Karakteristik Sinyal Serial Port Konfigurasi Serial Port

45 peralatan sistem komunikasi analog. Protokol standar yang mengatur komunikasi melalui serial port disebut Recommended Standard-232 RS-232 yang dikembangkan oleh EIA. Interfacing RS-232 menggunakan komunikasi asyncronous di mana sinyal clock tidak dikirimkan bersamaan dengan data. Setiap word data disinkronisasikan menggunakan sebuah start bit dan sebuah stop bit. Jadi, sebuah frame data terdiri dari sebuah start bit, diikuti bit-bit data dan diakhiri dengan stop bit. Jumlah bit data yang digunakan dalam komunikasi serial adalah 8 bit. Gambar 2.30 Konektor RS232 atau DB9

2.8.1 Karakteristik Sinyal Serial Port

Standar sinyal serial RS232 memiliki ketentuan level tegangan sebagai berikut: 1. Logika ‘1’ disebut ‘mark’ terletak antara -3 volt hingga -25 volt. 2. Logika ‘0’ disebut ‘space’ terletak antara +3 volt hingga +25 volt. 3. Daerah tegangan antara -3 volt hingga +3 volt adalah invalid level, yaitu daerah tegangan yang tidak memiliki level logika pasti sehingga harus dihindari. Demikian juga level tegangan lebih negatif dari -25 volt atau lebih positif dari +25 volt juga harus dihindari karena dapat merusak line driver pada saluran RS232. 46

2.8.2 Konfigurasi Serial Port

Gambar 2.31 adalah gambar konektor port serial DB9. Pada komputer IBM PC Compatibel biasanya kita dapat menemukan dua konektor DB9 yang biasanya dinamakan COM1 dan COM2. Gambar 2.31 Konektor port serial DB9 Tabel 2.7 Konfigurasi pin dan nama sinyal konektor serial DB9 No. Pin Nama Sinyal Direction Keterangan 1 DCD In Data Carrier DetectReceived Line Signal Detect 2 RxD In Receive Data 3 TxD Out Transmit Data 4 DTR Out Data Terminal Ready 5 GND - Ground 6 DSR In Data Set Ready 7 RTS Out Request To Send 8 CTS In Clear To Send 9 RI In Ring Indicator 47 Keterangan mengenai fungsi saluran RS232 pada konektor DB9 adalah sebagai berikut:  Receive Line Signal Detect, dengan saluran ini DCE memberitahukan ke DTE bahwa pada terminal masukkan ada data masuk.  Receive Data, digunakan DTE menerima data dari DCE.  Transmit Data, digunakan DTE mengirimkan data ke DCE.  Data Terminal Ready, pada saluran ini DTE memberitahukan kesiapan terminalnya.  Signal Ground, saluran ground.  Ring Indicator, pada saluran ini DCE memberitahukan ke DTE bahwa sebuah stasiun menghendaki berhubungan dengannya.  Clear To Send, dengan saluran ini DCE memberitahukan bahwa DTE boleh mulai mengirim data.  Request To Send, dengan saluran ini DCE diminta mengirim data oleh DTE.  DCE Ready, sinyal aktif pada saluran ini menunjukkan bahwa DCE sudah siap. 48

BAB III PERANCANGAN DAN PEMBUATAN SISTEM

Pada bab ini akan membahas tentang cara perencanaan dan pembuatan perangkat keras maupun perangkat lunak yang meliputi:

3.1 Konstruksi Fisik Pendulum Terbalik

Konstruksi fisik pada pendulum terbalik didesain dengan tujuan memperoleh kestabilan. Sehingga hasil konstruksi fisiknya harus menyusaikan dengan tujuan tersebut. Maka dari itu, dibutuhkan sebuah batang stick sebagai pendulumnya, yang akan bergerak jatuh kekanan maupun kekiri hingga memperoleh titik kestabilannya atau sesuai dengan setpoint yang telah disetting atau berada pada posisi tengah. Gambar 3.1 Model rancangan pendulum terbalik 5.5 39 Servo Potensio