Membuka Kamus Apresiasi Cita-Cita Teknologi Menjawab Pertanyaan Menjelaskan Makna

Bab XI Teknologi Sederhana 163 yang bergantung pada kayu-kayu hutan untuk keperluan memasak. Sementara keadaan hutan jati di wilayah itu makin gundul. Keadaan ini mendorong dia untuk membuat kompor tenaga matahari yang lalu dikembangkan hingga dapat dimanfaatkan untuk antena parabola tahun 1991. Pendengarku Di era 1990-an, kita pernah mendengar mahasiswa dan dosen Institut Teknologi Sepuluh November ITS Surabaya menciptakan mobil tenaga surya. Belasan tahun kemudian, empat mahasiswa Politeknik Elektronika Negeri Surabaya PENS dari perguruan tinggi yang sama melakukan hal serupa. Kini, Kelompok mahasiswa PENS-ITS, menciptakan becak dengan tenaga matahari. Becak tersebut dapat melaju dengan kecepatan maksimal hingga 30 kilometer per jam. Tentu saja akan menjadi kendaraan yang manusiawi, karena tenaga dari matahari menggantikan tenaga manusia yang biasa mengayuh pedal. Pendengar tercinta Di samping usaha perorangan, kelompok mahasiswa, gerakan juga terjadi di masyarakat dan pemerintah, misalnya: pendirian pabrik pengolahan biji jarak pagar di Desa Tanjungharjo, Kecamatan Ngaringan, Kabupaten Grobogan. Mereka menyambut antusias program Desa Mandiri Energi DME yang dicanangkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, beberapa waktu lalu. DME merupakan solusi alternatif untuk mengurangi beban hidup. Dengan budidaya tanaman jarak pagar, dapat menghasilkan minyak untuk kebutuhan sehari- hari, tanpa harus membeli. Pendengar Radio Suara Semesta di manapun Anda berada. Tanpa terasa sudah tiga puluh menit kita di udara. Sekarang saatnya undur diri. Salam Sekilas Iptek.

2. Membuka Kamus

Bukalah kamusmu Carilah arti kata-kata di bawah ini No Kata Sulit Arti Kata dalam Kamus 1. alternatif ................................................................... 2. energi ................................................................... 3. antusias ................................................................... 4. solusi ................................................................... 5. budidaya ................................................................... Bahasa Indonesia untuk SD Kelas VI 164 3. Kesimpulan Berita Simpulkan isi berita di atas dengan bahasamu sendiri-sendiri Panjang kesimpulan satu paragraf saja Tulislah di buku pekerjaanmu masing-masing

4. Apresiasi

Tuliskanlah apresiasimu menanggapi berita ilmu pengetahuan tersebut

5. Cita-Cita Teknologi

Pernahkah kamu berkhayal atau berkeinginan untuk menciptakan sesuatu? Apakah angan-anganmu itu berhubungan dengan teknologi sederhana? Jika ya Coba tulislah angan-angan dan keinginanmu itu di buku pekerjaanmu Setelah selesai, jelaskanlah hal itu kepada guru dan teman- temanmu Membaca membuat kalian berpandangan luas. Kalian dapat menangkap makna baik tersurat maupun tersirat. Melalui kegiatan ini diharapkan kamu mampu menemukan makna tersirat suatu teks melalui membaca intensif.

1. Membaca Teks

Ayo membaca teks berikut ini dengan cermat Indonesia Juarai Olimpiade Matematika dan IPA Tim pelajar Indonesia keluar sebagai juara umum Olimpiade Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Sekolah Dasar Se-ASEAN 2003 yang berlangsung di Jakarta, 17-23 Oktober. Dari 32 medali yang diperebutkan, 17 medali diraih para pelajar Indonesia. Di bidang matematika, Indonesia meraih dua emas, tiga perak, dan tiga perunggu. Di bidang IPA, Indonesia mendapat dua emas, tiga perak, dan empat perunggu. Vietnam berada di tempat kedua dengan satu emas, satu perunggu matematika, serta satu emas dan satu perak IPA; diikuti Filipina dengan dua perak dan dua perunggu matematika serta dua perunggu IPA. Didampingi guru dan orangtua, para peraih medali dari Indonesia, Jumat 2410, bersilaturahmi dengan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Indra Djati Sidi di Gedung Depdiknas, Senayan, Jakarta. Peraih medali emas matematika adalah Leonardo Axel Setyanto SD Cendana Rumbai, Pekanbaru, Riau dan Mercia Wijaya SDK II BPK Penabur, Jakarta.

B. Membaca Intensif

Bab XI Teknologi Sederhana 165 Peraih medali perak untuk matematika adalah Fernaldo Richtia W SD Santa Maria Jakarta dan Edward Leansyah SDK II BPK Penabur, Jakarta. Edward sekaligus meraih trofi untuk tes eksplorasi. Peraih medali perunggu adalah Bernando V Suryanto SD St Theresia, Jakarta, Jessica Ovina Yaury SDK 10 BPK Penabur, Jakarta, dan Levina Tri Ratana SD Yos Sudarso, Purwakarta, Jabar. Peraih medali emas untuk bidang IPA adalah Edwin Hutomo SD Ade Irma, Jakarta dan Nanda Ekaputra SD Islam Al-Azhar, Bekasi, Jabar. Medali perak IPA diraih Johannes Paulus Kevin Nangoi SD Pangudi Luhur, Jakarta, Aga Krisnanda SDN 2 Sokanegara, Purwokerto, Jawa Tengah, dan Aril Andika Virgiawan Madrasah Ibtidaiyah Negeri Malang I, Jawa Timur. Peraih medali perunggu bidang IPA adalah Kevin Timothy Fridianto SDK BPK Penabur Modernland, Tangerang, Banten, E Dionysios K SD St Theresia, Jakarta, Yafi Tanzil Huda Kelas Unggulan SD Kabupaten Wonosobo, Jateng, dan Khoirul Ahmada Putra SD Kutorejo II, Tuban, Jatim. Indra Djati Sidi menyampaikan penghargaan kepada para pelajar tersebut atas keberhasilan mereka. NAR Sumber, Kompas, Sabtu 25 Oktober 2003

2. Menjawab Pertanyaan

Ayo menjawab pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan tepat a. Medali apa sajakah yang berhasil diperoleh Tim Pelajar Indonesia dalam Olimpiade Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Sekolah Dasar Se-ASEAN 2003? b. Siapa sajakah peraih medali emas di bidang matematika? c. Apa yang disampaikan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Indra Djati Sidi dalam silaturahmi dengan para guru, orangtua, dan peraih medali dari Indonesia itu? d. Negara manakah yang menduduki tempat kedua dalam kejuaraan itu? e. Bagaimanakah perasaanmu setelah membaca teks di atas?

3. Menjelaskan Makna

Ayo menjelaskan makna tersirat yang terkandung dalam kalimat berikut Makna tersirat adalah adalah makna yang timbul pada suatu kalimat. Makna tersirat merupakan makna yang tidak tertulis secara langsung. a. Tim pelajar Indonesia b. Tim pelajar Indonesia keluar sebagai juara umum. c. Indra Djati Sidi menyampaikan penghargaan kepada para pelajar tersebut atas keberhasilan mereka Bahasa Indonesia untuk SD Kelas VI 166 d. Peraih emas, perak dan perunggu. e. Didampingi guru dan orangtua, para peraih medali dari Indonesia, Jumat 2410, bersilaturahmi dengan Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Indra Djati Sidi di Gedung Depdiknas, Senayan, Jakarta. Ayo kita ikut pembelajaran ini. Kalian akan mampu menulis surat resmi. 1. Membuat Surat Resmi Buatlah surat resmi berdasar data di bawah ini a. Kepala surat: SD Negeri Bumi Semesta, Jalan Proklamasi 100 Jakarta. b. Tempat dan tanggal penulisan surat: Jakarta, 12 Agustus 2007. c. Nomor dan hal surat: 05SDVIII2007, hal: permohonan d. Nama dan alamat yang dituju: Bengkel sepeda motor Susana. e. Salam pembuka: Dengan Hormat f. Isi surat: Dalam usaha meningkatkan wawasan pengetahuan dan ketrampilan para siswa, khususnya dalam bidang teknologi sederhana maka kami mengajukan permohonan melakukan pengamatankunjungan ke Bengkel sepeda motor ”Susana.” g. Salam penutup: Demikianlah permohonan kami. Atas perhatiannya, kami ucapkan terimakasih. h. Nama dan tanda tangan pengundang: Kepala SD Negeri Bumi Semesta, Drs. Tri Budi

2. Menulis Surat Resmi