Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Sistematika Penulisan Skripsi

5 mengingat waktu yang tersedia sangat minimal. Dari permasalahan di atas peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian. Berpijak dari permasalahan tersebut di atas perlu kiranya dikaji lebih dalam tentang aktivitas pembelajaran seni tari di SMP Negeri 1 Margasari apakah sudah berjalan sesuai dengan tujuan pembelajaran, termasuk terselenggaranya “Pembelajaran Seni Tari yang Interaktif dan Inspiratif terutama pada siswa kelas VIII”.

1.2 Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang, maka permasalahan dirumuskan sebagai berikut : 1.2.1 Bagaimanakah proses pelaksanaan pembelajaran seni tari yang interaktif pada siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Margasari ? 1.2.2 Bagaimanakah proses pelaksanaan pembelajaran seni tari yang inspiratif pada siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Margasari ?

1.3 Tujuan Penelitian

Sesuai dengan rumusan masalah di atas, maka penelitian ini bertujuan untuk: 1.3.1 Mengetahui proses pelaksanaan pembelajaran seni tari yang interaktif pada siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Margasari. 1.3.2 Mengetahui proses pelaksanaan pembelajaran seni tari yang inspiratif pada siswa kelas VIII di SMP Negeri 1 Margasari. 6

1.4 Manfaat

Manfaat yang di harapkan dari penelitian ini baik secara teoritis maupun secara praktis adalah : 1.4.1 Manfaat Teoritis Hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah khasanah pengembangan teori keilmuan kesenian seni tari bagi siswa serta berbagai pertimbangan penelitian lain yang sejenis. 1.4.2 Manfaat Praktis Manfaat praktis dari penelitian ini adalah : a Bagi guru seni tari dan guru mata pelajaran lain pada umumnya hasil penelitian ini dapat dipakai sebagai bahan masukan dalam menentukan strategi belajar mengajar seni tari; b Bagi siswa dapat menambah pengalaman dalam bidang kesenian khususnya seni tari, dan dapat melatih keberanian dan percaya diri melalui olah gerak tari; c Bagi masyarakat akan lebih mengetahui dan dapat memberikan informasi tentang pembelajaran seni tari di sekolah.

1.5 Sistematika Penulisan Skripsi

Sistematika penulisan skripsi merupakan garis besar penyusunan yang bertujuan memudahkan jalan pikiran dalam memahami isi skripsi yaitu: 1.5.1 Bagian pengantar skripsi halaman depan, berisi tentang judul skripsi, sari, pengesahan, motto dan persembahan, kata pengantar, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, dan daftar lampiran. 1.5.2 Bagian utama skripsi, terdiri dari: 7 BAB I: Pendahuluan meliputi Latar Belakang, Perumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian, dan Sistematika Penelitian. BAB II: Landasan Teori Berisi tentang teori-teori yang berhubungan dengan hal yang diteliti, dalam penelitian ini adalah pembelajaran, seni tari,metode pembelajaran interaktif dan inspiratif, kerangka berfikir. BAB III: Metode Penelitian meliputi Pendekatan Penelitian, Lokasi Penelitian, Sasaran Penelitian, Teknik Pengumpulan Data dan Teknik Analisis Data. BAB IV: Hasil Penelitian dan Pembahasan meliputi Gambaran Umum SMP Negeri 1 Margasari, Pembelajaran seni tari, Proses pelaksanaan pembelajaran seni tari yang interaktif dan inspiratif. BAB V: Penutup Berisi simpulan dan Saran. Bagian Pelengkap Skripsi, berisi Kepustakaan dan Lampiran. 8

BAB II LANDASAN TEORI