Kunjungan 12 Kunjungan 13 Pelakasanaan Pendampingan Keluarga .1 Kunjungan 1

4.1.14 Kunjungan 14

HariTanggal : Sabtu 13 Agustus 2016 Jenis Kegiatan : KIE mengenai perilaku hidup bersih dan sehat . Pengetahuan keluarga ini terhadap perilaku hidup bersih dan sehat masih kurang. Faktor penyebab anggota keluarga memiliki kebiasaan mandi sehari sekali adalah keterbatasan air dan cuaca dingin di desa ini. Kebiasaan mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir juga masih kurang pada keluarga ini, terutama setelah buang air besar. Keluarga disarankan untuk meningkatkan kebiasaan hidup bersih dan sehat dengan membiasakan mencuci tangan menggunakan sabun dan dengan air mengalir dan mandi paling kurang dua kali sehari. Selain itu, perlu diperhatikan juga kebersihan air konsumsi dalam rumah tangga karena persediaan air bersih yang didapatkan dari air hujan. Keluarga disarankan untuk menjaga kebersihan air bersih dari tempat penampungan hingga proses memasak air hingga mendidih agar air yang dikonsumsi aman dan bersih.

4.1.15 Kunjungan 15

HariTanggal : Minggu, 14 Agustus 2016 Jenis Kegiatan : Penyerahan sembako kepada keluarga dampingan. Kegiatan keluarga dampingan diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan berupa sembako yang setidaknya dapat membantu pernasalahan ekonomi keluarga dampingan.

4.2 Hasil

Setelah dilakukan kunjungan sebanyak 15 kali, didapatkan: 1. Dari anamnesis, didapatkan penderita mengalami skabies karena kebersihan yang kurang. Penderita mengatakan gatal terutama pada sela-sela jari tangan. Gatal juga dirasakan pada seluruh tubuh. Keluhan serupa juga dialami oleh anggota keluarga yaitu istri dan anaknya 2. Dari pemeriksaan fisik, didapatkan: a. Status present: dalam batas normal. b. Status general: dalam batas normal. c. Status dermatologis : Lokasi : sela-sela jari tangan kanan dan kiri, kaki kanan dan kiri, serta punggung Efflorosensi : papul eritema multipel, bentuk bulat, berbatas tegas, penyebaran diskrit 3. Peningkatan pemahaman penderita dan anggota keluarganya terkait dengan masalah kesehatan yang dialaminya. 4. Pengaplikasian perilaku hidup bersih dan sehat sehingga dapat menciptakan suatu lingkungan yang bersih.

4.3 Kendala

Kendala yang ditemukan saat melakukan kegiatan keluarga dampingan adalah: 1. Kesukaran untuk menemui keluarga dalam jumlah yang lengkap. 2. Kesukaran untuk menemui masalah keluarga karena kadang-kadang keluarga dampingan berasa kurang senang untuk menceritakan masalahnya kepada mahasiswa.