Sosialisasi mengenai PHBS Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di SD 1 dan SD 2 Ekasari

8 yang dapat dijadikan tambahan informasi untuk masyarakat ataupun perangkat desa. C. Hasil Pada Blog yang dikelola yang mengambil domain di wordpress.com, tampilan blog lebih user friendly dan sudah memiliki penambahan konten dan fitur terbaru yang dapat menunjang potensi pariwisata dan memberikan informasi seputar Desa Ekasari serta menambah pengetahuan tentang berbagai program kerja yang telah berjalan pada KKN PPM UNUD Periode XIII Desa Ekasari. Alamat blog desa Ekasari yaitu [ http:desawisataekasari.wordpress.com]. D. Kendala Kendala yang dihadapi yaitu dalam mengunggah video. Sebab jika ingin dilakukan pengunggahan video dikenakan biaya. E. Solusi Dibutuhkannya anggaran untuk pengelolaan blog maupun website berbayar. Agar memperlancar promosi wisata di Desa Ekasari.

3.1.4 Sosialisasi mengenai PHBS Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di SD 1 dan SD 2 Ekasari

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengajaran pada anak-anak SD Sekolah Dasar akan pentingnya PHBS Perilaku Hidup Bersih dan Sehat. Sehingga, nantinya bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru-guru yang mengajar di SD Negeri 1 Ekasari dan SD 2 Ekasari mengatakan bahwa masih banyak anak-anak yang belum menerapkan PHBS, seperti tidak mencuci tangan dengan baik dan benar yang bisa menyebabkan penyakit diare. Oleh karena itu, diperlukan pemberian penyuluhan PHBS untuk meningkatkan kesadaran anak-anak SD dalam berperilaku bersih dan sehat. a. Persiapan Kegiatan persiapan diawali dengan berkoordinasi dengan Kepala Desa Ekasari, Kepala Sekolah SD Negeri 1 Ekasari dan SD Negeri 2 Ekasari, dan guru- guru yang mengajar di sekolah tersebut. Koordinasi yang kami lakukan untuk 9 menetapkan waktu pelaksanaan penyuluhan serta berbagai rangkaian kegiatan yang akan kami laksanakan di beberapa tempat yang melibatkan beberapa instansi terkait. Setelah waktu pelaksanaan ditetapkan, dilanjutkan dengan mempersiapkan tempat pelaksanaan penyuluhan. b. Pelaksanaan Setelah terjadi kesepakatan dengan Kepala Sekolah SD 1 Ekasari dan SD 2 Ekasari Penyuluhan PHBS Perilaku Hidup Bersih dan Sehat dapat terselenggara. Keseluruhan rangkaian kegiatan penyuluhan ini berlangsung dengan lancar dan didukung dengan animo anak-anak SD kelas 4 dan 5 yang cukup tinggi. Materi disampaikan oleh Mahasiswa Keperawatan, Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana yang dikemas menarik. Diharapkan setelah kegiatan penyuluhan ini dilakukan, anak-anak dapat menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat. 10 Jadwal Kegiatan Penyuluhan PHBS NO . Tanggal Kegiatan Tempat Peserta Jam Jam Kumulatif 1 25 Juli 2016 Koordinasi dengan kepala desa terkait kegiatan prilaku hidup bersih dan sehat Posko 2 2 2 28 Juli 2016 Surat menyurat ke pihak terkait SDN 1 Ekasari, SDN 2 Ekasari 10 5 7 3 31 juli 2016 Mempersiapkan materi sosialisasi Posko 3 10 4 2 Agustus 2016 Membeli dan mempersiapkan bingkisan untuk peserta Desa Ekasari 2 12 5 5 Agustus 2016 Sosialisasi PHBS Cara Mencuci Tangan dan Cara Menggosok Gigi SDN 1 Ekasari 60 2 14 6 5 Agustus 2016 Evaluasi Posko 2 16 7 6 Agustus 2016 Sosialisasi PHBS Cara Mencuci Tangan dan Cara Menggosok Gigi SDN 2 Ekasari 48 2 18 8 6 Agustus 2016 Evaluasi Posko 2 20 Total 20 11 Anggaran Biaya No Jenis Pengeluaran Jumlah Harga Satuan Total 1. Poster PHBS cuci tanggan dan gosok gigi 4 lembar 6.000, 00 24.000,00 2. Antiseptic 1 buah 35.000,00 30.000,00 3 Pasta gigi 113 buah 3.000,000 339.000,00 4 Tissue 18 bungkus 3.000,000 54.000,00 5 Sikat gigi anak-anak 10 lusin 12.000,00 120.000,00 6 Plaster 3 buah 1.000,00 3.000,00 Total 570.000,00 a. Kendala Kendala yang di hadapi hanya pada saat mengatur peserta agar mau mendengarkan materi dengan baik dan mengaplikasikannya di kehidupannya sehari hari. b. Solusi Solusi yang diberikan ketika menghadapi masalah adalah dengan cara mengemas materi tersebut dengan menarik dan memberitahukan kepada anak- anak agar tetap fokus dan tenang dalam mengikuti penyuluhan tersebut. c. Hasil Hasil dari pelaksanaan penyuluhan cara cuci tangan dan gosok gigi yang benar: - Hasil dari penyuluhan PHBS yang mahasiswa KKN laksanakan, anak-anak sekolah dasar menjadi lebih mengetahui dan mendapatkan ilmu baru cara mencuci tangan dan menggosok gigi yang benar sesuai dengan teori yang ada. - Hasil dari penyuluhan ini anak-anak dapat mengetahui akibat yang di timbulkan jika tidak menggosok gigi dan mencuci tangan dengan benar sesuai dengan prosedur yang ada. seperti akibat yang ditimbulkan jika tidak mencuci tangan dengan benar saat akan mau makan akan mengakibatkan beberapa macam penyakit seperti diare. - Hasil dari penyuluhan kami anak-anak mendapatkan ilmu baru seputaran prilaku hidup bersih dan sehat dan dampat yang akan ditimbulkan akibat dari prilaku yang tidak sehat. 12 Gambar 1. Gambar 2. Gambar 1. Kegiatan penyuluhan cara mencuci tanggan yang baik dan benar di SD Negeri 1 Ekasari pada tanggal 5 Agustus 2016 Gambar 2. Demonstrasi cara menggosok gigi yang benar di SD N egeri 1 Ekasari pada tanggal 5 Agustus 2016 Gambar 3. Gambar 4. Gambar 3. Penyuluhan 7 langkah mencuci tangan yang benar di SD Negeri 2 Ekasari pada tanggal 6 Agustus 2016 Gambar 4. Demontrasi cara menggosok gigi yang benar di SD Negeri 2 Ekasari pada tanggal 6 Agustus 2016 13

3.1.5 Sanitasi Manajemen Kandang Ayam