Fungi Pada Kayu Eucalyptus urophylla Di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. Kabupaten Tobasa Sumatera Utara

(1)

FUNGI PADA KAYU Eucalyptus urophylla DI TEMPAT

PENIMBUNAN KAYU (TPK) PT. TOBA PULP LESTARI Tbk.

KABUPATEN TOBASA, SUMATERA UTARA

ELINDRA WIJAYA

DEPARTEMEN KEHUTANAN

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

2008


(2)

FUNGI PADA KAYU Eucalyptus urophylla DI TEMPAT

PENIMBUNAN KAYU (TPK) PT. TOBA PULP LESTARI Tbk.

KABUPATEN TOBASA, SUMATERA UTARA

SKRIPSI

ELINDRA WIJAYA

DEPARTEMEN KEHUTANAN

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

2008


(3)

FUNGI PADA KAYU Eucalyptus urophylla DI TEMPAT

PENIMBUNAN KAYU (TPK) PT. TOBA PULP LESTARI Tbk.

KABUPATEN TOBASA, SUMATERA UTARA

SKRIPSI

Oleh: Elindra Wijaya

041203005/ Teknologi Hasil Hutan

Skripsi sebagai salah satu syarat untuk memperoleh Gelar sarjana di Fakultas Pertanian

Universitas Sumatera Utara

DEPARTEMEN KEHUTANAN

FAKULTAS PERTANIAN

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

2008


(4)

ABSTRACT

Elindra Wijaya, Fungi at Eucalyptus urophylla in Place of Wood Heap (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. Kabupaten Tobasa North Sumatera. Supervised by Ridwanti Batubara, S.hut, MP. and Dr.Ir. Yunasfi, M.Si.

The purpose of this research to find out the types of fungi at E. urophylla wood in Place of Wood Heap (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk in Desa Sosor Ladang Kabupaten Tobasa north Sumatera, and to find out cause of incidence of fungi at E. urophylla wood heap. This research was held in Plant Disease Laboratory, Pest and Disease Crop Departement University of North Sumatera, stared from February 2008 until April 2008, which started with took samples from TPK and isolated fungi from samples using Potato Dextrose Agar (PDA). Identificated the isolate were have 7 – 14 days to find out its types. The observation in two ways, macroscospic observation in colonies diameter, colonies colours, and colonies form; and microscopic observation in mycelium, spore or conidia, conidia’s size, conidia’s colour, septa, and conidiofor.

The research showen that in E. urophylla wood heap have eight types of fungi, consist of Trichoderma sp.1, Trichoderma sp.2, Trichoderma sp.3,

Aspergillus sp., Acremonium sp., Mucor sp., Penicillium sp., and Rhizopus sp.


(5)

ABSTRAK

Elindra Wijaya, Fungi Pada kayu Eucalyptus urophylla Di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. Kabupaten Tobasa Sumatera Utara. Di bawah bimbingan Ridwanti Batubara, S.Hut, MSi dan Dr. Ir. Yunasfi, MSi.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis-jenis fungi yang terdapat pada tumpukan kayu glondongan E. urophylla yang ada di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) milik PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. di Desa Sosorladang Kabupaten Toba Samosir Sumatera Utara, dan untuk mengetahui penyebab timbulnya fungi pada tumpukan kayu E. urophylla tersebut. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Penyakit Tanaman Departemen Hama dan Penyakit Tanaman Universitas Sumatera Utara, yang dimulai dari bulan Februari sampai April 2008 yang dimulai dengan mengambil sampel dari TPK untuk kemudian diisolasi fungi yang berasal dari sampel kayu yang menggunakan media Potato Dextrose Agar (PDA). Isolat fungi yang telah berumur 7 – 14 hari kemudian diidentifikasi untuk mengetahui jenisnya. Pengamatan dilakukan secara dua bagian, yaitu pengamatan makroskopis berupa diameter koloni, warna koloni, dan bentuk koloni; sedangkan pengamatan mikroskopis meliputi miselium, konidia atau spora, bentuk konidia, ukuran konidia, warna konidia, konidia, dan konidiofor.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tumpukan kayu E. urophylla

terdapat delapan jenis fungi yang terdiri dari Trichoderma sp.1, Trichoderma sp.2,

Trichoderma sp.3, Aspergillus sp., Acremonium sp., Mucor sp., Penicillium sp., dan Rhizopus sp.


(6)

HALAMAN PENGESAHAN

Judul Penelitian : Fungi Pada Kayu Eucalyptus urophylla di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) PT. Toba Pulp Lestari Tbk. Kabupaten Tobasa, Sumatera Utara

Nama : Elindra Wijaya

Nim : 041203005

Program Studi : Teknologi Hasil Hutan

Menyetujui, Komisi Pembimbing

Ketua Anggota

Ridwanti Batubara, S. Hut, MP Dr. Ir. Yunasfi, MSi NIP. 132 296 841 NIP. 132 288 490

Mengetahui,

Ketua Departemen Kehutanan

Dr. Ir. Edy Batara Mulya Siregar, MS NIP. 132 287 853


(7)

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis ucapkan kepada Allah SWT yang telah memberikan segala berkat dan karunia-Nya sehinga skripsi yang berjudul ”Fungi Pada Kayu Eucalyptus urophylla di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Tobasa, Sumatera Utara” berhasil selesai dengan baik dan tepat waktu. Skripsi disusun sebagai satu syarat untuk medapat gelar sarjana di Departemen Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara.

Dalam kesempatan ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada Ibu Ridwanti Batubara, S. Hut, MP dan Bapak Dr. Ir. Yunasfi, MSi. selaku komisi pembimbing yang telah banyak mengarahkan dan memberikan saran kepada penulis dalam menyelesaikan penelitian ini. Terima kasih juga kepada Bapak Dr. Ir. Edy Batara Mulya Siregar, MS selaku ketua Departemen Kehutanan Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara.

Penulis juga mengucapkan terima kasih kepada kedua orang tua Ayahanda Elias dan Ibunda Asnah dan kepada Kakanda Sukma Wibowo dan Adinda Dini Wijayanti atas semua doa dan dukungannya kepada penulis, serta teman-teman yang membantu dalam menyelesaikan penelitian dan penulisan skripsi ini.

Penulis berharap semoga hasil penelitian ini berguna sebagai dasar penelitian-penelitian selanjutnya dan dapat menyumbangkan pengetahuan bagi kemajuan dunia pendidikan.

Medan, November 2008


(8)

DAFTAR ISI

Halaman

ABSTRAK ... i

ABSTRACT ... ii

RIWAYAT HIDUP ... ii

KATA PENGANTAR ...iv

DAFTAR ISI ... v

DAFTAR TABEL ... vii

DAFTAR GAMBAR ... viii

PENDAHULUAN Latar Belakang ... 1

Pembatasan dan Perumusan Masalah ... 5

Kerangka Pemikiran ... 5

Tujuan Penelitian ... 6

Manfaat Penelitian... 7

Hipotesis Penelitian ... 7

TINJAUAN PUSTAKA Hutan Tanaman Industri (HTI) ... 8

Jenis Tanaman HTI ... 9

Penimbunan Kayu Hasil Penebangan HTI ... 10

Kayu Ekaliptus (Eucalyptus urophylla) ... 11

Pengenalan Fungi ... 13

Detereorasi Kayu oleh Fungi ... 16

Fungi pada Tanaman Ekaliptus ... 19

METODE PENELITIAN Waktu dan Tempat Penelitian ... 22

Bahan dan Alat Penelitian ... 22

Metode Penelitian ... 23

Kriteria Pengambilan Sampel ... 23

Pelaksanaan Penelitian ... 26

Pembuatan Potato Dextrose Agar (PDA) ... 26

Isolasi Fungi ... 27

Identifikasi Fungi ... 27

KONDISI UMUM LOKASI PENELITIAN Sejarah Pendirian PT. Toba Pulp Lestari... 29

Letak Geografis dan Astronomis ... 30

Topografi ... 31

Iklim ... 32

Keadaan Fisik Hutan ... 32


(9)

HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil... 35

Hasil Isolasi dan Identifikasi ... 35

Deskripsi Fungi ... 37

Pembahasan ... 45

KESIMPULAN DAN SARAN Kesimpulan ... 52

Saran ... 52


(10)

DAFTAR TABEL

Halaman 1. Luas areal PT. TPL berdasarkan kemiringan ... 32 2. Jenis-jenis fungi yang diperoleh dari tumpukan

kayu E. urophylla di TPK... 35 3. Jumlah jenis fungi Yang diperoleh dari tumpukan kayu


(11)

DAFTAR GAMBAR

Halaman

1. Kerangka pemikiran penelitian ... 6

2. Tingkat tumpukan kayu pengambilan sampel a. Tumpukan atas ... 24

b. Tumpukan tengah ... 24

c. Tumpukan bawah ... 24

3. Sampel kayu dari tumpukan paling bawah ... 25

4. Sampel kayu tumpukan pertengahan ... 25

5. Sampel kayu dari tumpukan Atas ... 26

6. Kondisi fisik areal TPK ... 34

7. Trichoderma sp. 1 ... 37

8. Trichoderma sp. 2 ... 38

9. Trichoderma sp. 3 ... 39

10. Mucor sp. ... 40

11. Penicillium sp. ... 41

12. Rhizopus sp. ... 42

13. Acremonium sp. ... 43


(12)

ABSTRACT

Elindra Wijaya, Fungi at Eucalyptus urophylla in Place of Wood Heap (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. Kabupaten Tobasa North Sumatera. Supervised by Ridwanti Batubara, S.hut, MP. and Dr.Ir. Yunasfi, M.Si.

The purpose of this research to find out the types of fungi at E. urophylla

wood in Place of Wood Heap (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk in Desa Sosor Ladang Kabupaten Tobasa north Sumatera, and to find out cause of incidence of fungi at E. urophylla wood heap. This research was held in Plant Disease Laboratory, Pest and Disease Crop Departement University of North Sumatera, stared from February 2008 until April 2008, which started with took samples from TPK and isolated fungi from samples using Potato Dextrose Agar (PDA). Identificated the isolate were have 7 – 14 days to find out its types. The observation in two ways, macroscospic observation in colonies diameter, colonies colours, and colonies form; and microscopic observation in mycelium, spore or conidia, conidia’s size, conidia’s colour, septa, and conidiofor.

The research showen that in E. urophylla wood heap have eight types of fungi, consist of Trichoderma sp.1, Trichoderma sp.2, Trichoderma sp.3,

Aspergillus sp., Acremonium sp., Mucor sp., Penicillium sp., and Rhizopus sp. Key word: Isolalation, PDA, Eucalyptusurophylla


(13)

ABSTRAK

Elindra Wijaya, Fungi Pada kayu Eucalyptus urophylla Di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. Kabupaten Tobasa Sumatera Utara. Di bawah bimbingan Ridwanti Batubara, S.Hut, MSi dan Dr. Ir. Yunasfi, MSi.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis-jenis fungi yang terdapat pada tumpukan kayu glondongan E. urophylla yang ada di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) milik PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. di Desa Sosorladang Kabupaten Toba Samosir Sumatera Utara, dan untuk mengetahui penyebab timbulnya fungi pada tumpukan kayu E. urophylla tersebut. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Penyakit Tanaman Departemen Hama dan Penyakit Tanaman Universitas Sumatera Utara, yang dimulai dari bulan Februari sampai April 2008 yang dimulai dengan mengambil sampel dari TPK untuk kemudian diisolasi fungi yang berasal dari sampel kayu yang menggunakan media Potato Dextrose Agar (PDA). Isolat fungi yang telah berumur 7 – 14 hari kemudian diidentifikasi untuk mengetahui jenisnya. Pengamatan dilakukan secara dua bagian, yaitu pengamatan makroskopis berupa diameter koloni, warna koloni, dan bentuk koloni; sedangkan pengamatan mikroskopis meliputi miselium, konidia atau spora, bentuk konidia, ukuran konidia, warna konidia, konidia, dan konidiofor.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tumpukan kayu E. urophylla

terdapat delapan jenis fungi yang terdiri dari Trichoderma sp.1, Trichoderma sp.2,

Trichoderma sp.3, Aspergillus sp., Acremonium sp., Mucor sp., Penicillium sp., dan Rhizopus sp.


(14)

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Pengusahaan hutan bertujuan untuk memperoleh dan meningkatkan produksi hasil hutan untuk kesejahteraan masyarakat, penghasil devisa bagi negara, perluasan serta pemerataan kesempatan kerja, kesempatan berusaha, dan pengembangan sumber energi non minyak. Pengusahaan hutan diselenggarakan berdasar asas kelestarian dan asas perusahaan yang meliputi penanaman, pemeliharaan, pemanenan, pengolahan, dan pemasaran hasil (Arief, 2001).

Kerusakan hutan di Indonesia mencapai 3,8 juta hektar setahunnya, ini berarti hutan Indonesia mengalami kerusakan 7,2 hektar dalam semenit. Jika hal ini masih terus berlanjut dapat diperkirakan hutan dataran rendah Sumatera akan habis pada tahun 2005. Begitu juga dengan hutan dataran rendah di Kalimantan akan habis pada tahun 2010. Dari tutupan hutan Indonesia seluas 130 juta hektar, menurut World Research Institute 7,2 persen hutan asli Indonesia telah hilang. Berarti hutan Indonesia tinggal 28 persen. Data Departemen Kehutanan sendiri mengungkapkan 30 juta hektar hutan Indonesia telah rusak parah. Ini berarti 25 persen hutan Indonesia rusak parah (Khafid, 2004).

Di era pembangunan pada akhir tahun 1960-an, telah direncanakan untuk menggalakkan penanaman hutan industri, sebagai jawaban tuntutan pembangunan untuk meningkatkan produksi kayu. Maka mulailah dilakukan pola manajemen Hak Pengusahaan Hutan Tanaman Industri (HPHTI), atau disingkat HTI. Sejalan dengan permintaan pulp, baik untuk penggunaan dalam negeri dan terutama untuk ekspor yang semakin meningkat, dari tahun ke tahun areal tanaman kayu pulp di


(15)

Indonesia semakin luas. Kayu pulp pada umumnya ditanam di areal HTI yang khusus diperuntukkan bagi industri pulp baik untuk kertas maupun rayon. Pada tahap awal, sebelum tanaman dipanen yang diperlukan waktu untuk masak tebang antara 5 sampai 10 tahun, ketika itu industri pulp menggunakan serpih dari kayu lokal seperti sisa tebangan (residual stands), kayu dari hutan sekitarnya (Pinus, Albizzia, Acacia) dan dari tanaman masyarakat sekitar lokasi industri pulp (Tarumingkeng, 2004).

Perusahaan HTI sering dihadapkan pada berbagai permasalahan dalam hal pengelolaan kayu. Sebelum diolah, kayu yang banyak jumlahnya disimpan di areal Tempat Penimbunan Kayu (TPK) dalam bentuk tumpukan-tumpukan. Hal ini akan menyebabkan tumpukan kayu segar rentan terhadap serangan berbagai faktor perusak kayu, terutama fungi. Menurut Suprapti dan Krisdianto (2006) pada umumnya kayu hutan tanaman memiliki diameter kecil, mudah diserang oleh fungi perusak kayu, dan memiliki ketahanan alami yang lemah. Ketahanan kayu terhadap serangan fungi merupakan salah satu parameter yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan kayu.

Menurut Rudi (2002) negara Indonesia yang merupakan daerah tropis mempunyai cuaca yang panas, kelembaban dan bahan organik tanah yang tinggi. Pada kondisi ini perkembangan organisme khususnya organisme perusak kayu sangat baik. Indonesia juga disebut sebagai negara mega biodeversity, karena mempunyai 1.000.000 jenis serangga, 250.000 jenis fungi dan 200 jenis rayap di dalamnya. Kenyataan lain menunjukan bahwa 80 - 85% kayu-kayu Indonesia mempunyai keawetan rendah yang mudah diserang oleh organisme perusak kayu.


(16)

Sebagai contoh di DKI Jakarta hampir 90% kayu yang beredar adalah kayu yang tidak awet.

Karena informasi yang minim tentang ketahanan alami kayu menyebabkan pemakaiannya sering dicampur-adukan antara kayu yang memiliki kualitas rendah dan kualitas tinggi, terutama kayu yang digunakan untuk industri perkayuan, pertukangan, perumahan, dan gedung. Jika suatu rumah atau bangunan rusak dan memerlukan perbaikan, maka kayu perumahan yang masih baik ikut terbongkar bersama kayu rusak sehingga penggunaan kayu menjadi tidak efisien. Menurut Barly dan Supriana (1983 diacu oleh Suprapti dan Krisdianto 2006) kerusakan kayu bangunan oleh fungi pelapuk di beberapa proyek perumahan rakyat dapat mencapai 67,1%.

Fungi merupakan kelompok jasad hidup yang mempunyai inti sel dengan membran inti yang sempurna, tidak mempunyai klorofil, uniseluler atau multiseluler serta berkembang biak dengan spora. Spora fungi terbentuk dari hasil pembiakan vegatatif maupun generatif. Fungi tidak mempunyai klorofil maka hidupnya bersifat heterotrof dapat sebagai parasit atau sebagai saprofit (Tarigan, 1988).

Berdasarkan hasil penelitian Suprapti dan Krisdianto (2006) dapat diketahui bahwa tujuh jenis fungi (Chaetomum globossum, Dacryopinax spathularia, Pycnoporus sanguineus, Pycnoporus sp, Postia placenta, Schiziphyllum commune dan Tyromyces palustris) yang diujikan pada empat jenis kayu hutan tanaman yaitu Acacia aulacocarpa, A. auriculiformis, A. crassicarpa, dan Eucalyptus pellita mempengaruhi katahanan kayu yang menyebabkan kayu mengalami kehilangan berat yang sangat besar. Hal ini menunjukkan bahwa fungi


(17)

mampu merusak berbagi jenis kayu hutan tanaman. Ekaliptus merupakan satu diantara beberapa jenis tanaman yang sering digunakan untuk pembangunan HTI. Pohon ekaliptus yang telah ditebang sebelum diolah terlebih dahulu ditumpuk di areal TPK. Pada saat ditumpuk ini, peluang kayu diserang oleh berbagai organisme dan mikroorganisme sangat besar. Fungi merupakan satu diantara berbagai macam mikroorganisme yang banyak menyebabkan kerusakan kayu. Fungi dapat menguraikan selulosa yang merupakan bahan utama dari pembuatan pulp.

Data jenis-jenis dan dampak serangan fungi terhadap kayu ekaliptus yang ditumpuk di TPK belum ada. Berdasarkan hal tersebut telah dilakukan penelitian untuk mendapatkan data-data tersebut. Satu tempat yang dapat digunakan untuk mengetahui jenis-jenis fungi yang menyerang kayu ekaliptus adalah di areal TPK Hutan Tanaman Industri (HTI) PT. Toba Pulp Lestari.

PT. Toba Pulp Lestari yang merupakan perusahaan HTI di Indonesia yang memproduksi pulp atau bubur kertas yang menggunakan kayu ekaliptus sebagai bahan bakunya. Sebagai produsen pulp terbesar PT. Toba Pulp Lestari harus mempunyai ketersedian bahan baku kayu yang cukup untuk kelancaran produksinya. Untuk itu penanganan kayu yang baik pada saat penumpukkan sangat perlu diperhatikan.


(18)

Pembatasan dan Perumusan Masalah

Hutan Tanaman Industri (HTI) merupakan hutan tanaman yang dibangun dalam rangka meningkatkan potensi dan kualitas hutan produksi dengan menerapkan sistem silvikultur intensif. Salah satu fungsi HTI adalah penyedia kayu sebagai bahan baku pembuatan pulp atau bahan bangunan. Salah satu jenis tanaman yang umum digunakan dalam pembangunan HTI adalah Eucalyptus urophylla yang rentan terhadap serangan organisme perusak kayu seperti fungi.

Kerangka Pemikiran

Salah satu upaya pemerintah untuk mengatasi kebutuhan kayu yang terus mengalami peningkatan setiap tahunnya adalah dengan pembangunan HTI. Persyaratan tanaman HTI adalah tanaman yang pertumbuhannya cepat (fast growing species) dan bibit tersedia sepanjang tahun dalam jumlah yang banyak

Eucalyptus sp. adalah salah satu jenis tanaman yang dibudidayakan di HTI salah satunya adalah PT. Toba Pulp Lestari Tbk. yang kayunya sangat rentan terserang oleh fungi perusak kayu pada saat kayu ditumpuk di TPK sehingga sangat diperlukan kegiatan pengendalian. Kerangka pemikiran penelitian dapat dilihat pada Gambar 1.


(19)

Gambar 1. Kerangka pemikiran penelitian

Tujuan Penelitian :

1. Untuk mengetahui jenis-jenis fungi yang terdapat pada kayu-kayu gelondongan E. urophylla yang ada di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) PT. Toba Pulp Lestari.

2. Untuk mengetahui sebab-sebab timbulnya fungi pada kayu gelondongan

E. urophylla.

Acacia sp. Pinus sp.

Hama Penyakit

Eucalyptus sp.

Pengendalian

Fungi

Pembangunan Hutan Tanaman Industri (HTI)

Penyediaan Kayu

Persyaratan Tanaman HTI : Pertumbuhan cepat

Bibit mudah didapat dan tersedia sepanjang tahun Dapat tumbuh pada lahan yang kurang subur Dan lain-lain


(20)

Manfaat Penelitian :

1. Tersedianya data mengenai jenis-jenis fungi yang menyerang tumpukan kayu E. urophylla di areal TPK PT. Toba Pulp Lestari.

2. Dapat menduga besar kerugian yang disebabkan oleh serangan berbagai jenis fungi pada kayu E. Urophylla.

3. Dapat memberikan informasi dasar untuk pengendalian fungi yang dapat merusak kayu E. urophylla sehingga dapat mengurangi tingkat kerusakan kayu.

Hipotesis Penelitian :

1. Terdapat berbagai jenis fungi pada kayu gelondongan E. urophylla di areal TPK di PT. Toba Pulp Lestari Tbk.

2. Kondisi dan lingkungan di sekitar TPK sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan dan perkembangan fungi.


(21)

TINJAUAN PUSTAKA

Hutan Tanaman Industri (HTI)

Tanaman Industri (HTI) adalah hutan yang dibangun dalam rangka meningkatkan potensi dan kualitas hutan produksi dengan menerapkan sistem silvikultur intensif untuk memenuhi kebutuhan bahan baku industri hasil hutan, terutama kayu (Iskandar dkk, 2003). HTI juga merupakan hutan tanaman yang dikelola dan dilaksanakan berdasarkan prinsip pemanfaatan dan pelestarian dengan memperhitungkan pelestarian lingkungan dan sumber daya alam, namun tetap dapat menghasilkan keuntungan finansial yang cukup besar (Mispan, 2000).

Arief (2001) mengatakan HTI merupakan hutan buatan (artificial forest/man-made forest) dengan struktur tegakan membentuk hutan seumur. Pembangunan hutan ini sesuai dengan aturan dan harus dibangun di atas lahan-lahan kritis, namun lahan-lahan yang dimaksud masih belum banyak disediakan dari hasil survei sehingga hal ini sangat jarang dilaksanakan.

Srihadiono (2005) menyebutkan tujuan utama pembangunan HTI adalah : 1. Menunjang pengembangan industri hasil hutan dalam negeri guna

meningkatkan nilai tambah.

2. Meningkatkan produktivitas lahan dan kualitas lingkungan hidup. 3. Memperluas lapangan kerja dan lapangan usaha.

Danaatmaja (1989 diacu oleh Mispan 2000) menyatakan tujuan pengembangan HTI adalah rehabilitasi kawasan hutan produksi yang tidak produktif, memasok bahan baku industri perkayuan secara mantap dalam jumlah yang diperlukan dan berkesinambungan.


(22)

Pembangunan HTI bertujuan untuk meningkatkan produktivitas hutan secara konsepsional sudah mempunyai misi yang pasti, yaitu secara lestari harus mampu memasok hasil hutan untuk memenuhi kebutuhan bahan baku industri. Oleh karena itu, pembangunan dan pengelolaan HTI sepenuhnya bersifat komersial, karena terkait dengan industri dan pasar hasil industri. Sifat komersial ditujukan semata-mata agar HTI mampu beroperasi secara berkelanjutan (sustainable), tanpa mengharapkan bantuan pemerintah. HTI harus dikelola secara komersial agar mampu bersaing dan dapat memasok bahan baku secara efisien (Srihadiono, 2005).

Jenis Tanaman HTI

Dalam penentuan jenis tanaman untuk HTI sebaiknya dilakukan berbagai pertimbangan yang sesuai dengan persyaratan, sehingga didapat hasil sesuai dengan yang diharapkan. Persyaratan utama dalam pemilihan jenis tanaman yang digunakan dalam HTI adalah: kecocokan dengan tempat tumbuh (iklim, suhu, curah hujan, sifat tanah), pertimbangan ekonomis seperti cepat tumbuh/daur singkat (untuk pulp, 5-10 tahun) riap tinggi (yang diinginkan adalah di atas 20 m3/ha/tahun), tidak peka kebakaran, tidak peka hama penyakit, benih cukup tersedia (Tarumingkeng, 2004).

Mulyono dan Fajriansyah (1994 diacu oleh Mispan 2000), menyatakan bahwa beberapa jenis tanaman yang dipakai sebagai tegakan HTI diantaranya adalah :

1. Acacia mangium


(23)

3. Eucalyptus sp.

4. Antocephalus cadamba

5. Agathis sp.

6. Tectona grandis

7. Swietenia mahagoni

8. Cassia seamia

9. Paraserianthes falcataria

10. Hevea sp.

Penimbunan Kayu Hasil Tebangan HTI

Setelah dilakukan penyaradan, kayu gelondongan dikupas kulitnya di tempat pengumpulan kayu hasil tebangan. Tempat pengumpulan kayu ini disebut Tempat Penimbunan Kayu Sementara (TPn). Kemudian dilakukan pengukuran dan pengujian kayu untuk membuat Laporan Hasil Produksi (LPH), pelaksanaan pengukuran dan pengujian disebut TUK yang mengacu pada SK Dirjen PH No. 230/Kpts/IV-TPHH/1992. Selanjutnya kayu diangkut ke Tempat Penimbunan Kayu (TPK). TPK adalah tempat untuk menimbun kayu yang merupakan penggabungan kayu-kayu dari berbagai tempat penimbunan sementara (TPn) (Departeman Kuhutanan dan Perkebunan, 1998).

Faktor-faktor yang mempengaruhi pemilihan tempat pengumpulan dan penimbunan kayu adalah (Departemen Kehutanan dan Perkebunan, 1998) :

1. Memperhatikan biaya angkutan dan hasil yang akan ditampung 2. Lokasi strategis

3. Lapangan cukup luas dan bebas banjir

4. Dekat industri pengolahan dan strategis untuk kegiatan lelang 5. Mempunyai cadangan tanah kering untuk perluasan bila diperlukan.


(24)

Ekaliptus (Eucalyptus urophylla)

E. urophylla termasuk famili Myrtaceae yang terdiri atas 500 jenis dan 138 varietas dan merupakan tumbuhan endemik Australia dan kepulauan sebelah utara Timor, Irian, dan Philipina. Nama E. urophylla diberi oleh Dr. Blake. Nama urophylla berasal dari bahasa Yunani, yaitu auro yang berarti ekor, dan phylla

berarti daun (Siagian, 2004).

Sistematika E. urophylla dalam dunia tumbuhan sebagai berikut : Divisio : Spermathophyta

Sub Divisio : Angiospermae Kelas : Dicotyledon Ordo : Myrtales Famili : Myrtaceae Genus : Eucalyptus

Spesies : Eucalyptus urophylla

E. urophylla pada umumnya terdapat pada zona iklim basah sampai kering yaitu tipe iklim C, D, dan E pada klasifikasi Schmidt dan Fergusson. E. urophylla

mampu tumbuh pada tanah yang kurang subur, berbatu dan tanah rawa. Untuk pertumbuhannya, E. urophylla menghendaki cahaya sepanjang tahun (jenis intoleran), dan juga merupakan pohon yang tetap hijau sepanjang tahun (Dirjen Kehutanan, 1980).

Daerah penyeberan alami tanaman ekaliptus berada di sebelah timur garis Walace mulai 7 0C LU sampai 43039 LS. Jenis-jenis ekaliptus dapat tumbuh pada tanah yang dangkal, berbatu-batu, lembab, berawa-rawa, secara periodik


(25)

digenangi air, dengan variasi kesuburan tanah mulai dari tanah-tanah miskin hara sampai pada tanah yang subur (Irwanto, 2007).

Pertumbuhan riap maupun diameter E. urophylla sangat besar. Tinggi pohon dapat mencapai 40 meter dan rata-rata bebas cabang 25 meter. Diameternya bisa mencapai 100 cm atau lebih dan tidak berbanir, kulit luar biasanya coklat muda sampai coklat tua, kulit licin dan mengelupas memanjang tidak teratur (Dirjen Kehutanan, 1980).

Tanaman ini dapat bertunas kembali setelah dipangkas dan agak tahan terhadap serangan rayap. Jenis ini termasuk cepat pertumbuhannya (fast growing species) terutama pada waktu muda. Sistim perakarannya yang sangat muda cepat sekali memanjang menembus ke dalam tanah. Intensitas penyebaran akarnya ke arah bawah hampir sama banyaknya dengan ke arah samping (Departemen Kehutanan, 1994).

E. urophylla mempunyai tekstur batang yang keras merata dan licin karena serat-seratnya terpadu. E. urophylla mempunyai bunga yang memanjang dan tidak memiliki tangkai bunga. Benang sari berwarna putih dan banyak. Daun E. urophylla berbentuk bulat telur, memanjang dan lanset, pada pangkal mengecil hingga ke ujung meruncing. Pada tingkat anakan bentuk duduk daun berhadapan dan pada tingkat pohon bentuk duduk daun tersebar (Dirjen Kehutanan, 1980).

E. urophylla dikenal juga dengan nama ampupu yang merupakan salah satu jenis pohon asli yang tumbuh secara alami di wilayah bagian timur Indonesia. Jenis ini sering digunakan sebagai bahan baku pembuat kertas (pulp) dan kayu lapis (vinir) serta kayu gergajian lainnya. Eucalyptus urophylla juga tergolong


(26)

kayu kuat dan awet yang dapat digunakan untuk bahan penopang beban berat seperti bantalan kereta api serta bahan bangunan lainnya (Siagian, 2004).

Pengenalan Fungi

Fungi adalah organisme tidak berklorofil, berbentuk hifa/sel tunggal eukariotik, berdinding sel dari kitin atau selulosa, bereproduksi secara seksual dan aseksual. Fungi dimasukkan dalam kingdom tersendiri sebab cara mendapatkan makanannya berbeda dari organisme eukariotik lainnya, yaitu melalui absorbsi. Fungi berkembangbiak secara seksual melalui peleburan dua inti sel dengan urutan terjadinya plasmogami, kariogami, dam miosis dan secara aseksual dengan membentuk karpus yang di dalamnya mengandung hifa-hifa fertil yang menghasilkan spora atau konidia. Sebagian besar tubuh fungi terdiri atas benang-benang yang disebut hifa, jalinan hifa yang semacam jala disebut miselium. Menurut Gandjar dkk. (2006) hifa dapat dibedakan atas dua tipe hifa yang fungsinya berbeda, yaitu yang menyerap unsur hara dari substrat dan yang menyangga alat-alat reproduksi. Hifa umumnya rebah pada permukaan substrat atau tumbuh ke dalam substrat dan fungsinya untuk mengasorbsi unsur hara yang diperlukan bagi kehidupan fungi disebut hifa vegetatif. Hifa yang umumnya tegak pada miselium yang terdapat dipermukaan substrat disebut hifa fertil, karena berperan untuk reproduksi. Hifa-hifa yang telah menjalin suatu jaringan miselium makin lama makin tebal dan membentuk suatu koloni yang dapat dilihat dengan mata telanjang

Indonesia sebagai negara tropik dengan kelembaban yang tinggi merupakan lingkungan yang cocok untuk pertumbuhan dan perkembangan fungi.


(27)

Fungi dapat ditemukan pada berbagai macam substrat yamg ada, di darat, air, dan udara. Fungi merupakan satu di antara berbagai patogen tumbuhan yang telah umum diketahui.

Menurut Hunt dan Garratt (1986) kondisi yang diperlukan untuk pertumbuhan fungi pembusuk kayu ada empat macam, yaitu: (a) sumber-sumber energi dan bahan makanan yang cocok; (b) kadar air kayu di atas titik jenuh serat kayu; (c) persediaan oksigen yang cukup; dan (d) suhu yang cocok. Kekurangan dalam salah satu persyaratan ini, akan menghalangi pertumbuhan suatu fungi, meskipun fungi tersebut telah berada di dalam kayu.

Menurut Gandjar, dkk (2006) secara umum pertumbuhan fungi dipengaruhi oleh substrat, kelembaban, suhu, derajat keasaman substrat (pH), dan senyawa-senyawa kimia di lingkungannya.

1. Substrat, merupakan sumber unsur hara utama bagi fungi yang baru dapat dimanfaatkan oleh fungi setelah fungi mengekskresikan enzim-enzim ekstraseluler yang dapat menguraikan senyawa-senyawa menjadi bentuk yang lebih sederhana.

2. Kelembaban, faktor ini sangat penting untuk pertumbuhan fungi. Fungi dapat hidup pada kisaran kelembaban udara 70 – 90 %.

3. Suhu, kisaran suhu lingkungan yang baik untuk pertumbuhan fungi dapat dikelompokkan menjadi: (a) fungi psiklorofil (suhu minimum di bawah 0oC, dan suhu optimum berkisar 0o – 17oC), (b) fungi mesofil (suhu minimum di atas 0oC dan suhu optimum 15o - 40oC), dan (c) fungi termofil (suhu minimum di atas 20oC dan optimum berkisar 35oC atau lebih).


(28)

4. Derajat keasaman lingkungan, pH substrat sangat penting untuk pertumbuhan fungi, karena enzim-enzim tertentu hanya akan menguraikan suatu substrat sesuai dengan aktivitasnya pada pH tertentu. Umumnya fungi dapat hidup pada pH di bawah 7.

5. Bahan kimia, banyak bahan kimia yang terbukti dapat mencegah pertumbuhan fungi sehingga banyak digunakan oleh manusia sebagai bahan pembasmi fungi.

Kebutuhan bahan makanan bagi fungi pembusuk kayu itu dipenuhi dari dinding sel kayu. Dinding sel kayu terdiri dari selulosa, hemiselulosa, dan lignin yang terdapat sebagai makro-molekul yang tidak larut dalam air sehingga tidak terdapat diasimilasi langsung oleh fungi. Enzim ekstraselular yang dikeluarkan oleh fungi menyebabkan terjadinya depolimerisasi molekul-molekul besar menjadi bahan-bahan yang mudah larut. Bahan-bahan ini akan diasimilasi dengan mudah oleh fungi dan merupakan sumber energi yang dibutuhkan fungi untuk proses metabolisme dan pertumbuhannya (Hunt dan Garratt, 1986).

Selain kelima faktor di atas Gunawan (2004) menambahkan faktor-faktor yang menentukan pertumbuhan fungi, yaitu:

1. Aerasi, dua komponen penting dalam udara yang berpengaruh pada pertumbuhan fungi yaitu oksigen (O2) yang berfungsi untuk respirasi sel;

dan karbondioksida (CO2).

2. Cahaya, kabanyakan fungi, kecuali Agaricus memerlukan cahaya untuk awal pembentukan tubuh buah dan perkembangannya yang normal.


(29)

Oksigen adalah bahan yang penting untuk pertumbuhan fungi perusak kayu, tetapi kebutuhannya sangat sedikit, dan dalam kondisi biasa jumlah oksigen di dalam dan sekitar kayu dalam pemakaian atau dalam penyimpanan sudah cukup. Bagian-bagian dalam pohon dan kayu-kayu besar yang tidak dikeringkan, biasanya mengandung cukup udara dalam sel-sel yang memungkinkan perkembangan fungi bila kondosi-kondisi lainnya menguntungkan. Persedian oksigen di dalam tanah makin ke bawah permukaan makin berkurang, dan pada kedalaman 150 sampai 180 cm mungkin tidak cukup untuk pembusukan terutama pada tanah yang rapat dan padat (Hunt dan Garratt, 1986).

Suhu optimum berbeda-beda untuk jenis individu, tetapi pada umumnya berkisar antara 75o dan 90o F. Penyelidikan pada 64 jenis perusak kayu bangunan yang kebanyakan terdapat di berbagai bagian daerah Amerika Serikat, menunjukkan suhu yang paling cocok untuk dua pertiga fungi yang diselidiki berada dalam kisaran ini; optimum terendah yang tercatat adalah 68oF, dan tertinggi 97oF (Hunt dan Garratt, 1986).

Detereorasi Kayu oleh Fungi

Kayu dalam berbagai bentuknya, dapat terkena oleh beberapa tipe kerusakan setelah kayu diambil dari hutan. Fungi perusak kayu dan bakteri, terutama yang mengakibatkan busuknya kayu, tiap tahunnya merusak atau mengurangi secara drastis kegunaan sejumlah besar kayu dan hasil hutan lainnya. Kerusakan bantalan, tiang-tiang, tonggak-tonggak, kayu-kayu pertambangan, dan berbagai bentuk lain dari kayu yang digunakan untuk konstruksi, menyebabkan kerugian jutaan rupiah tiap tahunnya.


(30)

Fungi perusak kayu dapat dibedakan atas Ascomycetes, yaitu fungi yang menyebabkan pewarnaan pada kayu ataupun membentuk kupang. Jenis fungi ini antaranya: Diplodia, Bothryodiplodia, Ceratocyctis, Aspergillus, Pennicillium.

Kelompok ini tidak menurunkan kekuatan kayu, fungi ini biasanya disebut sebagai Blue Stain.

Golongan Basidiomycetes sebagai fungi pelapuk atau disebut White rot

dan Brown rot. Golongan ini dapat merombak lignin dan pentosan hemiselulosa yang merupakan komponen utama dinding sel, sehingga kayu menjadi lapuk dan akan kehilangan kekuatannya (Departemen Kehutanan dan Perkebunan, 1998).

Sejumlah besar fungi dapat ditemukan pada kayu yang menyebabkan kerusakan berupa pelapukan kayu. Fungi tersebut mempunyai aktivitas selulotik yang sangat kuat. Fungi dapt hidup di pohon yang masih hidup, maupun pada kayu yang telah mati. Sebagian besar di antara fungi-fungi tersebut tergolong ke dalam Basidiomicetes, antara lain Volvariella volvaceae, Pleurotus flabelatus, Pleurotus sajor-caju, Lentinus edodus, Agaricus sp., dan Auricularia sp. Di samping itu banyak pula Hyphomicetes yang bersifat selulotik, seperti

Thrichoderma sp., Alternaria sp., Chaetonium sp., Cladosporium sp., Fusarium

sp., Paecilomyces sp., yang tumbuh baik pada bahan kayu. Ascomycetes tumbuh pada kayu untuk mendapatkan unsur hara (Gandjar dkk, 2006).

Fungi pelapuk kayu akan menyerang kayu yang berada pada lingkungan yang lembab dalam waktu yang relatif lama. Sebagai contoh kayu yang dipasang sebagai komponen bangunan di sekitar kamar mandi atau sumur, kayu yang terkena tampias air hujan, atau kayu yang terendam air akibat banjir akan mudah sekali terserang oleh fungi pembusuk. Jenis-jenis fungi pembusuk ini sangat


(31)

beragam, seperti Chaetonium globosum, Mycelia sterilia, dan Paecilomyces virioti

(Suranto, 2002).

Proses terjadinya pembusukan pada kayu yang disebabkan oleh fungi dimulai setelah kayu kemasukkan spora yang terbawa udara, atau hubungan dengan bahan-bahan yang telah terinfeksi, fungi akan berkembang di dalam kayu, membentuk hifa dan miselium. Dalam kondisi-kondisi yang baik, hifa dapat berkembang juga pada permukaan kayu atau dalam retak-retak atau lubang-lubang lain, sebagai untaian teranyam rapat atau massa serupa akar seperti tikar miselium yang menyerupai topi (sering kali berbentuk kipas angin), yang biasanya putih atau kecoklatan, dan mudah terlihat dengan mata telanjang. Pada tingkat permulaan (incipient stage) dari pembusukan, hifa dapat menyebar ke seluruh kayu dalam segala arah, bertitik tolak dari tempat infeksinya, biasanya lewat dari sel ke sel melalui lubang pengeboran yang dibuatnya di tempat-tempat pertemuan antara hifa itu dengan dinding sel, atau melewati lubang-lubang alami (noktah-noktah). Dalam tingkat serangan ini, biasanya tidak ada perubahan kenampakan pada kayu itu, selain dari pada perubahan sedikit dari warna potongan kayu yang terinfeksi (Hunt dan Garratt, 1986).

Tiga tipe umum busuk kayu dan organisme penyebabnya dapat dibedakan berdasar perubahan-perubahan kimiawi dan warna yang diakibatkannya. Fungi

pembusuk putih dapat menghilangkan lignin dan hidrat arang, biasanya memucatkan kayu dan menjadikan warna kayu lebih muda dari warna normal, kadang-kadang dalam bentuk kantong-kantong atau lapisan-lapisan dengan ukuran yang berbeda-beda yang dipisahkan oleh bagian-bagian kayu yang sehat. Fungi pembusuk coklat lebih menyukai selulosa dan hemiselulosa kayu dan


(32)

meninggalkan residu kecoklat-coklatan yang kaya lignin, jika kayu tersebut diremas mudah menjadi tepung (Hunt dan Garratt, 1986).

Tipe ketiga dari pembusuk kayu yang disebut pembusuk lunak, menyebabkan permukaan kayu menjadi lunak. Ini dapat dihilangkan dengan mudah sehingga menampakkan bagian kayu sehat di bawahnya. Tipe ini umumnya ditemui dalam kayu yang sangat basah, terutama pada menara pendingin air, bagian-bagian bawah dari tonggak-tonggak dan tiang-tiang, dan pada kayu di laut. Pembusuk lunak juga muncul pada kayu yang tidak dicat dan terbuka terhadap cuaca. Permukaan kayu yang retak kahas dan lunak dan tidak terlindung untuk waktu yang lama, yang umumnya dikenal sebagai pelapukan, selalu mengandung fungi pembusuk lunak.

Fungi pada Tanaman Ekaliptus

Fungi merupakan salah satu faktor biotik terbanyak yang menyebabkan tanaman hutan menjadi sakit. Umumnya penyakit tidak hanya disebabkan oleh satu jenis patogen akan tetapi dapat disebabkan oleh beberapa patogen yang datang atau muncul secara bersama ataupun berurutan. Hal ini dapat menyebabkan berkurangnya produksi hutan tanaman yang diusahakan (Semangun, 1996).

Rahayu (1999) mengungkapkan bahwa penyakit-penyakit pada tanaman ekaliptus yang disebabkan oleh serangan fungi adalah penyakit bercak daun (leaf spot disease), tumor (cancer) dan akar putih. Penyakit bercak daun (leaf spot disease) disebabkan oleh Macrophoma sp. Fungi ini membentuk badan buah (berupa piknidium) di permukaan bawah daun. Di hutan tanaman yang berada di


(33)

dataran rendah yang kurang dari 100 m dpl, penyakit ini akan berkembang sangat cepat dan dapat menimbulkan kerugian besar.

Penyakit tumor batang (cancer) pada tanaman ekaliptus yang memiliki diameter relatif kecil sangat merugikan dan dapat menyebabkan kematian tanaman. Pada beberapa jenis ekaliptus penyakit ini disebabkan oleh fungi Nectria

sp. dan Cytospora sp. Gejala kanker biasanya berasosiasi dengan kerusakan oleh serangga berupa lubang-lubang gerek terutama oleh serangga dari famili

Buprestidae (Coleoptera). Selain itu, penyakit kanker umumnya juga berasosiasi dengan kerusakan tajuk dan beberapa faktor lingkungan yang sangat kompleks. Misalnya kelembaban yang tinggi, jarak tanam, tingkat kesuburan tanah yang rendah, dan ketidakcocokan tempat tumbuh (Rahayu, 1999).

Penyakit akar pada tanaman ekaliptus ditunjukkan oleh tajuk yang menguning, layu dan rontok secara serentak, diikuti dengan kematian pohon. Leher akar dan akar menjadi busuk, lunak serta tampak tanda berupa rhizomorf fungi patogen berwarna putih yang kadang kecoklatan (Widyastuti dkk, 2001).

Menurut Rahayu (1999) penyakit akar pada tanaman ekaliptus terbagi menjadi dua, yaitu penyakit akar putih dan penyakit akar merah. Penyakit akar putih biasanya menyerang tanaman E. Urophylla dan infeksinya biasanya mulai tahun ke-2 sesudah penanaman. Sesudah tahun ke-5 dan ke-6 infeksi umumnya mulai berkurang. Fungi penyebab penyakit akar putih pada tanaman E. Urophylla

adalah Rigidoporus microporus. Fungi ini memebentuk badan buah berbentuk kipas tebal, agak berkayu, memiliki zona-zona pertumbuhan, sering memiliki struktur serat yang radial, dan mempunyai tepi yang tipis.


(34)

Irwanto (2007) melaporkan fungi Corticium salmonicolor juga menyebabkan penyakit akar putih pada beberapa jenis ekaliptus. Bagian yang diserang biasanya biasanya bagian bawah dari cabang dan ranting. Bagian tersebut lama-kelamaan menjadi merah jingga. Kulit pohon di bawah benang menjadi belah dan busuk. Serangan ini dapat diatasi dengan memperbanyak masuknya udara dan sinar matahari. Serangan yang masih baru diberi fungisida kemudian dikupas dan dibakar.

Berdasarkan penelitian Widyastuti dkk (2001) yang mengujikan respons tanaman akasia dan ekaliptus terhadap fungi akar Ganoderma menunjukkan bahwa kedua jenis tanaman ini dapat terserang oleh fungi akar Ganoderma. Pada tanaman ekaliptus serangan fungi Ganoderma meiliki permukaan serang yang luas dengan proses infeksi fungi yang berlangsung cepat dibandingkan dengan jenis akasia.

Ganoderma pseudoferreum merupak salah satu penyebab penyakit akar merah. Serangan fungi ini menyebabkan pohon menjadi layu dan jika serangannya berlanjut akan menyebabkan tanaman mati. Cara mengatasi penyakit ini adalah dengan menebang tanaman yang terserang, membongkar tunggak dan akarnya dibakar atau dengan menggunakan fungisida pada bekas tanaman atau tanaman yang diserang (Irwanto, 2007).


(35)

METODE PENELITIAN

Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan Maret sampai dengan April 2008. Sampel penelitian berasal dari batang kayu E. urophylla diambil dari lokasi TPK PT. Toba Pulp Lestari Tbk. Desa Sosor Ladang, Kecamatan Porsea, Kabupaten Tobasa, Sumatera Utara. Isolasi dan identifikasi fungi dilaksanakan di Laboratorium Penyakit Tanaman, Departeman Hama dan Penyakit Tanaman, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara.

Bahan dan Alat Penelitian

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah batang pohon

Eucalyptus urophylla yang ditumpuk di areal TPK PT. Toba Pulp Lestari. Potato Dextrose Agar sebagai media pertumbuhan fungi, alkohol 70 % dan chlorox 1 % sebagai bahan sterilisasi permukaan sampel, air steril sebagai pelarut

Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah cawan Petri yang digunakan untuk pembiakan fungi pada media PDA, Laminar Flow, gelas ukur, labu Erlenmeyer, gelas benda, gelas penutup, lampu bunsen, autoklaf, inkubator, kompor, mikroskop cahaya, tabung reaksi, mikrometer, kaca objek, kaca penutup, pinset, label nama, alumunium foil, kapas, kamera digital dan alat tulis.


(36)

Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan adalah sebagai berikut:

1. Mengamati secara langsung kayu glondongan yang terserang oleh fungi yang dapat dilihat secara visual melekat pada bagian-bagian kayu tersebut. 2. Mengambil sampel kayu dengan panjang 20-25 cm dengan diameter 15-30

cm dari areal TPK perusahaan PT. Toba Pulp Lestari di Desa Sosor Ladang Kec. Porsea Kab. Tobasa.

3. Fungi yang berasal dari kayu diidentifikasi untuk mengetahui jenisnya.

Kriteria Pengambilan Sampel

Kriteria pengambilan sampel fungi dilakukan berdasarkan tingkat serangan pada tumpukan kayu glondongan, yaitu serangan pada tingkat ringan serangan yang terdapat pada tumpukan kayu paling atas, tingkat serangan sedang yaitu pada tumpukan kayu di bagian tengah, dan tingkat serangan parah yang terdapat pada tumpukan kayu yang paling bawah.

Serangan pada tingkat awal ditunjukkan dengan tingkat kerusakan yang belum begitu terlihat. Hal ini dapat dilihat dari jumlah dan ukuran fungi yang tumbuh pada kayu, selain itu pembusukan pada kayu belum terjadi dan pada bagian gubal kayu masih bersih dari pertumbuhan fungi. Pada serangan sedang jumlah dan ukuran fungi yang tumbuh mulai meluas menuju ke arah kayu gubal. Pada tingkat ini kayu mulai lembab dan hampir membusuk. Pada tahap serangan tingkat yang parah fungi mulai banyak jumlahnya dan ukuran permukaan hifa telah berkembang hampir ke seluruh kayu. Bagian gubal kayu sudah terserang


(37)

oleh fungi dan hampir mengarah ke bagian teras kayu. Pembusukkan pada tingkat serangan ini telah terjadi sehingga kayu menjadi lembab dan lapuk.

Dalam penelitian ini, sampel dari tumpukan kayu di TPK dilakukan cara membagi tumpukan menjadi 3 tempat pengambilan berdasarkan tingkat tumpukan yaitu tumpukan bawah, tumpukan tengah dan tumpukan bawah, seperti yang terlihat pada Gambar 2. Pengambilan sampel diupayakan sampel kayu yang mengalami serangan fungi yang tampak melekat pada sampel kayu yang akan diambil.

Gambar 2. Tingkat tumpukan kayu pengambilan sampel (a) Tumpukan atas, (b) Tingkat tengah, dan (c) Tumpukan bawah

Sampel kayu dari setiap tingkat tumpukan dipotong dengan menggunakan

chaisaw dengan ukuran panjang 20 – 25 cm dan dengan diameter 15 – 30 cm sebanyak 3 sampel yang pengambilannya secara acak. Pada tumpukan kayu bagian bawah diambil sampel kayu yang terdapat serangan fungi untuk diisolasi seperti terlihat pada Gambar 3. Pada bagian ini kayu langsung berhubungan dengan tanah. Walaupun sebenarnya terdapat bantalan yang memisahkan antara

a

b


(38)

kayu dengan tanah, namun bantalan tersebut terbuat dari kayu yang usianya sudah sangat lama.

Gambar 3. Sampel kayu dari tumpukan kayu paling bawah

Kayu-kayu pada tumpukan pertengahan kayu tampak lebih tinggi dari permukaan tanah. Pada bagian ini kayu tampak terserang oleh fungi namun tidak begitu tampak kerusakan akibat serangan fungi. Kayu pada bagian tengah diambil sampelnya seperti yang terlihat pada Gambar 4.


(39)

Pada tumpukan kayu bagian atas, dapat dilihat bahwa pada bagian ini kayu tidak langsung berhubungan dengan tanah, tetapi langsung berhubungan dengan udara dari lingkungan sekitar TPK dan air hujan. Pada bagian ini diambil potongan kayu yang terserang fungi untuk diidentifikasi jenis fungi yang ada pada kayu bagian ini, seperti yang terlihat pada Gambar 5.

Gambar 5. Sampel kayu dari tumpukan atas

Pelaksanaan Penelitian

Pembuatan Potato Dextrose Agar (PDA)

Kentang yang telah dikupas dan dipotong-potong dengan ukuran ± 1 x 1 x 1 cm sebanyak 200 gram direbus dalam 500 ml air suling sampai cukup empuk. Hal ini dapat diketahui dengan menusuk kentang dengan garpu jika ditusuk terasa mudah berarti kentang telah mengeluarkan sarinya. Kemudian 15 gram agar-agar dimasak dengan menggunakan air steril sebanyak 500 ml sampai agar-agar larut, selanjutnya dekstrosa (dapat diganti dengan gula pasir) sebanyak 15 gram dimasukkan ke dalamnya. Air ekstrak kentang selanjutnya dituangkan ke dalam


(40)

larutan agar-agar. Larutan ini kemudian disaring dengan kain katun yang tipis. Larutan ditambahkan air steril sampai volumenya menjadi 1000 ml.

Setelah dididihkan, larutan PDA dimasukkan ke dalam Erlenmeyer kemudian ditutup dengan kapas steril dan ditutup lagi dengan menggunakan alumunium foil. Kemudian disterilkan di dalam autoclave selama lebih kurang 15 menit dengan suhu 121-124 oC pada tekanan 1,25 atm. Setelah itu, PDA dikeluarkan dan dibiarkan hingga dingin (10-20 oC), kemudian dituangkan ke dalam cawan petri.

Isolasi Fungi

Bagian batang kayu yang terinfeksi diambil, kemudian dibersihkan dengan menggunakan air steril, dipotong persegi 0,5 x 0,5 x 0,2 cm lalu disterilkan dengan chlorox 1 % selama 15 – 30 detik lalu potongan tersebut diambil dengan menggunakan pinset dan dicuci dengan air dan dikeringkan di atas kertas tissue steril. Selanjutnya bagian tersebut ditanam dalam media PDA, dimana tiap cawan petri ditanam secara tiga ulangan dan dibiarkan sampai miselium fungi tumbuh pada media biakan tersebut. Lalu diisolasi kembali sampai didapat biakan murni dari tiap warna biakan untuk memperoleh biakan murni fungi yang telah dibiakan. Hal ini dilakukan berkali-kali sampai diperoleh biakan yang benar-benar murni.

Identifikasi Fungi

Biakan murni fungi yang tumbuh pada media biakan diisolasi dan diletakkan di atas gelas benda yang telah steril lalu ditutup dengan gelas penutup


(41)

kemudian diamati di bawah mikroskop untuk diidentifikasi dengan menggunakan buku acuan identifikasi fungi pada kayu.

Pengamatan mikroskopis meliputi miselium, konidia atau spora, bentuk konidia, ukuran konidia, warna konidia, septa konidia, konidiofor dan stigma. Pengamatan makroskopis meliputi warna koloni, bentuk koloni, dan diameter koloni.

Fungi yang telah teridentifikasi kemudian dikelompokkan berdasarkan peranannya masing-masing, yaitu fungi pembusuk kayu (wood decay), fungi pewarna kayu (stain), fungi pengotor (mold), fungi yang aman dikonsumsi, fungi yang beracun, dan fungi yang berkhasiat obat.


(42)

HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil

Hasil Isolasi dan Identifikasi

Hasil isolasi menunjukkan bahwa terdapat 8 jenis fungi yang terdapat pada tumpukan kayu di areal TPK PT. Toba Pulp Lestari, Kabupaten Tobasa. Dari masing-masing tempat pengambilan sampel ini terdapat jenis fungi yang berbeda pada setiap ulangan pengambilan sampel. Adapun jumlah dan jenis fungi yang diperoleh pada tiap tempat pengambilan sampel dapat dilihat pada Tabel 2 dan Tabel 3.

Tabel 2. Jenis-jenis fungi yang diperoleh dari tumpukan kayu Eucalyptus urophylla di TPK

No. Bagian Tumpukan Kayu Pengambilan Sampel

Jenis ditemukan Fungi

1. Bagian bawah Trichoderma sp.1

Trichoderma sp. 2

Aspergillus sp.

Mucor sp.

Penicillium sp.

2. Bagian tengah Rhizopus sp.

Acremonium sp.

Trichoderma sp. 3

Aspergillus sp.

Mucor sp.

Penicillium sp.

3. Bagian atas Trichoderma sp. 2

Trichoderma sp. 3

Penicillium sp.


(43)

Tabel 3. Jumlah jenis fungi yang diperoleh dari tumpukan kayu Eucalyptus urophylla di TPK

No. Bagian Tumpukan Kayu

Pengambilan Sampel

Jumlah Jenis Fungi yang Diperoleh

Total

Bagian 1 Bagian 2

Bagian 3

1. Tumpukan Bawah 1 2 2 5

2. Tumpukan Tengah 3 2 1 6

3. Tumpukan Atas 2 1 1 4

Pada Tabel 3 dapat dilihat bahwa pada tiap tingkat tumpukan kayu terdapat perbedaan jumlah jenis fungi yang menyerang kayu. Tumpukan kayu pertengahan memiliki jumlah jenis fungi yang lebih banyak dibanding tumpukan kayu atas dan tumpukan kayu bawah, yaitu 6 jenis fungi yang terdiri atas

Acremonium sp., Aspergillus sp., Mucor sp., Rhizopus sp., Trichoderma sp.3, dan


(44)

Deskripsi Fungi

1. Trichoderma sp. 1

Ciri-ciri koloni pada media PDA dalam suhu ruang: di awal pertumbuhannya (umur 1 hari) koloni tipis. Pada koloni berumur 2 hari koloni berdiameter 6 cm (3 cm/hari). Pada umur 3 hari pada koloni terbentuk lingkaran berwarna hijau kecoklatan dan diikuti dengan warna putih tipis hingga ke bagian pinggir. Pada umur 4 hari koloni telah memenuhi ukuran cawan Petri dengan warna putih dikelilingi warna coklat kehijauan pada bagian pinggirnya. Bentuk koloni Trichoderma sp.1 disajikan pada Gambar 7A. Ciri-ciri mikroskopisnya dapat terlihat pada Gambar 7B. Hifa Trichoderma sp.1 berwarna hijau transparan dengan diameter 3,16 µm - 3,75 µm. Fialid berbentuk botol panjang (lageniform) berukuran 5 µm – 6,25 µm; hijau transparan; konidia memiliki diameter 2 µm - 3,5 µm.

Gambar 7.Trichoderma sp.1 koloni berumur 14 hari pada media PDA (A) dan bentuk makroskopis (B); Konidia (a), Fialid (b), dan Konidiofor (c)

A

B

a b


(45)

2. Trichoderma sp.2

Ciri-ciri koloni pada media PDA dalam suhu ruang: koloni dengan cepat tumbuh, pada awalnya berwarna putih dan berbulu kemudian berkembang menjadi hijau kekuningan terutama pada bagian yang menunjukkan adanya konidia. Pada umur 1 hari diameter koloni mencapai 2 cm dan pada umur 4 hari diameter koloni mencapai 9 cm (2,25 cm/hari) dan koloni telah memenuhi ukuran cawan Petri seperti terlihat pada Gambar 8A. Bentuk mikroskopis Trichoderma

sp.2 dapat dilihat pada Gambar 8B dengan ciri-ciri yaitu konidiofor bercabang menyerupai piramida. Hifa berwarna hijau kekuningan dengan diameter 5 µm – 7,5 µm. Fialid berbentuk botol dengan panjang 11,25 µm – 15 µm dengan warna hijau kekuningan. Konidia berwarna hijau dan berkumpul di ujung fialid dengan diameter 2,5 µm – 3,75 µm.

Gambar 8.Trichoderma sp.2 koloni berumur 14 hari pada media PDA (A) dan bentuk mikroskopis (B); fialid (a) dan konidiofor (b)

A B

b a


(46)

3. Trichoderma sp.3

Ciri-ciri koloni pada media PDA dalam suhu ruang: pertumbuhan pada umur 1 hari koloni tipis. Pada umur 2 hari koloni berdiameter 6 cm (3 cm/hari) dan koloni berwarna putih. Pada umur 5 hari pada koloni terbentuk lingkaran yang disekelilingnya terbentuk warna hijau kecoklatan hingga ke bagian pinggir. Pada umur 4 hari koloni telah memnuhi ukuran petri dengan warna putih dikelilingi warna hijau kecoklatan pada bagian pinggirnya (Gambar 9A). Bentuk mikroskopis Trichoderma sp.3 dapat dilihat pada Gambar 9B. Hifa berwarna hijau transparan dengan diameter 3,6 µm – 4,28 µm. Fialid berbentuk botol panjang (lageniform) dengan panjang fialid 6,3 µm – 7,26 µm dengan warna hijau transparan dan memiliki konidia diameter 2,46 µm - 3,65 µm.

Gambar 9.Trichoderma sp. 3 koloni berumur 14 hari pada media PDA (A) dan bentuk mikroskopis (B); konidia (a), fialid (b) dan konidiofor (c)

A B

a

b


(47)

4. Mucor sp.

Koloni pada media PDA dalam suhu ruang: dicirikan pada mulanya koloni berwarna putih kemudian menjadi coklat keabu-abuan dengan diameter koloni pada hari pertama 2 cm dan pada hari keempat diameter koloni mencapai 7,8 cm (1,95 cm/hari) dan pada umur 10 hari koloni berwarna putih keabu-abuan serta koloni telah memuhi cawan Petri seperti yang terlihat pada Gambar 10A. Ciri-ciri mikroskopis Mucor sp. dapat dilihat pada Gambar 10B : sporangiofornya bercabang dan cabang yang pendek kadang-kadang membengkok. Konidiofor berwarna hijau muda hingga kecoklatan, dapat bercabang maupun tidak berdiameter 3,8 µm – 4,5 µm. Sporangium berwarna kuning kecoklatan dengan diameter 6,8 µm – 7,2 µm. Konidia berbentuk semibulat hingga bulat dengan warna merah kecoklatan hingga coklat cerah dan memiliki diameter 2,8 µm – 3,6

µm.

Gambar 10.Mucor sp koloni berumur 14 hari pada media PDA (A) dan bentuk

mikroskopis (B); sporangium (a) dan sporangiofor (b)

A B

a b


(48)

5. Penicillium sp.

Koloni tumbuh lambat pada media PDA, diameter koloni pada suhu ruang umur 1 hari mencapai 1 cm dan pada umur 4 hari diameter koloni 7 cm (1,75 cm/hari). Pada awalnya koloni berwarna putih kekuningan hingga berwarna hijau kecoklatan. Kondisi ini terus berlangsung sampai koloni berumur 14 hari (Gambar 11A). Ciri-ciri mikroskopisnya dapat terlihat pada Gambar 11B. Konidiofor bercabang tidak teratur, terdiri atas tangkai (stipe) yang pendek dengan beberapa metula yang mempunyai fialid 3-6 yang berdinding tipis. Fialid berbentuk silindris memiliki panjang 6 µm – 10 µm. Hifa berwarna hijau muda dengan diameter 2,5 µm – 5 µm. Konidia berbentuk elips hingga silindris berwarna hijau muda jumlah yang berlimpah dan memiliki ukuran (2,5 – 6,25) µm x (2 – 3,75)

µm.

Gambar 11.Penicillium sp. koloni berumur 14 hari pada media PDA (A) dan

bentuk mikroskopis (B); konidia (a), Fialid (b) dan konidiofor (c)

A B

a b c


(49)

6. Rhizopus sp.

Pada media PDA dalam suhu ruang: koloni di awal pertumbuhan berwarna putih selanjutnya berubah menjadi abu-abu kecoklatan dengan bertambahnya umur koloni. Pada umur 1 hari diameter koloni 2 cm dan pada umur 4 hari diameter koloni mencapai 8 cm (2 cm/hari) dan pada umur 5 hari koloni telah memenuhi cawan Petri dan menunjukan warna seperti yang terlihat pada Gambar 12A. Ciri-ciri mikroskopisnya dapat dilihat pada Gambar 12B, yaitu rhizoid berwarna hijau kekuningan dan bercabang banyak. Hifa berwarna hijau bening agak kekuningan dengan diameter 7,5 µ - 12,5 µm, konidia berbentuk semibulat hingga bulat berwarna hijau muda hingga hijau kecoklatan dengan diameter 2,5

µm – 5 µm.

Gambar 12.Rhizopus sp koloni berumur 14 hari pada media PDA (A) dan bentuk

mikroskopis (B); sporangium (a) dan sporangiofor (b)

A B

a


(50)

7. Acremonium sp.

Ciri-ciri koloni pada media PDA dalam suhu ruang: di awal pertumbuhannya pada hari pertama koloni berdiameter 1 cm. Pada hari ketiga diameter koloni mencapai 3 cm (1 cm/hari). Hal ini menunjukkan bahwa pertumbuhan koloni agak lambat. Koloni pada umur 10 hari tampak seperti kapas, dan berwarna hijau kekuningan hingga hijau muda. Bentuk koloni Acremonium

sp. dapat dilihat pada Gambar 13A. Ciri-ciri mikroskopis seperti yang terlihat pada Gambar 13B adalah hifa berwarna hijau transparan dengan diameter 7,9 µm – 13,1 µm. Fialid terbentuk pada hifa aerial dengan panjang 7,5 µm – 9,4 µm. Konidia bersel satu bergerombol membentuk suatu kepala yang berlendir berbentuk elips hingga silindris pendek dengan diameter 3 µm – 4,5 µm.

Gambar 13.Acremonium sp. koloni berumur 14 hari pada media PDA (A) dan

bentuk mikroskopis (B); konidiofor (a), fialid (b) dan konidia (c)

A B

a


(51)

8. Aspergillus sp.

Ciri-ciri makroskopis pada media PDA dalam suhu ruang: di awal pertumbuhannya koloni berwarna putih dan menjadi hijau muda hingga hijau tua pada hari ke 14 dengan bertambahnya umur koloni, seperti yang terlihat pada Gambar 14A. Pada umur 1 hari diameter koloni 2,6 cm dan pada umur 4 hari diameter koloni mencapai 8 cm (2,6 cm/hari). Bentuk mikroskopis Aspergillus sp. (Gambar 14B) dengan ciri-ciri . Vesikelnya berbentuk bulat, konidiofor berwarna hijau bening agak kekuningan dengan diameter 3,6 µm – 4,2 µm, konidia berbentuk semibulat hingga bulat berwarna hijau muda hingga hijau kecoklatan dengan diameter 2,4 µm – 3 µm.

Gambar 14.Aspergillus sp. koloni berumur 14 hari pad media PDA (A) dan

bentuk mikroskopis (B); konidiofor (a), fialid (b), dan vesikel (c)

B

a

b

c A


(52)

Pembahasan

Hasil penelitian dari laboratorium menunjukkan bahwa tumpukan-tumpukan kayu di TPK PT. TPL memiliki keanekaragaman jenis fungi yang cukup beragam, dimana dari hasil identifikasi ditemukan delapan jenis fungi pada sampel kayu yang diambil dari areal TPK tersebut. Kedelapan jenis fungi tersebut adalah Trichoderma sp.1, Trichederma sp.2, Trichoderma sp.3, Mucor sp.,

Penicillium sp., Rhizopus sp., Acremonium sp., dan Aspergillus sp. Dari delapan jenis fungi yang teridentifikasi tidak semuanya terdapat pada bagian tumpukan kayu tempat pengambilan sampel. Hal ini disababkan oleh perbedaan suhu, kelembaban dan intensitas cahaya matahari yang menyinari kayu pada tiap-tiap tumpukan. Berdasarkan tingkatannya, tumpukan kayu yang paling bawah kemungkinan memiliki suhu yang lebih rendah dan kelembaban yang lebih tinggi dari tumpukan tengah dan tumpukan bawah. Sedangkan untuk intensitas penyinaran matahari tumpukan atas tentu saja memiliki intensitas yang paling tinggi dibandingkan dengan tumpukan tengah dan tumpukan bawah. Menurut Gandjar, dkk (2006) secara umum pertumbuhan fungi dipengaruhi oleh substrat yang merupakan sumber unsur hara utama bagi fungi , kelembaban dimana fungi dapat hidup pada kisaran kelembaban udara 70 – 90 %., suhu, derajat keasaman substrat (pH) yang umumnya fungi dapat hidup pada pH di bawah 7, dan senyawa-senyawa kimia di lingkungannya.

Fungi yang terdapat pada tumpukan kayu yang paling bawah kemungkinan besar berasal dari permukaan tanah yang menjadi tempat penumpukan kayu tersebut. Fungi yang teridentifikasi pada tumpukan kayu yang paling bawah


(53)

adalah Trichoderma sp.1, Trichoderma sp.2, Aspergillus sp., Mucor sp., dan

Penicillium sp. Fungi-fungi yang berada dalam tanah dapat menginfeksi tumpukan kayu yang ada di atasnya jika kondisi lingkungan disekitarnya mendukung fungi untuk berkembang biak pada kayu tersebut dan terdapat faktor pendukung penyebaran spora fungi yang berasal dari tanah ke kayu yaitu melalui percikan air hujan dan serangga. Menurut Sinaga (2003) penyebaran spora fungi dengan percikan air hujan dapat terjadi ketika tetesan air hujan jatuh ke tubuh buah fungi dan energi dari tetes hujan tersebut akan melepaskan dan memencarkan spora fungi ke bagian tubuh inang (kayu) yang baru. Sedangkan penyebaran spora fungi dengan bantuan serangga ketika serangga memakan tumbuhan, serangga akan mendepositkan dan meninggalkan inokulum ke bagian tumbuhan atau kayu yang terluka (karena proses makan serangga). Ketika serangga terbang dari satu tumbuhan ke tumbuhan lainnya, serangga membawa inokulum pada kakinya dan mendepositkannya pada tempat infeksi.

Fungi yang terdapat pada tumpukan kayu bagian pertengahan dimungkinkan berasal dari bantuan percikan air hujan yang tertiup angin maupun dari aliran air hujan yang berasal dari tumpukan bagian atas. Menurut Agrios (1996) butiran-butiran air hujan yang jatuh dari atas akan mengambil dan membawa spora fungi yang terdapat di udara dan mencucinya ke bawah yang beberapa di antaranya mungkin akan mendarat pada bagian tumbuhan yang rentan. Fungi di bagian tengah ini juga dimungkinkan dapat berasal dari tumpukkan kayu yang ada di bawahnya (tumpukan kayu paling bawah), karena letak dari tumpukan kayu ini tidak langsung berhubungan dengan tanah. Fungi yang teridentifikasi pada tumpukan pertengahan adalah sebanyak 6 jenis, yaitu:


(54)

Penicillium sp. Selain dari penyebaran oleh angin, menurut Hunt dan Garrat (1986) serangan fungi perusak kayu dapat terjadi pada kayu yang berbentuk kayu gelondongan atau kayu bulat sewaktu masih di dalam hutan, selama pengangkutan, atau dalam penyimpanan sebelum diolah; hingga kayu diolah menjadi berbagai produk olahan untuk kebutuhan manusia. Sekali pembusukan telah mulai pada sepotong kayu, kecepatan serta luasnya perusakan selanjutnya tergantung pada tersedianya kondisi yang cocok bagi pertumbuhan fungi pembusukannya itu.

Pada tumpukan kayu yang paling atas dapat ditemukan 4 jenis fungi, yaitu

Trichoderma sp. 2, Trichoderma sp. 3, Penicillium sp., dan Rhizopus sp. Asal dari fungi ini dapat dimungkinkan dari tumpukan kayu yang ada di bawahnya atau dapat juga berasal dari hifa yang terbawah oleh angin atau udara (air-borne). Menurut Agrios (1996) sebagian besar spora fungi disebarkan oleh aliran udara yang sabagai partikel inert (tidak memiliki tenaga) hingga mencapai jarak tertentu. Aliran udara akan melepaskan spora dari sporofor atau dapat juga terjadi ketika spora akan dikeluarkan secara paksa atau jatuh pada saat matang, dan tergantung pada turbulensi dan kecepatan aliran udara yang dapat menyebabkan spora terbawa ke atas secara horizontal dan akan menempel pada inang yang baru dan dapat tumbuh dan berkembang jika kondisi inang tersebut mendukung.

Dari hasil identifikasi menunjukan bahwa pada tumpukan kayu bagian tengah memiliki jenis fungi yang lebih banyak dibandingkan dengan tumpukan kayu atas dan tumpukan kayu bawah. Hal ini dapat disebabkan karena letak dari tumpukan ini di antara tumpukan kayu atas dan tumpukan bawah sehingga fungi yang ada pada bagian atas dan bagian bawah menyebar ke bagian tengah dengan bantuan air hujan, udara, dan serangga. Sedang pada tumpukan kayu bagian atas


(55)

jumlah jenis fungi lebih sedikit dapat disebabkan oleh intensitas penyinaran matahari yang lebih banyak sehingga menyebabkan suhu yang lebih tinggi dibandingkan dengan tumpukan tengah dan tumpukan bawah. Menurut Gandjar, dkk (2006) kisaran suhu lingkungan yang baik untuk pertumbuhan fungi dapat dikelompokkan menjadi: (a) fungi psiklorofil (suhu minimum di bawah 0oC, dan suhu optimum berkisar 0o – 17oC), (b) fungi mesofil (suhu minimum di atas 0oC dan suhu optimum 15o - 40oC), dan (c) fungi termofil (suhu minimum di atas 20oC dan optimum berkisar 35oC atau lebih).

Jenis-jenis fungi yang teridentifikasi adalah saprofit yang artinya jenis fungi ini berperan sebagai pelapuk atau pembusuk kayu akibat dari penyerapan nutrisi dari inangnya yaitu kayu, sehingga kayu menjadi lapuk dan mudah patah. Fungi yang bersifat patogen dapat masuk ke dalam bagian tumbuhan dan kayu melalui luka, lubang alami, dan langsung menembus permukaan tumbuhan dan kayu yang masih utuh (intact). Semangun (1996) menyatakan bagian-bagian tumbuhan (kecuali bulu-bulu akar dan bagian bunga tertentu) tertutup olah lapisan pelindung baik berupa sel hidup maupun sel mati seperti periderm dan kulit gabus pada bagian yang berkayu. Jika suatu patogen tidak dapat menembus lapisan tersebut dan tidak dapat masuk melalui mulut kulit atau hidatoda, maka patogen hanya masuk melalui luka-luka. Luka dapat terjadi karena penyebab anorganik (angin keras, petir, dan sinar matahari yang terlalu keras) serta penyebab organik (manusia dan hewan).

Fungi yang menyebabkan penyakit yang ditemukan pada saat penelitian adalah Mucor sp. dan Rhizopus sp. dapat menjadi storage fungi artinya kelompok fungi yang berperan sebagai perusak biji terutama terutama pada saat biji di dalam


(56)

penyimpanan. Fungi Aspergillus sp dan Penicillium sp dapat menyebabkan penyakit pada benih, sedangkan jenis Acremonium sp. habitat hidupnya dapat ditemukan pada tanah, serasah daun, dan kayu yang mati dapat menyebabkan pembusukan pada kayu dan dapat menyebabkan pambusukan pada buah-buahan. Sebagian besar jenis fungi yang menyerang buah dan benih dilapangan memiliki spora yang membutuhkan kelembaban tinggi untuk berkecambah, demikian juga untuk pertumbuhannya. Peran fungi di bidang kehutanan adalah sebagai perusak kayu dan hasil olahannya (kayu gergajian, plywood, bahan bangunan, dan lain sebagainya). Manion (1981) mengungkapkan bahwa terdapat beberapa jenis fungi yang menyebabkan pembusukan pada kayu yang dibedakan berdasarkan kemampuan enzim yang bearsal dari masing-masing fungi tersebut untuk mendekomposisi bahan-bahan yang ada di dalam kayu. Semua jenis fungi pembusuk kayu memproduksi enzim selulase untuk mendegradasi selulosa yang merupakan salah satu komponen utama dari kayu. Beberapa jenis fungi yang yang mendegradasi komponen-komponen kayu seperti selulosa, hemiselulosa, dan lignin disebut golongan white rot. Fungi yang hanya mendegradasi selulosa disebut fungi golongan brown rot. Fungi yang mendekomposisi selulosa di kantung-kantung pada dinding sel lapisan kedua dan hanya terjadi pada kayu yang telah terpenuhi oleh air disebut golongan soft rot.

Sampel kayu yang menjadi bahan penelitian diambil dari TPK pada bulan Februari 2008. Menurut data dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Sampali yang diambil dari pos pengamatan/ stasiun Gabe Hutaraja suhu rata-rata Kabupaten Tobasa pada bulan Februari 2008 adalah 19,9 oC. Hal ini sangat mendukung terhadap pertumbuhan dan perkembangan fungi pada kayu yang ada


(57)

penyimpanan. Fungi Aspergillus sp dan Penicillium sp dapat menyebabkan penyakit pada benih, sedangkan jenis Acremonium sp. habitat hidupnya dapat ditemukan pada tanah, serasah daun, dan kayu yang mati dapat menyebabkan pembusukan pada kayu dan dapat menyebabkan pambusukan pada buah-buahan. Sebagian besar jenis fungi yang menyerang buah dan benih dilapangan memiliki spora yang membutuhkan kelembaban tinggi untuk berkecambah, demikian juga untuk pertumbuhannya. Peran fungi di bidang kehutanan adalah sebagai perusak kayu dan hasil olahannya (kayu gergajian, plywood, bahan bangunan, dan lain sebagainya). Manion (1981) mengungkapkan bahwa terdapat beberapa jenis fungi yang menyebabkan pembusukan pada kayu yang dibedakan berdasarkan kemampuan enzim yang bearsal dari masing-masing fungi tersebut untuk mendekomposisi bahan-bahan yang ada di dalam kayu. Semua jenis fungi pembusuk kayu memproduksi enzim selulase untuk mendegradasi selulosa yang merupakan salah satu komponen utama dari kayu. Beberapa jenis fungi yang yang mendegradasi komponen-komponen kayu seperti selulosa, hemiselulosa, dan lignin disebut golongan white rot. Fungi yang hanya mendegradasi selulosa disebut fungi golongan brown rot. Fungi yang mendekomposisi selulosa di kantung-kantung pada dinding sel lapisan kedua dan hanya terjadi pada kayu yang telah terpenuhi oleh air disebut golongan soft rot.

Sampel kayu yang menjadi bahan penelitian diambil dari TPK pada bulan Februari 2008. Menurut data dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) Sampali yang diambil dari pos pengamatan/ stasiun Gabe Hutaraja suhu rata-rata Kabupaten Tobasa pada bulan Februari 2008 adalah 19,9 oC. Hal ini sangat mendukung terhadap pertumbuhan dan perkembangan fungi pada kayu yang ada


(58)

di TPK karena fungi cocok tumbuh pada daerah yang memiliki suhu yang dingin seperti di daerah Kabupaten Tobasa, termasuk jenis-jenis fungi yang teridentifikasi pada penelitian ini. Menurut Gandjar, dkk (1999) jenis fungi

Trichoderma sp. dapat hidup pada suhu optimum 15o – 30o (35 oC) dan maksimum pada 30o – 36oC; Acremonium sp. tidak dapat hidup pada suhu di atas 37oC; Aspergillus sp. dapat hidup pada suhu maksimum 55oC; Mucor sp dapat tumbuh pada suhu 5o – 30oC optimum pada 20o-25oC, serta maksimum 38oC;

Penicillium sp. dapat tumbuh cepat pada suhu 30oC di daerah tropis; dan Rhizopus

sp dapat tumbuh pada suhu minimum 5o-7oC, optimum pada 25o-35oC, dan maksimum pada 35o-37oC.

Faktor yang sangat mendukung pertumbuhan dan perkembangan fungi pada tumpukan kayu di areal TPK PT. TPL adalah kondisi dari TPK itu sendiri. Pada saat dilakukan penelitian dapat dilihat bahwa tanah di areal TPK tersebut tergenang oleh air yang berasal dari hujan. Menurut data dari stasiun pengamatan BMG di Gabe Hutaraja pada bulan Februari 2008 saat pengambilan sampel wilayah Kabupaten Tobasa cura hujan rata-rata 84 mm/ hari. Genangan dari air akan menyebabkan tanah menjadi lembab dan sangat mendukung perkembangan fungi dari dalam tanah. Menurut Widyastuti, dkk (2005) ketersedian air atau kelembaban dalam lingkungan tempat tumbuh fungi merupakan faktor yang menentukan kelangsungan hidup fungi, walaupun jumlah kebutuhannya untuk setiap fungi berbeda, untuk jenis fungi pelapuk kayu sendiri seperti jenis Poria incrassata, paling tidak memerlukan air bebas yang ada di antara sel-sel kayu. Kondisi keadaan TPK dapat dilihat pada pada bab kondisi umum lokasi penelitian. Menurut sejarahnya areal yang dijadikan sebagai TPK di PT. TPL berasal dari tempat pembuangan bahan-bahan sisa pengolahan kayu (kulit kayu,


(59)

kayu yang tidak terpakai untuk industri, dll) serta sampah-sampah organik lainnya (daun, tanaman-tanaman kecil). Sisa-sisa pembuangan tersebut kemudian ditutupi dengan tanah sebelum dijadikan sebagai TPK.

Komponen utama dari kayu yang digunakan sebagai bahan dasar pembuatan pulp adalah selulosa. Dimana pulp merupakan hasil pengolahan kayu-kayu yang berasal dari HTI terutama PT. TPL yang dijadikan sebagai objek penelitian ini. Menurut Achmadi (1988) selulosa merupakan polisakarida yang paling banyak jumlahnya pada kayu dan memiliki bobot molekul yang tinggi,

struktur teratur, berupa polimer linear dengan unit ulangan β-D-glukopiranosa. Namun keberadaan fungi merupakan tantangan dalam pengolahan kayu yang akan dijadikan bahan dasar pembuatan pulp. Beberapa jenis fungi dapat menguraikan selulosa sebagai bahan makanannya. Menurut Gandjar, dkk (2006) fungi dapat menempel dan masuk ke dalam kayu untuk menguraikan bahan-bahan kayu terutama selulosa dengan bantuan enzim selulase yang merupakan enzim kompleks yang terdiri dari tiga komponen penting (endoglikanase, eksoglukanase,


(60)

KESIMPULAN DAN SARAN

Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui bahwa:

1. Terdapat delapan jenis fungi pada tumpukan kayu di areal TPK PT. Toba Pulp Lestari Kabupaten Toba Samosir Sumatera Utara, yaitu Trichoderma sp. 1, Trichoderma sp. 2, Trichoderma sp. 3, Penicillium sp., Rhizopus sp.,

Acremonium sp., Aspergillus sp., dan Mucor sp.

2. Pertumbuhan dan penyebaran fungi pada tumpukan kayu E. Urophylla di TPK PT. TPL disebabkan oleh kondisi fisik TPK yang terdiri dari bahan-bahan organik yang membusuk dan kondisi lingkungan yang lembab dan becek.

Saran

Perlu dilakukannya pengujian terhadap fungi-fungi yang didapat pada penelitian ini kepada kayu E. urophylla yang belum terserang penyakit untuk mengetahui apakah benar fungi-fungi yang telah didapat merupakan fungi yang menyebabkan kerusakan dan pembusukan kayu E. urophylla.


(61)

DAFTAR PUSTAKA

Abadi, L.A. 2003.Ilmu Penyakit Tumbuhan. Bayumedia Publishing. Malang

Agrios, G.N., 1996. Ilmu Penyakit Tumbuhan. Edisi ke-3.Gadjah Mada University Press. Yogyakarta

Arief, A. 2001. Hutan dan Kehutanan. Penerbit Kanisius. Yogyakarta

Deacon, J.W. 1984. Introduction to Modern Mycology. Second Edition. Blackwell Scientific Publication. Oxford London Edinburgh. Boston Palto Alto Melbourne.

Departemen Kehutanan. 1994. Pedoman Teknis Penanaman Jenis-jenis Kayu Komersial. Badan Litbang Departemen Kehutanan. Jakarta

Departemen Kehutanan dan Perkebunan. 1998. Buku Panduan Kehutanan Indonesia. Departemen Kehutanan Dan Perkebunan Republik Indonesia. Badan Penelitian Dan Pengembangan Kehutanan Dan Perkebunan. Jakarta.

Direktorat Jenderal Kehutanan. 1980. Pedoman Pembuatan Hutan Tanaman. Departemen Pertanian Republik Indonesia Direktorat Reboisasi dan Rehabilitasi Lahan. Jakarta.

Gandjar, I., dkk. 1999.Pengenalan Kapang Tropik Umum. Yayasan Obor Indonesia. Jakarta

Gandjar, I., W. Sjamsuridjal, dan A. Detrasi. 2006. Mikologi Dasar dan Terapan. Yayasan Obor Indonesia. Jakarta

Gunawan, A. W. 2004. Usaha Pembibitan Jamur. Penebar Swadaya. Jakarta

Hunt, G.M, dan Garrat. 1986. Pengawetan Kayu. Terjemahan Jusuf, M. Edisi Pertama. Cetakan Pertama. Akademika Pressindo.

Irwanto. 2007. Budidaya Tanaman Kehutanan. Februari 2008]

Iskandar, U, Ngadiono dan Nugraha, A. 2003. Hutan Tanaman Industri Di Persimpangan Jalan. Arivco Press. Jakarta

Khafid, S. 2004. Kerusakan Hutan di Indonesia Tercepat di Dunia. 40524-14,id.html [16 Februari 2008]


(62)

Manion, Paul D. 1981. Tree Disease Concepts. State University of New York. Prentice-Hall, Inc., Englewood Cliffs. New Jersey

Mispan. 2000. Prestasi Kerja Penebangan Pada Kegiatan Eksploitasi Hutan Tanaman Di Areal HPHTI. Skripsi Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman. Kalimantan Timur. Tidak Dipublikasikan

Rahayu, S. 1999. Penyakit Tanaman Hutan di Indonesia: Gejala dan Serangannya. Penerbit Kanisius. Yogyakarta

Rudi. 2002. Status Pengawetan Kayu Indonesia.

Semangun, H. 1996. Pengantar Ilmu Penyakit Tumbuhan. Cetakan Pertama. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta

Siagian, T.Y. 2004. Percobaan Provenansi Eucalyptus urophylla S.T. Blake. http://www.Biotiforda.ir.id/artikel/images/41a6ad321b042.pdf#search=% 22eucalyptus%22. [25 Oktober 2007]

Sinaga, M.S., 2003. Dasar-dasar Ilmu Penyakit Tumbuhan. Penerbit Swadaya. Jakarta

Suprapti, Sihati dan Krisdianto. 2006. Ketahanan Empat Jenis Kayu Hutan Tanaman Terhadap Beberapa Jamur Perusak Kayu. Jurnal Penelitian Hasil Hutan. 24 : 267-274. Bogor

Srihadiono, U. I. 2005. Hutan Tanaman Industri : Skenario Masa Depan Kehutanan Indonesia. PT. Musi Hutan Persada. Palembang

Suranto, S. 2002. Pengawetan Kayu Bahan Dan Metode. Kanisius. Yogyakarta Tarigan, J. 1988. Pengantar Mikrobiologi. Departeman Pendidikan dan

Kebudayaan. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi. Proyek Pengembangan Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan. Jakarta

Tarumingkeng, R. C. 2004. Budidaya Tanaman Kayu Pulp. http://tumoutou.net /pulp.htm. [25 September 2007]

Widyastuti, S. M, Sumardi dan E. Santoso. 2001. Respon Jenis-jenis Akasia dan Ekaliptus Terhadap Patogen Akar Ganoderma. Buletin Kehutanan No. 46. Fakulas Kehutanan, Universitas Gajah Mada. Yogyakarta

Widyastuti, S.M., Sumardi dan Harjono. 2005. Patologi Hutan. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta


(63)

KONDISI UMUM LOKASI PENELITIAN

Sejarah Singkat Pendirian PT. Toba Pulp Lestari, Tbk

Berdirinya PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. yang dulunya bernama PT. Inti Indorayon Utama Tbk. (IIU) adalah untuk memenuhi peningkatan kebutuhan akan kertas dalam negeri yang diimpor oleh beberapa negara. Berdasarkan laporan hasil penelitian Food and Agriculture Organization (FAO) pada bulan Juli 1954, menemukan dan merekomendasikan daerah sosorladang, Porsea sebagai salah satu lokasi strategis dan layak untuk tempat pendirian pabrik pulp di Indonesia, dan sekarang menjadi lokasi berdirinya Pabrik Pulp dan Rayon PT. Toba Pulp Lestari.

PT. Inti Indorayon Utama (IIU) berhenti beroperasi pada tahun 1998. Hal ini disebabkan limbah yang dihasilkan dari pembuatan pulp didapatkan merusak lingkungan hidup sekitar dan juga karena PT. Inti Indorayon Utama kurang melibatkan masyarakat lokal dalam kegiatannya. PT. Inti Indorayon Utama (IIU) berubah nama menjadi PT. Toba Pulp Lestari, Tbk disebabkan produk yang dihasilkan sekarang hanya pulp saja sedangkan pada saat bernama PT. Inti Indorayon Utama (IIU), perusahaan ini juga memproduksi rayon. Produksi rayon dihentikan karena limbah hasil produksi rayon sangat merusak lingkungan hidup.

Perusahaan ini memiliki lokasi konsesi Hak Pengusahaan Hutan Tanaman Industri (HPHTI) yang terletak di beberapa kabupaten yaitu Simalungun, Tapanuli Utara, Toba Samosir, Dairi, Tapanuli Tengah dan Tapanuli Selatan dengan total luas ijin HPHTI berdasarkan SK. Menhut No. 493/KPTS-II/1992 seluas 269.060 ha dengan jangka pengelolaan 43 tahun dan pemanfaatan Pinus berdasarkan SK.


(64)

Menhut No. 236/KPTS-IV/1984 seluas 15.763 ha yang berada di luar areal HPHTI sehingga total areal berjumlah berjumlah 284.816 ha.

PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. adalah sebuah perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA) yang memiliki izin dan legalitas operasional bergerak di bidang produksi pulp. PT. TPL, Tbk. berstatus penanaman modal asing (PMA) yang dioperasikan berdasarkan surat keputusan bersama Menteri Negara Riset dan Teknologi/Ketua BPPT dan Menteri Negara Kependudukan dan Lingkungan Hidup SK/M/BPPT/XI/1986 dan No.KEP-43/MNKLH/11/1986 tertanggal 13 November 1986.

Berdasarkan surat Keputusan Menteri Investasi/Ketua Badan koordinasi penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) menjadi Penanaman Modal Asing (PMA). Saham perusahaan ini telah dijual di bursa saham Jakarta dan Surabaya sejak 1992 dan di New York Stock Exchange (NYSE). Kegiatan produksi pulp secara komersial dimulai tahun 1989.

Letak Geografis PT. Toba Pulp Lestari, Tbk

PT. TPL, Tbk. terletak di desa Sosor Ladang, Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba Samosir sekitar 220 km dari Kota Medan, Sumatera Utara.Areal konsesi PT. Toba Pulp Lestari Tbk terdiri dari 6 sektor yang masing-masing sektor berada pada wilayah geografis yang terpisah, yaitu:

1. Sektor Tele berada pada Kabupaten Samosir yang meliputi Kecamatan H. Boho, Sumbul, Parbuluan, Kerajaan, Sidikalang dan Salak pada 2° 15’ 00” - 2° 50’ 00” LU dan 98° 20’ 00” BT - 98° 50’ 00” BT.


(1)

Menhut No. 236/KPTS-IV/1984 seluas 15.763 ha yang berada di luar areal HPHTI sehingga total areal berjumlah berjumlah 284.816 ha.

PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. adalah sebuah perusahaan Penanaman Modal Asing (PMA) yang memiliki izin dan legalitas operasional bergerak di bidang produksi pulp. PT. TPL, Tbk. berstatus penanaman modal asing (PMA) yang dioperasikan berdasarkan surat keputusan bersama Menteri Negara Riset dan Teknologi/Ketua BPPT dan Menteri Negara Kependudukan dan Lingkungan Hidup SK/M/BPPT/XI/1986 dan No.KEP-43/MNKLH/11/1986 tertanggal 13 November 1986.

Berdasarkan surat Keputusan Menteri Investasi/Ketua Badan koordinasi penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) menjadi Penanaman Modal Asing (PMA). Saham perusahaan ini telah dijual di bursa saham Jakarta dan Surabaya sejak 1992 dan di New York Stock Exchange (NYSE). Kegiatan produksi pulp secara komersial dimulai tahun 1989.

Letak Geografis PT. Toba Pulp Lestari, Tbk

PT. TPL, Tbk. terletak di desa Sosor Ladang, Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba Samosir sekitar 220 km dari Kota Medan, Sumatera Utara.Areal konsesi PT. Toba Pulp Lestari Tbk terdiri dari 6 sektor yang masing-masing sektor berada pada wilayah geografis yang terpisah, yaitu:

1. Sektor Tele berada pada Kabupaten Samosir yang meliputi Kecamatan H. Boho, Sumbul, Parbuluan, Kerajaan, Sidikalang dan Salak pada 2° 15’ 00” - 2° 50’ 00” LU dan 98° 20’ 00” BT - 98° 50’ 00” BT.


(2)

2. Sektor Padang Sidempuan berada pada Kabupaten Tapanuli Selatan yang meliputi Kecamatan Padang Bolak, Sosopan, Padang Sidempuan, dan Sipirok pada 1° 15’ 00” LU - 1° 50’ 00” LU dan 99° 13’ 00” BT - 99° 33’00” BT.

3. Sektor Aek Nauli berada pada Kabupaten Simalungun yang meliputi Kecamatan Dolok Panribuan, Tanah Jawa, Sidamanik dan Jorlang pada 2° 40’ 00” LU - 2° 50’ 00” LU dan 98° 50’ 00” BT - 99° 10’ 00” BT.

4. Sektor Habinsaran berada di Kabupaten Toba Samosir yang meliputi kecamatan Siborong-borong, Sipahutar, Habinsaran, Silaen dan Laguboti pada 2° 7’ 00” LU - 2° 2’ 00” dan 99° 05’ 00” BT - 99° 18’ 00” BT.

5. Sektor Tarutung berada di Kabupaten Tapanuli Utara yang meliputi Kecamatan Dolok Sanggul, Sipaholon, Onan Gajang, Parmonangan, Adian Koting, Gaya Baru, Tarutung, Lintong Nihuta dan Sorkam pada 1° 54’ 00” LU - 2° 15’ 00” LU dan 98° 42’ 00” - 98° 58’ 00” BT.

6. Sektor Sarulia berada di Kabupaten Tapanuli Utara yang meliputi Kecamatan Pahae Julu, Pahae Jae, Lumut, Batang Toru pada 1° 30’ 00” LU - 1° 55’ 00” LU dan 98° 20’ 00” BT - 99° 10’ 00” BT.

7.

Topografi

Lokasi penelitian berada pada ketinggian 1.300-1.900 meter dari permukaan laut dengan topografi datar sampai curam (Cabang Dinas Kehutanan-XII Toba samosir, 1998).


(3)

Iklim

Berdasarkan nilai Q yaitu ratio atau jumlah bulan kering (< 60 mm)/ jumlah bulan basah (> 100 mm) x 100 %. PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. Berada di daerah tangkapan air (DTA) Danau Toba yang mempunyai tipe iklim A dengan curah hujan tahunan berkisar antara 1.554 mm sampai 2.155 mm. Curah hujan bulanan tertinggi sebesar 293 mm terjadi pada bulan November dan yang terendah sebesar 68 mm terjadi pada bulan Juni. Daerah penelitian berdasarkan klasifikasi iklim Schdemidt dan Fergusson (1951) memiliki tipe iklim A (Sangat basah) dengan curah hujan (rata-rata) 150 mm, bulan tertinggi pada bulan Maret dan terendah pada bulan Februari.

Keadaan Fisik Hutan

Areal HPHTI dan IPK Pinus PT. TPL, Tbk berada pada ketinggian 450-1900 meter di atas permukaan laut (mdpl). Dengan kondisi topografi datar hingga areal hutan bertopografi curam. Areal tersebut dikategorikan ke dalam beberapa kelas kemiringan seperti terlihat pada Tabel 1.

Tabel 1. Luas areal PT TPL, Tbk berdasarkan kemiringan

Sektor 0-8%

(Ha) 9-15% (Ha) 16-25% (Ha) >25% (Ha) Total (Ha) Aek Nauli Tele Tarutung Habinsaran Sarulla P. Sidempuan 5963.6 75568.0 6541.0 8115.8 1044.0 6591.0 5458.1 12641.9 8720.0 2177.9 5345.4 3832.0 7136.3 11792.0 17048.0 11898.8 20659.0 13885.4 3975.0 3035.1 13870.0 1887.5 17614.6 4259.4 22533.0 103037.0 46179.0 24080.0 44663.0 28568.0


(4)

Pada Tabel 1 dapat dilihat bahwa 38.59% areal konsesi termasuk dalam areal bertopografi datar, 14.19% bertopografi landai, 30.63% bertopografi agak curam, dan hanya 16.59% yang bertopografi curam.

Jenis tanah yang dapat ditemukan adalah podsolik coklat, podsolik coklat kuning, dan podsolik coklat kelabu yang dihasilkan oleh bahan induk tuff dan umumnya asam. Juga terdapat jenis litisol dan regosol. Jenis batuan yang ada adalah Tapanuli, Sihapes, Alluvium muda dan Toba.

Kondisi Tempat Penimbunan Kayu (TPK)

Tempat Penimbunan kayu (TPK) yang dimiliki oleh PT. Toba Pulp Lestari memiliki 12 blok bagian dengan luas tiap blok bagian antara 60 x 80 m2 hingga 60 x 100 m2. Masing-masing blok bagian menampung kayu-kayu dari setiap sektor dengan usia penumpukkan yang berbeda-beda. Bahkan ada beberapa blok bagian memuat hayu-kayu yang telah ditumpuk sampai 2 hingga 3 tahun.

Menurut sejarahnya areal yang dipergunakan sebagai TPK dulunya adalah hutan. Namun ada sebagian areal TPK yang dulunya adalah jurang yang kemudian dilakukan penimbunan oleh kayu-kayu atau bahan-bahan organik lainnya yang dianggap tidak terpakai oleh perusahan. Setelah bagian jurang tersebut tertutupi oleh bahan-bahan tadi, kemudian ditimbun dengan tanah dan diratakan. Namun bila hujan tiba maka lareal TPK tadi akan tergenang oleh air dan menyebabkan banyaknya genangan air sehingga tanah TPK terlihat seperti tanah gambut atau rawa. Untuk melihat kondisi tanah di TPK disajikan pada Gambar 6.


(5)

Gambar 6. Kondisi fisik areal TPK

Blok bagian TPK yang menjadi sumber pengambilan sample kayu adalah di Blok D dengan usia penumpukkan adalah 3 bulan pada saat pengambilan sampel. Kondisi blok tempat pengambilan adalah tanah yang berbahan organik tinggi terdiri dari bekas-bekas kayu yang tidak terpakai dan sampah-sampah organik lainnya yang ditutupi oleh tanah. Kondisi fisiknya dapat dilihat pada Gambar 6.

Sampel diambil pada bulan Februari 2008 yang kebetulan pada saat pengambilan sampel wilayah kabupaten Toba Samosir yang merupakan lokasi perusahaan dalam musim hujan. Hal ini menyebabkan banyak terdapat genangan air di sebagian besar areal TPK.


(6)

RIWAYAT HIDUP

Elindra Wijaya. Dilahirkan di Rantau Prapat, Sumatera Utara pada tanggal 5 Juli 1986, anak kedua dari tiga bersaudara dari Ayahanda Elias dan Ibunda Asnah.

Pada tahun 1998 penulis menyelasaikan pendidikan Sekolah Dasar di SD Negeri 118335 Kebun Berangir, pada tahun 2001 lulus dari SLTP Negeri 2 Kebun Berangir, pada tahun 2004 lulus dari SMU Swasta Kemala Bhayangkari-2 Rantau Prapat, dan pada tahun yang sama penulis diterima kuliah di Universitas sumatera Utara, Fakultas Pertanian, Departeman Kehutanan, Program Studi Teknologi Hasil Hutan.

Selain di dunia perkuliahan kampus, penulis juga ikut bergabung dalam organisasi kemahasiswaan Himpunan Mahasiswa Sylva (HIMAS) pada tahun 2005 sampai dengan sekarang. Pernah mengikuti Lomba Karya Tulis Mahasiswa tingkat nasional Wilayah Regional I di Serang-Banten pada tahun 2007. Penulis melaksanakan Praktek Pengenalan dan Pengelolaan Hutan (P3H) di Taman Nasional Batang Gadis, Mandailing Natal pada bulan Juni 2006, dan melasanakan kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) di HPH PT. Suka Jaya Makmur Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat pada bulan Juni sampai Agustus 2008. Kemudian pada bulan Februari sampai April penulis melakukan penelitian dengan judul “Fungi Pada Kayu Eucalyptus urophylla di Tempat Penimbunan Kayu (TPK) PT. Toba Pulp Lestari, Tbk. Kabupaten Tobasa Sumatera Utara”.


Dokumen yang terkait

Potensi Limbah Kayu Pemanenan Ekaliptus (Studi Kasus di HPHTI. PT. Toba Pulp Lestari, Tbk, Sektor Aek Nauli, Sumatera Utara)

5 49 55

Keawetan dan Keterawetan Kayu Ekaliptus (Eucalyptus urophylla) Umur 7 Tahun dari Areal HPHTI PT. Toba Pulp Lestari, Tbk

0 37 62

Kajian Minyak Atsiri Pada Ekaliptus (Eucalyptus Urophylla) Umur 4 Tahun Di PT Toba Pulp Lestari, Tbk

1 32 47

Uji Infeksi Phaeophleospora Sp. Pada Klon Hibrid Eucalyptus Grandis X Eucalyptus Urophylla Di PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara

0 1 11

Uji Infeksi Phaeophleospora Sp. Pada Klon Hibrid Eucalyptus Grandis X Eucalyptus Urophylla Di PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara

0 0 2

Uji Infeksi Phaeophleospora Sp. Pada Klon Hibrid Eucalyptus Grandis X Eucalyptus Urophylla Di PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara

0 0 4

Uji Infeksi Phaeophleospora Sp. Pada Klon Hibrid Eucalyptus Grandis X Eucalyptus Urophylla Di PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara

0 0 7

Uji Infeksi Phaeophleospora Sp. Pada Klon Hibrid Eucalyptus Grandis X Eucalyptus Urophylla Di PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara Chapter III V

0 0 18

Uji Infeksi Phaeophleospora Sp. Pada Klon Hibrid Eucalyptus Grandis X Eucalyptus Urophylla Di PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara

0 0 2

Uji Infeksi Phaeophleospora Sp. Pada Klon Hibrid Eucalyptus Grandis X Eucalyptus Urophylla Di PT. Toba Pulp Lestari, Tbk Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara

0 0 3