Tujuan Kegiatan Sasaran Kegiatan Isi Kegiatan Metode Kegiatan

PUSKESDES Desa Duda utarasejak awal pembangunannya sampai tahun 2016 belum pernah dirawat kembali sehingga banyak fungsi – fungsi yang tidak optimal dan tidak terawatseperti air yang mati karena pipa bocor, cat eksterior yang sudah mengelupas dan berlumut, bangunan yang lembab serta tidak terdapatnya tanaman toga di halaman. Hal ini membuat PUSKESDES Duda Utara kurang representative dan kurang nyaman untuk digunakanbaik dari bidan dan kader kesehatan maupun oleh masyarakat. Melihat kekurangan yang adamaka perlu diadakannya perawatan terhadap bangunan tersebut. Maka dari itu mahasiswa KKN mengusulkan program kerja perawatan PUSKESDES yang dilakukan dengan cara pengecatan, perbaikan instalasi air serta penanaman tanaman toga sehingga diharapkan PUSKESDES dapat menjadi lebih asri serta melalui PUSKESDES yang bersih dan sehat diharapkan kesehatan masyarakat dapat menjadi lebih baik.

1. Tujuan Kegiatan

Adapun tujuan dari perawatan gedung Pusat Kesehatan Desa PUSKESDES ialah untuk merawat kembali PUSKESDES yang sudah cukup tua sehingga menjadi lebih baik dari sebelumnya, lebih asri dan representatif sebagai bangunan yang digunakan untuk kesehatan masyarakat.

2. Sasaran Kegiatan

Sasaran dari kegiatan ini ialah civitas pengguna PUSKESDES diantaranya bidan, kader dan masyarakat desa Duda Utara agar menjadi lebih nyaman dalam menggunakan PUSKESDES. 3. Langkah-langkah Pelaksanaan Kegiatan 1. Persiapan kegiatan  Persiapan tempat : Pusat Kesehatan Desa PUSKESDES Desa Duda Utara  Persiapan logistik : cat, peralatan pengecatan, lampu, pipa  Persiapan SDM : Mahasiswa KKN PPM  Konsultasi dengan Kepala dusun tentang waktu pelaksanaan kegiatan 2. Pelaksanaan kegiatan  Menyiapkan alat-alat yang diperlukan untuk melaksanakan kegiatan  Mahasiswa mengecat PUSKESDES pelaksanaan dilakukan dengan pembersihan terlebih dahulu, penyambungan pipa air ke kamar mandi ada  Pengamplasan dan pengecatan dinding bagian luar PUSKESDES  Penanaman tanaman Toga

4. Isi Kegiatan

Kegiatan yang dilakukan yaitu melakukan perawatan Pusat Kesehatan Desa PUSKESDES diantaranya terdiri dari melakukan pembersihan, pengecatan kembali gedung PUSKESDES, perbaikan pipa air, penanaman tanaman Toga.

5. Metode Kegiatan

Metode kegiatan yang dilakukan ialah pembersihan, pengecatan, serta penataan tanaman Toga. 6. Media Kegiatan Media yang digunakan ialah alat – alat kebersihan dan peralatan pengecatan. Adapun jenis cat yang dipilih ialah cat waterproof terutama untuk bagian bawah dinding karena kelembaban di daerah Duda Utara cukup tinggi dan menyebabkan cat mudah mengelupas dan berlumut. 7. Evaluasi  Indikator yang dipakai : kerapian dan kebersihan pengerjaan pengecatan serta bangunan dapat dipergunakan dan berfungsi dengan baik terutama untuk air.  Waktu penilaian : Selama kegiatan berlangsung  Cara penilaian : Hasil dari pengecatan  Penilai : Mahasiswa KKN PPM Universitas Udayana Periode XIII Tahun 2016

8. Pelaksanaan Kegiatan