Agys Violentina, 2014 PENERAPAN METODE ROLE PLAYING DALAM MATERI PERJUANGAN PARA TOKOH DALAM
MEMPERSIAPKAN KEMERDEKAAN INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA
Universitas Pendidikan Indonesia |
repository.upi.edu |
perpustakaan.upi.edu
20
BAB III METODOLOGI PENELITIAN
A. Metode Penelitian
Metode  penelitian  yang  digunakan  adalah  Penelitian  Tindakan  Kelas PTK.  Penelitian  tindakan  kelas  sendiri  difokuskan  pada  penelitian  yang
dilakukan  di  dalam  kelas.    Penelitian  ini  dilakukan  dengan  sengaja  oleh  guru untuk memperbaiki pembelajaran mereka selama di dalam kelas. Proses perbaikan
pembelajaran tersebut dapat berupa perbaikan hasil belajar siswa, aktivitas siswa, pengelolaan  kelas  dan  masalah-masalah  lain  yang  berkaitan  dengan  proses
pembelajaran di kelas. Secara ringkas, penelitian tindakan kelas adalah bagaimana sekelompok guru dapat mengorganisasikan kondisi praktek pembelajaran mereka,
dan belajar dari pengalaman mereka sendiri.
B. Model Penelitian
Model  yang  digunakan  peneliti  dalam  penelitian  ini  adalah  model  siklus Kemmis  dan  Mc.  Taggart  dalam  Wiriaatmadja,  2005  yang    terdiri  dari  empat
komponen yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. 1.
Perencanaan Pada  tahap  ini  dilakukan  perencanaan  pelaksanaan  dan  tindakan-tindakan
yang  akan  dilaksanakan  pada  saat  proses  pembelajaran.  Rencana  dibuat berdasarkan rumusan masalah yang telah ditetapkan.
2. Pelaksanaan
Tahap  pelaksanaan  adalah  kegiatan  pelaksanaan  dari  perencanaan  yang telah dibuat. Kegiatan ini dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan observasi.
3. Observasi
Tahap  observasi  adalah  tahap  pengamatan  kegiatan  pelaksanaan pembelajaran  yang  sedang  berlangsung.  Pengamatan  dilaksanakan  menggunakan
lembar observasi  yang telah disediakan.  Tahap ini dilaksanakan dengan bantuan wali  kelas  dan  teman  sejawat  yang  menjadi  observer.  Tugas  observer  adalah
Agys Violentina, 2014 PENERAPAN METODE ROLE PLAYING DALAM MATERI PERJUANGAN PARA TOKOH DALAM
MEMPERSIAPKAN KEMERDEKAAN INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA
Universitas Pendidikan Indonesia |
repository.upi.edu |
perpustakaan.upi.edu
mengamati  aktivitas  guru  dan  keaktifan  siswa.  Peneliti  juga  turut  mengobservasi keaktifan  siswa.  Hasil  dari  observasi  didiskusikan  untuk  melihat  tindakan  apa
yang  dilaksanakan  selanjutnya.  Hasil  diskusi  dijadikan  renungan  untuk  rencana pelaksanaan pembelajaran selanjutnya.
4. Refleksi
Dalam tahap ini peneliti harus memahami, memaknai, dan membuat suatu perubahan  pembelajaran  atas  dasar  permasalahan  yang  terjadi.  Peneliti  harus
dapat  menemukan  cara  untuk  perbaikan pembelajaran agar lebih  baik  lagi.  Hasil dari  refleksi  ini  memunculkan  suatu  perencanaan  yang  baru  untuk  pelaksanaan
siklus selanjutnya. Berikut bagan prosedur penelitian tindakan kelas model Kemmis dan Mc.
Taggart Wiriaatmadja, 2005.
Gambar 3.1 Prosedur Penelitian Tindakan Kelas
Permasalahan Perencanaan
Tindakan I Pelaksanaan
Tindakan I Pengamatan
Pengumpulan Data I
Refleksi I
Permasalahan Baru Hasil Refleksi
Perencanaan Tindakan II
Pelaksanaan Tindakan II
Refleksi II
Apabila permasalahan belum terselesaikan
Pengamatan Pengumpulan
Data II
Siklus I
Siklus II
Dilanjutkan ke siklus berikutnya
Agys Violentina, 2014 PENERAPAN METODE ROLE PLAYING DALAM MATERI PERJUANGAN PARA TOKOH DALAM
MEMPERSIAPKAN KEMERDEKAAN INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN BELAJAR SISWA
Universitas Pendidikan Indonesia |
repository.upi.edu |
perpustakaan.upi.edu
C. Lokasi, Waktu dan Subjek Penelitian