Spesifikasi Sistem Kebutuhan Sistem Gambaran Kerja Sistem

commit to user 24

BAB III DESAIN DAN PERANCANGAN

3.1 Spesifikasi Sistem

Pembuatan aplikasi diagnosa penyakit asma dan bronkitis ini dirancang dan dibuat sesederhana mungkin baik untuk interface admin maupun usernya hal ini dimaksudkan untuk memudahkan masyarakat dalam proses mendeteksi secara dini mengenai penyakit asma dan bronkitis serta untuk memberikan pengetahuan umum mengenai masing-masing jenis penyakit dengan beberapa gejala yang ada. Aplikasi ini dibuat sesederhana dan seefektif mungkin dalam proses pemakaiannya. Diharapkan dengan adanya aplikasi ini masyarakat dapat lebih peka terhadap gejala- gejala penyakit yang ada.

3.2 Kebutuhan Sistem

3.2.1 Kebutuhan Software yang digunakan antara lain : 1. Aplikasi java dalam aplikasi ini digunakan Netbeans 6.5. 2. Aplikasi MySQL 5.0.45 untuk Database Management System DBMS. 3. Sistem operasi windows. Disarankan minimal menggunakan windows XP. 4. Macromedia Dreamweaver 8 Software ini digunakan untuk editor desain dan scripting pada interface adminnya. 5. Aplikasi web Aplikasi web merupakan jenis aplikasi yang diakses melalui browser misalnya internet explorer dan mozilla firefox. Software ini digunakan untuk menjalankan aplikasi adminnya. 3.2.2 Kebutuhan Hardware yang digunakan antara lain : 1. Minimal Processor 800 Mhz Intel Pentium III atau yang sebanding. Direkomendasikan processor 2,6 GHz Intel Pentium IV. 2. Minimal RAM DDR2 512 MB. Direkomendasikan RAM DDR2 1 GB. commit to user 25 3. Minimal Hardisk mempunyai ruang kosong sebesar 750 MB. Direkomendasikan harddisk mempunyai ruang kosong sebebsar 1 GB. 4. Motherboard VGA dan Soundcard on board. 5. Keyboard dan mouse standar. 6. Monitor standar.

3.3 Gambaran Kerja Sistem

Gambaran umum kerja sistem aplikasi mobile diagnosa penyakit asma dan bronkitis dapat dilihat pada gambar 3.1 di bawah ini : User HttpConnection Smart Phone Database MySQL Web Server Gambar 3.1 Gambaran Kerja Sistem Dari gambar diatas dapat dilihat bahwa urutan kerja aplikasi adalah sebagai berikut : 1. User mengaktifkan aplikasi diagnosa penyakit asma dan bronkitis ini di mobile. Kemudian memilih menu yang ada. dalam aplikasi ini terdiri dari 3 menu utama yaitu menu login untuk masuk ke aplikasi inti, menu informasi berisi tentang penjelasan mengenai aplikasi, serta menu exit untuk keluar dari aplikasi. 2. Jika kita ingin masuk ke menu utamanya maka pilihlah menu login. Setelah itu aplikasi akan membuka koneksi ke web server dengan menggunakan jaringan GPRS untuk client nya sedangkan untuk ke web servernya menggunakan koneksi HttpConnection. 3. Kemudian melalui script PHP yang ada pada web server, sistem dapat mengambil data dari server sesuai yang dibutuhkan. 4. Data tersebut diambil dari database MySQL. commit to user 26

3.4 Analisis dan Perancangan Sistem