Konsep Administrasi Kurikulum Pengertian Kurikulum
Kurikulum ialah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai
pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan KTSP pada
jenjang pendidikan dasar dan menengah dikembangkan oleh sekolah dan komite sekolah berpedoman pada standar isi Permen No.22 dan standar
kompetensi lulusan Permen No. 23 serta panduan penyusunan kurikulum yang dibuat oleh BSNP dengan memperhatikan prinsip-prinsip
pengembangan kurikulum. Ruang lingkup administrasi kurikulum dan program pengajaran
meliputi dokumen:
a. Standar Isi
Meliputi: 1 Kerangka dasar dan struktur kurikulum yang merupakan pedoman dalam penyusunan kurikulum pada tingkat
satuan pendidikan, 2 Beban belajar bagi peserta didik pada satuan pendidikan dasar dan menengah, 3 Kurikulum tingkat satuan
pendidikan yang akan dikembangkan dan disusun oleh guru berdasarkan panduan penyusunan kurikulum sebagai bagian tidak
terpisahkan dari standar isi, 4 Kalender pendidikan untuk penyelenggaraan pendidikan pada satuan pendidikan jenjang
pendidikan dasar dan menengah. Standar isi dikembangkan oleh BSNP.
Struktur kurikulum disusun berdasarkan standar kompetensi lulusan dan standar kompetensi mata pelajaran.
17
b. Standar Kompetensi Lulusan
Standar kompetensi lulusan digunakan sebagai pedoman penilaian dalam penentuan kelulusan peserta didik dari satuan
pendidikan. Standar Kompetensi lulusan ini meliputi kompetensi seluruh mata pelajaran atau kelompok mata pelajaran. Kompetensi
lulusan ini mencakup aspek sikap, pengetahuan dan keterampilan.
c. Standar Penilaian Pendidikan
Standar Penilaian adalah standar yang mengatur mekanisme, prosedur, dan instrument penilaian prestasi belajar peserta didik.
Penilaian pendidikan pada jenjang pendidikan dasar dan menengah seperti tertuang dalam PP 19 tahun 2005 terdiri atas
penilaian: 1 hasil belajar oleh pendidik, 2 hasil belajar oleh satuan pendidikan; dan 3 hasil belajar oleh Pemerintah. Panduan penilaian
setiap kelompok mata pelajaran yang diterbitkan oleh BSNP. Panduan penilaian tersebut meliputi kelompok mata pelajaran: 1
agama dan akhlak mulia, 2 kewarganegaraan dan kepribadian, 3 ilmu pengetahuan dan teknologi, 4 estetika; dan 5 jasmani,
olahraga, dan kesehatan.
d. Perangkat Pembelajaran
Perangkat pembelajaran yang dapat disusun oleh sekolah meliputi: 1 Pemetaan Kompetensi Dasar setiap Mata Pelajaran
Analisis Konteks; 2 Standar Ketuntasan Belajar Minimal SKBM, SKBM adalah pencapaian kompetensi dasar mata pelajaran oleh
siswa per mata pelajaran. Penetapan SKBM ini dilakukan oleh forum guru yang berada di lingkungan sekolah yang bersangkutan maupun
dengan sekolah yang terdekat MGMP; 3 Perhitungan hari belajar efektif kalender pembelajaran; 4 Program Tahunan, Program
18
Semester; 5 Pengembangan Silabus dan Sistem Penilaian; 6 Program Satuan Pembelajaran PSP dan Rencana Pelaksanaan
Pembelajaran RPP; 7 Jadwal Pelajaran; 8 Tugas siswa; 9 Pengembangan diriEkstrakurikuler; 10 Program Perbaikan dan
Pengayaan; 11 Buku nilai; 12 LegerDKN; 13 Kumpulan soal; 14 Grafik daya serapketuntasan belajar per MP; 15 Grafik nilai
UAN siswa baru dan siswa lulusan; 16 Supervisi PBM; 17 Daftar buku-buku wajib, alat peraga dan referensi.
e. Contoh Format Administrasi Kurikulum dan Program Pembelajaran