Interaksi PHP dengan MySQL Wordpress Data Flow Diagram DFD

2.7. Interaksi PHP dengan MySQL

Komunikasi antara user dengan WAP browser dengan web server dapat menjadi lebih interaktif dengan penggunaan database. Dengan adanya PHP yang bekerja pada sisi server, komunikasi interaktif dapat dilakukan dengan antara user dengan server, baik Apache sebagai web server maupun database server MySQL. User yang mengakses dapat memperoleh data atau informasi dari server dan server dapat menyimpan data yang dikirimkan user dalam database MySQL. Database yang dipakai adalah MySQL dengan beberapa alasan, antara lain karena MySQL gratis dan mudah dipelajari. Dalam PHP terdapat banyak fungsi yang digunakan sebagai penghubung atau antarmuka dengan MySQL sehingga data dalam database dapat dilihat dari internet. Banyak situs di internet yang menggunakan PHP-MySQL dalam pengembangannya.

2.8. Wordpress

Wordpress ialah platform penerbitan pribadi yang semantik, yang berfokus pada estetika, standar web, dan kegunaan. WordPress bersifat gratis, namun di sisi lain juga tak ternilai harganya. Pendek kata, WordPress ‗lah yang Anda perlukan ketika ingin membangun sebuah blog atau sebuah situs web yang cantik. Piranti lunak inti WordPress dikembangkan oleh ratusan sukarelawan. Ketika Anda ingin dapatkan lebih banyak kegunaan daripadanya, ada ribuan plugin dan tema yang tersedia untuk mengubah situs Anda menjadi Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. nyaris apa saja yang Anda dambakan. Lebih dari 25 juta orang memilih WordPress sebagai ―rumah‖-nya di jaringan internet — dan tentunya kami juga ingin agar Anda juga dapat bergabung dengan kami dan mereka semuanya.Berikut merupakan salah satu tampilan dari Wordpress.

2.9. Data Flow Diagram DFD

Pada tahap ini analisa, diagram arus data sering digunakan untuk menggambarkan suatu sistem yang telah atau sistem yang baru yang akan dikembangkan secra logika tanpa pertimbangan lingkungan fisik dimana data tersebut akan disimpan. Data Flow Diagram DFD menjelaskan kepada pengguna bagaimana nantinya fungsi-fungsi dalam sistem informasi akan bekerja, DFD ini menggambarkan dalam bentuk grafik yang digunakan untuk menunjukan urutan- urutan kegiatan dari sistem informasi berbasis komputer. DFD menekankan pada fungsi-fungsi dalam sistem, cara menggunakan informasi yang tersimpan dalam pemindahan informasi antara fungsi didalam sistem. Ada 2 teknik dasar DFD yang umum dipakai yaitu Gane and Sarson dan Yourdon and De Marco . Namun ada penyusunan perancangan sistem aplikasi informasi ini, penulis akan memberi teori Yourdon and De Marco. Adapun simbol-simbol DFD tersebut adalah sebagai berikut : Simbol entitas eksternal : Simbol kesatuan lingkungan sistem yang akan menerima dan menghasilkan output. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. Simbol proses : Simbol yang digunakan untuk melakukan pemrosesan data baik oleh user maupun komputer. Simbol data store : Simbol yang digunakan untuk mewakili suatu penyimpanan data. Simbol dokumen : Simbol yang digunakan untuk menyatakan data berupa dokumen atau file. Simbol arus data : Simbol yang digunakana untuk menggambar arus data dalam sistem. Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. BAB III ANALISA DAN DESAIN SISTEM

3.1. Analisa Sistem