POLA MENGAKSES MEDIA PADA PENYANDANG TUNA NETRA Studi Pada Penyandang Tuna Netra di UPT Rehabilitasi Sosial Cacat Netra Malang

STRATEGI MEMBANGUN PERSONAL BRANDING MELALUI
MEDIA SOSIAL
(Studi pada Profesional Pengguna Twitter)

SKRIPSI
Diajukan kepada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Universitas Muhammadiyah Malang
Sebagai Persyaratan untuk Mendapatkan Gelar Sarjana (S-1)

Oleh :
Muhammad Yasin
NIM: 09220428

JURUSAN ILMU KOMUNIKASI
FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG
2013

LEMBAR PENGESAHAAN

Nama


: MUHAMMAD YASIN

NIM

: 09220428

Jurusan

: Ilmu Komunikasi

Fakultas

: Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Judul Skripsi : STRATEGI

PERSONAL

MEMBANGUN


BRANDING

MELALUI MEDIA SOSIAL
(Studi pada Profesional Pengguna Twitter)

Telah dipertahankan dihadapan Dewan Penguji Skripsi
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Jurusan Ilmu Komunikasi
Universitas Muhammadiyah Malang
dan dinyatakan LULUS
Pada Hari

: Selasa

Tanggal

: 30 Juli 2013

Tempat


: Ruang 609

Mengesahkan,
Dekan FISIP UMM

Dr. Wahyudi, M.Si

Dewan Penguji :
1. Drs. Farid Rusman, M.Si

(

)

2. Zen Amirudin, S.Sos

(

)


3. Dr. Muslimin Machmud, M.Si

(

)

4. Isnani Dzuhrina, M.Adv

(

)

KATA PENGANTAR

Syukur Alhamdulillah peneliti panjatkan kehadirat Allah SWT. Sholawat
serta

salam


dicurahkan

atas

junjungan

Nabi

Muhammad

SAW.

atas

terselesaikannya tugas akhir ini. Dengan kerja keras dan dukungan dari banyak
pihak, akhirnya peneliti dapat menyelesaikan studi di Konsentrasi Jurnalistik dan
Studi Media, Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik,
Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) angkatan tahun 2009 ini.
Dengan terselesaikannya skripsi berjudul “Membangun Personal Branding
Melalui Media Sosial (Studi pada Profesional Pengguna Twitter)” maka

selesai sudah masa studi Strata 1 peneliti. Walaupun masih banyak kekurangan
dan kelemahan di penelitian ini. Maka peneliti berharap bisa di jadikan acuan
untuk penelitian berikutnya yang berguna bagi perkembangan Ilmu Komunikasi.
Karya Ilmiah ini berisikan tentang strategi yang dilakukan para profesional
dalam membangun personal branding di media sosial. Objek penelitian yang
dipilih adalah Twitter yang saat ini menjadi trend dan digunakan banyak orang.
Selanjutnya dilakukan penelitian kualitatif dengan tipe deskriptif. Hasil analisis
tersebut untuk menemukan strategi. Terkait dengan kesimpulan adalah strategi
yang didapat dari subjek dalam memanfaatkan Twitter untuk membangun
personal branding.
Penulis selaku manusia biasa menyadari bahwa karya ilmiah ini masih
terdapat kekurangan karena keterbatasan wawasan serta literatur dari penulis,
maka penulis mengharapkan adanya masukan-masukan yang bersifat membangun
guna menambah wawasan penulis dalam menyusun karya-karya selanjutnya.
Malang, 22 Juli 2013

Penulis

DAFTAR ISI


LEMBAR PENGESAHAN ......................................................................
KATA PENGANTAR ...............................................................................
DAFTAR ISI ..............................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................
DAFTAR GAMBAR .................................................................................
DAFTAR TABEL .....................................................................................
ABSTRAKSI..............................................................................................

ii
iii
iv
vii
viii
ix
x

BAB 1. PENDAHULUAN ........................................................................
1.1. Latar Belakang ...............................................................................
1.2. Rumusan Masalah ..........................................................................
1.3. Tujuan Penelitian ...........................................................................

1.5. Kegunaan Penelitian.......................................................................

1
1
9
9
9

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA ...............................................................
2.1. Strategi ......................................................................................
2.1.1. Akar dari Strategi ............................................................
2.1.2. Strategi Modern ...............................................................
2.1.3. Definisi Strategi ..............................................................
2.1.4. Komponen-Komponen dalam Strategi ............................
2.1.5. Rumusan Komprehensif Tentang Strategi ......................
2.1.6. Tingkat-Tingkat Strategi .................................................
2.1.7. Prinsip-Prinsip untuk Mensukseskan Strategi.................
2.1.8. Langkah-Langkah Strategi Komunikasi .........................
2.2. Personal Branding ....................................................................
2.2.1. Definisi Personal Branding ............................................

2.2.2. Hukum Personal Branding .............................................
2.2.3. Elemen-Elemen dalam Personal Branding.....................
2.2.4. Karakteristik Personal Branding ....................................
2.2.5. Dimensi Utama Pembentuk Personal Branding .............
2.2.6. Cara Membangun Personal Branding di Twitter............
2.2.7. Cara Membangun Online Personal Branding.................
2.3. Media Sosial .............................................................................
2.3.1. Definisi Media Sosial ......................................................
2.3.2. Pertumbuhan Media Sosial .............................................
2.3.3. Pemahaman Media Sosial ...............................................
2.3.4. Alasan Media Sosial Menjadi Penting ............................
2.3.5. Alasan Orang Menggunakan Media Sosial .....................
2.4. Profesional ...............................................................................
2.4.1. Definisi Profesional.........................................................
2.4.2. Sifat-Sifat Pelaku Profesi ................................................
2.4.3. Sikap Seorang Profesional ..............................................
2.4.4. Mengukur Profesionalisme .............................................

11
11

11
13
14
15
17
19
22
24
26
26
27
32
33
35
36
38
39
39
40
41

42
43
43
43
44
45
46

2.4.5. Ciri-Ciri Profesional ........................................................ 51
BAB 3. METODE PENELITIAN ............................................................
3.1. Pendekatan Penelitian ...............................................................
3.2. Tipe dan Dasar Penelitian ........................................................
3.3. Tempat Penelitian.....................................................................
3.4. Subjek Penelitian......................................................................
3.5. Metode Pengumpulan Data ......................................................
3.6. Teknik Analisis Data ................................................................
3.7. Uji Keabsahan Data..................................................................

53
53
53
54
55
56
59
61

BAB 4. GAMBARAN OBJEK PENELITIAN .......................................
4.1. Pengertian Twitter ..................................................................
4.2. Sejarah Twitter .......................................................................
4.3. Logo dan Simbol Twitter .......................................................
4.4. Makna Logo Twitter ..............................................................
4.5. Pertumbuhan Twitter..............................................................
4.6. Simbol dan Istilah dalam Twitter ...........................................
4.7. Fungsi Twitter ........................................................................
4.8. Etika dalam Twitter ................................................................
4.9. Dampak Positif Twitter ..........................................................
4.10. Kelebihan Twitter...................................................................

62
62
62
66
68
69
71
72
73
73
74

BAB 5. PENYAJIAN DAN ANALISIS DATA ......................................
5.1. Identitas Subjek Penelitian .......................................................
5.1.1. Identitas Subjek 1 ............................................................
5.1.2. Identitas Subjek 2 ............................................................
5.1.3. Identitas Subjek 3 ............................................................
5.1.4. Identitas Subjek 4 ............................................................
5.1.5. Identitas Subjek 5 ............................................................
5.1.6. Identitas Subjek 6 ............................................................
5.2. Analisis Hasil Penelitian ..........................................................
5.2.1. Konsistensi Membuat dan Pengelolaan Tweet ................
5.2.1.1. Tujuan Membuat Tweet Setiap Hari ...................
5.2.1.2. Dominasi dan Alasan Memilih Topik Tweet ......
5.2.1.3. Cara Mengelola Pesan .........................................
5.2.2.Konsistensi Melakukan dan Pengelolaan Kultweet..........
5.2.2.1. Tujuan Melakukan Kultweet Setiap Minggu .......
5.2.2.2. Konsistensi Pemilihan Tema Sesuai Profesi .......
5.2.2.3. Dominasi dan Alasan Memilih Tema Kultweet ..
5.2.2.4. Cara Menyusun Pesan dalam Kultweet ...............
5.2.3. Perencanaan dan Persiapan Tweet dan Kultweet .............
5.2.4. Metode Penataan Profil Twitter ......................................
5.2.4.1. Biodata Profil ......................................................
5.2.4.2. Kriteria Pemasangan Avatar, Nama, Description
5.2.4.3. Penggunaan Gaya Bahasa, Kosa Kata di Twitter

75
77
78
78
78
79
79
79
80
80
80
86
91
95
95
99
105
109
115
119
119
121
127

5.2.5. Waktu Efektif untuk Membuat Tweet dan Kultweet .......
5.2.6. Target Sasaran .................................................................
5.2.6.1. Cara Memperhatikan Target Sasaran ..................
5.2.6.2. Permintaan Tema Pembahasan dari Target .........
5.2.7. Relasi Antar Pengguna Twitter .......................................
5.2.7.1. Kriteria Tweet yang Di-retweet ...........................
5.2.7.2. Alasan Me-retweet ..............................................
5.2.8. Media ..............................................................................
5.2.8.1. Alasan Memilih Twitter ......................................
5.2.8.2. Cara Mempromosikan Akun Twitter ..................
5.2.9. Manfaat Membangun Personal Branding di Twitter ......

131
137
142
140
144
146
149
152
152
156
159

BAB 6. PENUTUP.....................................................................................
6.1. Kesimpulan ..............................................................................
6.2. Saran .........................................................................................
6.2.1. Saran Akademis ..............................................................
6.2.2. Saran Praktis ...................................................................

164
164
166
166
167

DAFTAR PUSTAKA

DAFTAR LAMPIRAN
Lampiran

Halaman

1.

Draf Wawancara Penelitian............................................................. 172

2.

Hasil Wawancara ............................................................................ 174

3.

Capture Balasan Email dari Subjek ............................................... 200

4.

Data Calon Subjek............................................................................ 202

5.

Hasil Dokumentasi Profil Twitter Subjek ....................................... 205

6.

Hasil Observasi Tweet Subjek ......................................................... 208

7.

Hasil Observasi Retweet Subjek ....................................................... 213

8.

Hasil Observasi Kultweet Subjek ..................................................... 218

DAFTAR GAMBAR
Gambar

Halaman

4.1. Blueprint Awal Twitter ................................................................... 64
4.2. Desain Logo Awal Twitter .............................................................. 67
4.3. Desain Logo Error Twitter .............................................................. 67
4.4. Logo Terbaru Twitter ...................................................................... 68

DAFTAR TABEL
Tabel

Halaman

1.

Persentase Pertumbuhan Situs Jejaring Sosial ................................ 70

2.

Simbol dan Istilah pada Twitter ...................................................... 71

DAFTAR PUSTAKA
Sumber Buku:
Anwar Arifin. 1984. Strategi Komunikasi. Bandung: Armico.
Bungin, B. 2008. Konstruksi Sosial Media Massa: Kekuatan Pengaruh Media
Massa, Iklan Televisi, dan Keputusan Konsumen Serta Kritik Terhadap
Peter L. Berger dan Thomas Luckmann. Jakarta: Kencana Prenada
MediaGroup.
Daryanto. 2010. Ilmu Komunikasi. Bandung: PT. Sarana Tutorial Nurani
Sejahtera.
Didik Aprianto. 2012. Pengaruh Tipe Kepribadian Terhadap Kinerja Karyawan
Pada Perusahaan Roti “Mandiri” Wonogiri. Skripsi. Fakultas Ekonomi dan
Bisnis. Universitas Muhammadiyah Malang. Malang.
Panji Adhi Prasetia. 2008. Analisis Efektivitas Media Promosi The Botol Sosro
dan The Sariwangi. Skripsi. Fakultas Pertanian. Universitas
Muhammadiyah Malang. Malang.
Diki Andeas. 2010. Why Did The Chicken Browse The Sosial Media. Jakarta: PT.
Elex Media Komputindo.
Dominikus Juju dan Mata Maya Studio. 2009. Twitter. Jakarta: PT. Alex Media
Komputindo.
Efendy, Onong Uchjana. 1989. Kamus Komunikasi. Bandung: CV. Mandar Maju.
Elvinaro Ardianto. 2010. Metode Penelitian untuk Public Relations, Kuantitatif
dan Kualitatif. Bandung: Simbiosa Rekatama Media.
Everett M. Rogers. 1986. Communications Technology: TheNew Media in
Society.
Hafied Cangara.2013. Perencanaan dan Strategi Komunikasi. Jakarta: Rajawali
Pers.
Gusriana Rasyida. 2011. Pemaknaan Komunitas Blogger Terhadap Youtube
Sebagai Media Ekspresi. Skripsi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.
Universitas Muhammadiyah Malang. Malang.
Henry Mintzberg. 1994. Definisi dan Rencana Strategi. Basic Books.

Indra Sanjaya. 2009. The Twitter Hand Book. Yogyakarta: Universitas Atma Jaya
Yogyakarta.
Isnani Dzuhrina. 2013. Personal Branding di Era WEB 2.0. Naskah Orasi Ilmiah.
Jalalludin Rakhmat. 2002. Metode Penelitian Komunikasi. Bandung. PT Remaja
Rosdakarya.
J. Winardi. 2008. Motivasi dan Pemotivasian dalam Manajemen. Jakarta: PT
Rajagrafindo Persada.
Lakein. 1997. Keberhasilan Menguasai Waktu Dengan Hidup, edisi Bahasa
Indonesia. Jakarta: Pustaka Tangga.
Leila Paramita. 2006. Konsistensi Bupati dalam Merealisasikan Program Strategis
Pembangunan. Skripsi. Ilmu Pemerintahan. Universitas Muhammadiyah
Malang. Malang.
Macan, T. H. Shanani, C. Dibboye, R. L. dan Philip, A. P. 1990. College
student’s time management: correlation with academic perfoemance and
stress. Journal of Education Psychology, 82 (4), 760-768.
Madcoms. 2010. Facebook, Twitter, dan Plurk dalam Satu Genggaman.
Yogyakarta: Penerbit ANDI dengan MADCOMS.
Mc. Kenzi, A. (1989). Time For Succes. New York: Mc. Graw Hill.
Muslimin. 2004. Hubungan Masyarakat dan Konsep Kepribadian. Malang: UMM
Press.
_______. 2011. Komunikasi Tradisional. Yogyakarta: Buku Litera.
Panji Adhi Prasetia. 2008. Analisis Efektivitas Media Promosi The Botol Sosro
dan The Sariwangi. Skripsi. Fakultas Pertanian. Universitas
Muhammadiyah Malang. Malang.
Roestiyah. 1989. Masalah-Masalah Ilmu Keguruan. Jakarta: Bina Aksara.
Salusu, J. 2006. Pengambilan Keputusan Strategik untuk Organisasi Publik dan
Organisasi Non Profit. Jakarta: PT Grasindo.
Schmitt, P. E. 1992. The Winning Edge Maximing Succes in Collage. New
York: Mc. Graw Hill.
Sugiyono. 2006. Metode Penelitian Pendidikan, Pendekatan Kuantitatif,
Kualitatif dan R&D. Bandung: Penerbit Alfabeta.

_______. 2010. Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.
Suprayogo, Imam dan Tobroni. 2003. Metodologi Penelitian Sosial-Agama.
Bandung: PT Remaja Rosdakarya.
Surya Oktaviana. 2007. Hubungan Minat Karir Dengan Penentuan Pilihan Karir
Pada Remaja. Skripsi. Fakultas Psikologi. Universitas Muhammadiyah
Malang. Malang.
Tasmara T. 1987. Komunikasi Dakwah. Jakarta: CV Gaya Media Pratama.
Teguh Wahyono. 2006. Etika Komputer dan Tanggung Jawab Profesional di
Bidang IT. Yogyakarta: Penerbit ANDI.
Usman Thoyib. 1998. Perdagangan Eceran, Cetakan Ke Satu. Yogyakarta:
Ekonisia.
Winarni. 2003. Komunikasi Massa Suatu Pengantar. UMM Pers: Malang.
Yohan Jati Waloeyo. 2010. Twitter Best Social Networking. Yogyakarta: Penerbit
ANDI Yogyakarta denan ELCOM.
Yulius Andre Pudyastomo. 2009. Twitter; Facebook mah Kuno!. Yogyakarta:
Mediakom.
Oscar Yulius. 2009. Akses Cepat Menguasai Twitter dan Plurk. Jakarta: Jalur Mas
Media.

Sumber Non Buku:
Aditya Wardhana. (2012). Perekrutan Karyawan via Media Sosial Meningkat 10
Persen.
Diambil
6
November
2012,
dari
http://m.salingsilang.com/baca/perekrutan-karyawan-via-media-sosialmeningkat-10-persen
Andi Baso Djaya. (2012). Infografik, Asia adalah Rumah Bagi Pengguna Media
Sosial.
Diambil
6
November
2012,
dari
http://m.salingsilang.com/baca/infografik-asia-adalah-rumah-bagipengguna-media-sosial
Anita Li. (2013). Study Says Twitter Is Fastest-Growing Social Platform in the
World.
Diambil
9
Maret
2013,
dari
http://mashable.com/2013/01/29/twitter-fastest-growing-social-platform/

Asmari. (2012). Cara Membangun Online Personal Branding. Diambil 21 Maret
2013, dari http://asmarie.blogdetik.com/2012/01/09/6-cara-membangunonline-personal-branding/
Ciljian. (2012). 13 Cara Membangun Personal Branding. Diambil 18 Februari
2013,
dari
http://www.kaskus.co.id/thread/508cc40be474b4aa63000005/13-caramembangun-personal-branding-di-twitter-serba-13
Dede Wiweka. (2012). Manfaat dan Dampak Positif Twitter. Diambil 14 Januari
2013,
dari
http://dedewiweka.com/manfaat-dan-dampak-positiftwitter.html#
Dede Wiweka. (2012). Mengenal Makna Logo Twitter. Diambil 26 Januari 2013,
dari http://dedewiweka.com/mengenal-makna-logo-twitter.html#
Dede Wiweka. (2012). Perkembangan Twitter. Diambil 13 Januari 2013, dari
http://dedewiweka.com/perkembangan-twitter.html#
Dian Noeh Abubakar. (2011). Personal Brand untuk Startup. Diambil 25 Maret
2013, dari http://diannoeh.wordpress.com/2011/10/04/personal-branduntuk-startup-bagian-dua/Gerry. (2012). Sejarah Media Sosial. Diambil
27 Oktober 2012, dari http://dedewiweka.com/mengenal-twitter-sebagaijejaring-sosial.html
Robel, Dede. (2012). Personal Branding. Diambil 26 Februari 2013, dari
http://dedesovrobel.wordpress.com/2012/11/23/personal-branding/
Ronald Susanto. (2009). Brand Equity. Diambil 22 Desember 2012, dari
http://www.scribd.com/doc/101948115/Digital-128417-T-26622-BrandEquity-Tinjauan-Literatur

BAB 1
PENDAHULUAN

1.1.

Latar Belakang
Brand tidak hanya milik suatu perusahaan atau produk saja. Di luar
sana banyak sekali yang membutuhkannya, termasuk dalam kehidupan
pribadi seseorang pun sering disadarkan tentang betapa pentingnya
memiliki personal branding, setidaknya untuk lingkungan terdekatnya.
Personal branding dalam kehidupan sosial sudah menjadi daya tarik
tersendiri karena berhubungan dengan usaha individu untuk mendapatkan
citra baik dari khalayak. Sebagaimana hakikatnya, personal branding
merupakan suatu cara untuk mengenalkan kepada orang banyak tentang
karakter pribadi seseorang, bidang yang menjadi keahlian dan ketertarikan,
serta hal-hal khusus seperti gaya berkomunikasi baik lewat ucapan, tulisan
dan bahasa tubuh yang pada akhirnya bertujuan untuk membentuk persepsi
positif pada setiap orang yang bertemu dan mengamati kita.
Personal Branding adalah suatu proses membingkai diri layaknya
sebuah merek yang akan dipromosikan kepada target market dengan unsur
kemasan yang tertata dan menarik, yang di dalamnya berisi kepribadian,
keahlian, dan konsistensi. Hal ini menjadi penting karena akan membentuk
karakter seseorang yang berbeda dari yang lain, sehingga memudahkan
langkah untuk bersaing dalam karir dan lebih mudah memikat perhatian
orang untuk bekerjasama. Istilah personal branding pertama kali

1

digunakan dan didiskusikan dalam sebuah artikel yang ditulis oleh Tom
Peter pada tahun 1997. Peter Montoya, pengarang buku “The Brand
Called You” dalam Dede Robel (2012), mengatakan bahwa kunci personal
branding adalah mengetahui bagaimana seseorang dipersepsikan oleh
orang lain. Sederhannya, personal branding adalah cara seseorang
“mengatur” persepsi orang lain terhadap Anda. Melalui personal brand
kredibilitas seseorang akan semakin kuat dan terlihat dalam pandangan
masyarakat. Sebab dengan memiliki personal brand seseorang akan dinilai
memiliki kemampuan terhadap suatu bidang yang dapat memberi manfaat
untuk khalayak. Terdapat empat parameter personal branding seperti yang
dikutip dari kicauan Twitter Akademi Berbagi Jogya (@akberjogya)
berikut ini: “4 parameter personal branding: Karakter (aktivitas), Eksis,
Love to share dan Popular (banyak teman, sahabat dan klien).”
Banyak strategi dalam membangun personal branding, namun
yang saat ini mengalami pergeseran menuju kemudahan adalah dengan
memanfaatkan media sosial. Teknologi komunikasi mengalami kemajuan
yang pesat di abad 21 ini. Everett M. Rogers (1986: 12) dalam bukunya
Communication Technology; The New Media in Society, mengemukakan
tentang empat era komunikasi yang dialami oleh manusia, yaitu Era Tulis,
Era Media Cetak, Era Media Telekomunikasi dan Era Media Komunikasi
Interaktif. Saat ini manusia sedang menjalani era keempat, yaitu Era
Media Komunikasi Interaktif. Hal ini terbukti dengan lahirnya beragam
media baru yang belum pernah ada sebelumnya dan memberikan ruang

2

lebih luas pada penggunanya untuk berkomunikasi secara aktif tanpa
batasan jarak. Media baru ini lebih dikenal dengan istilah media sosial.
Sebut saja Facebook sebagai platform jejaring sosial, Twitter yang
mempertemukan pengguna, komunitas, ahli dan sponsor dalam sebuah
interaksi sosial, Blog sebagai rumah yang berisi segala macam content
membanggakan tentang pribadi, Linkedin juga membantu seseorang untuk
menyusun biodata digital yang luas jangkauannya dan dapat diperbaharui
setiap saat serta masih banyak jenis media sosial lainnya.
Masyarakat kini telah akrab dengan berbagai jejaring sosial. Hal ini
dikarenakan ada kemudahan untuk mengaksesnya, melalui handphone tiap
individu sudah dapat berinteraksi

dengan

akun pribadinya dan

mengekspresikan diri dengan berbagai fitur. Salah satunya adalah Twitter
yang menjadi objek dalam penelitian ini. Twitter dipilih dalam penelitian
ini karena sekarang terus mengalami pertumbuhan, seperti dikutip Anita Li
(2013), dari situs Mashable berikut ini:

Twitter kini merupakan platform media sosial pertumbuhan paling
cepat, mengalahkan Facebook dan Google+, ungkap studi dari
Global Web Index, dimana angka pengguna aktif di Twitter kini
tumbuh 40% dari Q2 hingga Q4 2012 tersebut sama saja dengan
angka 288 juta pengguna bulanan aktif. Pada Juli 2009, Twitter
hanya memiliki 35,47 juta pengguna bulanan. Semenjak itu,
Twitter telah mengalami pertumbuhan sebesar 714%. Secara
keseluruhan 21% populasi internet dunia kini aktif menggunakan
Twitter tiap bulannya.
Di lain sisi, alasan peneliti menggunakan Twitter sebagai bagian
dari media sosial untuk membangun personal branding karena
berdasarkan laporan yang berjudul “Social, Digital and Mobile in Asia”
3

yang dirilis oleh WeAreSocial cabang Singapura, dijelaskan bahwa
penetrasi internet di Asia pada tahun 2012 mengalami peningkatan dari 24
persen tahun lalu menjadi 27 persen tahun ini. Pengguna internet di Asia
saat ini berjumlah 1,03 milyar dari total populasi 3,8 milyar. Sementara
itu, pengguna jejaring sosial dan telepon seluler adalah 21 persen dan 82
persen dari total populasi. Dari segi jumlah, pengguna internet di
Indonesia berada di peringkat keempat dengan persentase 22% atau
sebanyak 55 juta jiwa di bawah China (538 juta), India (121 juta) dan
Jepang (101 juta). Selanjutnya, dari 248.645.000 populasi di Indonesia, 22
persen adalah pengguna internet dan sebanyak 18 persen merupakan
pengguna sosial networking (Andi Baso Djaya, 2012). Dari data tersebut
tidak menutup kemungkinan bahwa semakin lama aktivitas manusia akan
semakin bergantung pada internet. Maka dari itu, peneliti turut
menyesuaikan dengan kecanggihan teknologi sekarang melalui akses
internet, Twitter dipilih dalam penelitian ini mengikuti perkembangan
zaman dan gaya hidup yang semakin modern.
Dalam suatu rencana yang hendak dicapai sudah selayaknya
seseorang membuat strategi agar apa yang ingin dicapai terlaksana sesuai
harapan. Melalui strategi maka orang akan membuat cara-cara yang
terencana dalam waktu tertentu dengan mempertimbangkan kondisi
sekitarnya. Hal ini akan mampu mengantarkan seseorang pada tujuannya
secara jelas. Untuk itu, penelitian ini akan melihat strategi seperti apa yang
dilakukan para profesional dalam membangun personal branding di

4

Twitter sehingga mampu menuai kesuksesan dalam karirnya. Beberapa
keberhasilan nyata para profesional dalam membangun personal brand di
Twitter adalah mendapatkan tawaran sebagai brand ambassador,
dipercaya menjadi pembicara sesuai keahlian mereka, meningkatkan
kredibilitas, menjadi terkenal dan mempunyai banyak relasi serta
mendatangkan keuntungan berupa finansial.
Era yang serba instan kini berangsur telah menggusur cara-cara
yang tidak praktis lewat kemunculan Twitter. Seperti halnya orang atau
instansi tidak perlu lagi berdagang atau mempromosikan barang dan
jasanya dengan keliling dari tempat ke tempat, cukup dengan Twitter yang
target audiensnya lebih masif dan menjangkau semua tempat tanpa biaya
akomodasi.

Begitupun

perusahaan

yang

kini

mulai

melakukan

penyeleksian calon karyawan via Twitter. Mulai dari pengumuman
lowongan hingga mengamati kepribadian, kemampuan, dan keunggulan
seseorang cukup dilihat dari track record-nya di Twitter. Tidak dapat
dihindari bahwa manfaat dari personal brand akan menguntungkan
seseorang dalam dunia kerja maupun kehidupan pribadinya. Apabila
personal brand sudah terbentuk maka akan mudah bagi individu untuk
menang dalam persaingan, karena personal brand akan memperlihatkan
keunggulan

dan

keunikan

seseorang

yang

berbeda

dibanding

kompetitornya. Maka personal brand adalah hal penting yang harus
dibangun dan tidak dapat dipisahkan dari karir seseorang jika ingin
menunjang dan mengembangkan kesuksesannya.

5

Terdapat fenomena menarik yang memperkuat penelitian ini, yang
mana di era teknologi komunikasi sekarang telah banyak perusahaan
melakukan seleksi terhadap calon karyawan dengan melihat data diri,
kelakuan, karakter, track record dan aktivitasnya lewat jejaring sosial.
Berdasarkan survei dari Jobvite dalam Social Recruitment Survey, 2012,
membuktikan bahwa 7 dari 10 perusahaan sukses memperoleh kandidat
pegawai melalui media sosial. Hasil dari survei tersebut menunjukkan
Twitter sebagai media sosial yang digunakan untuk rekuitmen karyawan
mengalami peningkatan, dari 45 persen pada tahun 2010 menjadi 54
persen di tahun 2012. Selain itu, perbandingan orang yang mempunyai
media sosial akan lebih mudah diterima oleh perusahaan menunjukkan
angka 1 banding 7 dari pada yang tidak mempunyai media sosial
persaingannya sama dengan 1 banding 100 (Aditya Wardhana, 2012).
Tapi yang saat ini terjadi, berdasarkan pengamatan peneliti masih
banyak orang yang menggunakan Twitter hanya sebagai media ekspresi
diri lewat tweet yang tidak terkontrol, sehingga terkesan frontal, pamer,
dan tidak benefit. Padahal, tidak hanya mereka yang menikmati apa yang
dipublikasikan di Twitter, sangat banyak orang yang melihat bahkan
mengikuti apa yang sedang dilakukannya di social networking tersebut.
Alhasil, masyarakat akan mendeskripsikan karakter orang tersebut sesuai
dengan tampilan dan aktivitasnya di Twitter. Tidak hanya itu, apa yang
pernah mereka publish suatu saat nanti akan menjadi track record yang
bisa terangkat kembali ke publik. Hal ini akan menjadi blunder jika yang

6

mereka posting adalah sesuatu yang bernilai negatif, seperti foto yang
tidak sopan atau berbagai tweet yang menyinggung SARA karena akan
menciptakan persepsi buruk dari orang lain tentangnya. Berdasarkan
survei dari Jobvite dalam Social Recruitment Survey, 2012, yang ditulis
Aditya Wardhana (2012) dalam blognya menyatakan bahwa ada beberapa
posting-an yang tidak disukai oleh perusahaan, yakni tweet tentang
kegiatan yang sedang mengkonsumsi drugs secara ilegal (78%), tweet
terkait masalah seksual (66%), tweet kata-kata yang tidak senonoh atau
menyinggung SARA (61%), tweet yang terdapat kesalahan tata bahasa
(54%) dan foto yang tidak sopan (47%).
Dari uraian di atas, maka alasan peneliti memilih tema ini karena
berawal dari rasa prihatin terhadap penggunaan media sosial khususnya
Twitter yang hanya dijadikan sebagai alat penyampai pesan yang tidak
bermanfaat. Misalnya kicauan tentang curahan hati, pelampiasan
kemarahan dengan kata-kata kasar dan tidak sopan, aktivitas yang bersifat
pamer, dan tweet yang menyudutkan pihak lain. Namun ada pula orang
beranggapan bahwa Twitter adalah akun pribadinya sehingga mempunyai
hak untuk melakukan apa saja. Untuk itu, peneliti menganggap perlu
melakukan penelitian yang lebih spesifik dan terarah mengenai strategi
yang digunakan para profesional dalam membangun personal branding di
Twitter. Sehingga diharapkan dari strategi tersebut mampu memberi
contoh bagi pengguna Twitter pada umumnya. Selain itu, agar dapat

7

menggunakan Twitter untuk berbagi informasi yang bermanfaat.
Sebagaimana pernyataan Isnani Dzuhrina (2013: 2) berikuti ini:
Semua informasi yang kita sajikan melalui media online akan
menghasilkan jejak digital yang secara tidak langsung dapat membangun
personal brand (Lampel dan Bhalla, 2007), sehingga disadari ataupun
tidak, hal tersebut dapat menimbulkan dampak pada reputasi kita (Solove,
2007). Korelasinya adalah dengan pengembangan karir kita di masa yang
akan datang.

8

1.2.

Rumusan Masalah
Membangun personal branding mempunyai banyak cara. Di era
media komunikasi interaktif saat ini menggunakan media sosial adalah
strategi yang tepat. Berdasarkan uraian tersebut, maka permasalahan
peneliti adalah “Bagaimana strategi para profesional dalam membangun
personal branding melalui Twitter?”

1.3.

Tujuan Penelitian
Berdasarkan rumusan masalah yang dipaparkan di atas dan agar
penelitian ini nantinya lebih terarah, maka perlu ditetapkan tujuan
penelitian. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
bagaimana strategi para profesional dalam membangun personal branding
melalui media sosial (Twitter).

1.4.

Kegunaan Penelitian
Berdasarkan tujuan penelitian di atas, diharapkan kegunaan baik
secara akademis maupun praktis dapat diperoleh dalam penelitian ini.
Kegunaan tersebut meliputi:
1. Kegunaan Akademis
Penelitian ini dapat memberikan kontribusi dalam ranah
komunikasi, khususnya dalam kajian Public Relations dan Jurnalistik
sebagai temuan baru tentang penggunaan media sosial untuk
membangun personal branding melalui Twitter. Selain itu, penelitian

9

ini juga dapat bermanfaat sebagai bahan rujukan untuk penelitian
selanjutnya yang sejenis.
2. Kegunaan Praktis
Hasil penelitian ini dapat memberikan pemahaman secara
menyeluruh tentang strategi membangun personal branding melalui
media sosial. Sehingga orang dapat mencontoh dan menggunakan
strategi tersebut untuk membangun personal branding yang positif via
Twitter. Selanjutnya, mampu mengedukasi mengenai bagaimana
penggunaan Twitter yang tepat dalam membangun personal branding.

10