Pembentukan Organisasi Perangkat Daerah

LPPD Provinsi Lampung Tahun 2015 I.3 PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG melaporkan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah dalam bentuk LPPD yang mencakup penyelenggaraan urusan desentralisasi, Tugas Pembantuan dan Tugas Umum Pemerintahan. LPPD Provinsi Lampung Tahun 2015 disusun berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 3 Tahun 2007 tentang Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah kepada Pemerintah, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Kepala Daerah kepada DPRD dan Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah kepada Masyarakat, Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah dan Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor SE.120.313OTDA tanggal 24 Januari Tahun 2011, mencakup : 1. Urusan Desentralisasi meliputi 26 dua puluh enam Urusan Wajib, 8 delapan Urusan Pilihan. 2. Tugas Pembantuan meliputi Tugas Pembantuan yang Diterima dari Pemerintah kepada KabupatenKota dan Desa. 3. Tugas Umum Pemerintahan. 4. Indikator Kinerja Kunci, Capaian Kinerja pada Tataran Pengambilan Kebijakan dan Pelaksanaan Kebijakan.

b. Pembentukan Organisasi Perangkat Daerah

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi Perangkat Daerah, Pemerintah Provinsi Lampung telah menetapkan Kelembagaan Perangkat Daerah Provinsi Lampung yang baru pada akhir tahun 2014 dan berjalan efektif melaksanakan kegiatanprogramnya pada tahun 2015. Dengan demikian sesuai ketentuan penyusunan LKPJLPPD Provinsi Lampung Tahun 2015, kontribusi datanya menggunakan programkegiatan yang telah dilaksanakan oleh seluruh SKPD Pemerintah Provinsi Lampung, dengan Komposisi Kelembagaan Perangkat Daerah, sebagai berikut: 1. Perda Provinsi Lampung Nomor : 2 Tahun 2014 tentang Perubahan Kedua Atas Perda Prov Lampung No 11 Tahun 2009 tentang Pembentukan Organisasi dan Tatakerja Sekretariat Daerah Provinsi, Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Lampung dan Staf Ahli, terdiri dari 4 Asisten, 5 Staf Ahli, 12 Biro, dan 1 Sekretariat DPRD, yaitu : a. Asisten 1 Asisten Bidang Pemerintahan; 2 Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan; 3 Asisten Bidang Kesejahteraan Rakyat; 4 Asisten Bidang Administrasi Umum. LPPD Provinsi Lampung Tahun 2015 I.4 PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG b. Staf Ahli Gubernur Lampung 1 Staf Ahli Bidang Hukum dan Politik; 2 Staf Ahli Bidang Pemerintahan; 3 Staf Ahli Bidang Pembangunan; 4 Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan; dan 5 Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia. c. Sekretariat DPRD Provinsi Lampung d. Sekretariat Daerah 1 Biro Tata Pemerintahan Umum; 2 Biro Otonomi Daerah; 3 Biro Hukum; 4 Biro Perekonomian; 5 Biro Administrasi Pembangunan; 6 Biro Bina Sosial; 7 Biro Bina Mental 8 Biro Umum; 9 Biro Hubungan Masyarakat dan Protokol; 10 Biro Keuangan; 11 Biro Perlengkapan dan Aset Daerah; 12 Biro Organisasi. 2. Perda Provinsi Lampung Nomor : 3 Tahun 2014 Tentang Perubahan Kedua Atas Perda Prov Lampung No 12 Tahun 2009 tentang Pembentukan Organisasi dan Tatakerja Inspektorat, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Lembaga Teknis Daerah Provinsi Lampung, terdiri dari 11 Badan, 2 Rumah Sakit, Inspektorat, Sat Pol PP, dan Kantor Sandi Daerah yaitu: a Inspektorat Provinsi; b Badan Perencanaan Pembangunan Daerah; c Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Daerah; d Badan Penelitian dan Pengembangan Inovasi Daerah; e Badan Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah; f Badan Ketahanan Pangan Daerah; g Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Daerah; h Badan Pengelolaan Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Daerah; i Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa; j Badan Kepegawaian Daerah; k Badan Pendidikan dan Latihan Daerah; l Badan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak Daerah; LPPD Provinsi Lampung Tahun 2015 I.5 PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG m Satuan Polisi Pamong Praja; n Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Hi. Abdul Moeloek; o Rumah Sakit Jiwa Daerah; dan p Kantor Sandi Daerah 3. Perda Provinsi Lampung Nomor 4 Tahun 2014 Tentang Perubahan Kedua Atas Perda Prov Lampung Nomor : 13 Tahun 2009 tentang Pembentukan Organisasi dan Tatakerja Dinas Daerah Provinsi Lampung, terdiri dari 20 Dinas, yaitu: a Dinas Pendidikan dan Kebudayaan; b Dinas Pemuda dan Olahraga; c Dinas Kesehatan; d Dinas Sosial; e Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi; f Dinas Perhubungan; g Dinas Komunikasi dan Informatika; h Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif; i Dinas Bina Marga; j Dinas Pengairan dan Pemukiman; k Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, Menengah; l Dinas Perindustrian; m Dinas Perdagangan; n Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura; o Dinas Perkebunan; p Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan; q Dinas Kelautan dan Perikanan; r Dinas Kehutanan; s Dinas Pertambangan dan Energi; dan t Dinas Pendapatan. 4. Perda Provinsi Lampung Nomor : 4 Tahun 2014 Tentang Perubahan Kedua Atas Perda Prov Lampung Nomor 14 Tahun 2009 tentang Pembentukan Organisasi dan Tatakerja Lembaga Lain Sebagai Bagian Dari Perangkat Daerah pada Pemerintah Provinsi Lampung, terdiri dari 2 Sekretariat Badan, 1 Sekretariat Komisi, 1 Sekretariat Dewan, 1 pelaksana harian dan 1 pelaksana badan yaitu : a Sekretariat Badan Koordinasi Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan Provinsi Lampung; b Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Lampung; c Sekretariat Dewan Pembina Korps Pegawai Negeri Sipil Republik Indonesia Provinsi Lampung; d Sekretariat Badan Perwakilan Pemerintah Provinsi Lampung di Jakarta; e Sekretariat Komisi Penyiaran Indonesia Daerah Provinsi Lampung; dan f Unit Layanan Pengadaan BarangJasa Daearah Provinsi Lampung. LPPD Provinsi Lampung Tahun 2015 I.6 PEMERINTAH PROVINSI LAMPUNG

B. GAMBARAN UMUM DAERAH