50 290.419,23 338.100,83 11. Jasa Keuangan dan Asuransi 49.819,09 53.268,86 55.440,12 12. Real Estate 89.353,12 91.293,49 95.615,97 13. Jasa Perusahaan 1.982,91 2.140,42 2.225,74 14. Administrasi Pemerintahan, Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib 259.434,83 289.715,17 313.138,99 15. Jasa Pendidikan 206.079,10 210.080,27 227.923,30 16. Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial 68.354,56 77.906,02 85.232,15 17. Jasa lainnya 73.062,16 77.472,67 84.844,90 Jumlah 4.418.936,04 4.811.283,26 5.121.484,15 Sumber: BPS Kabupaten Kerinci Tahun 2015 dan 2016.

1.2.5. PDRB Per Kapita