Aplikasi Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) Di Pusat Penelitian Dan Pengembangan Sumber Daya Air Bandung

(1)

1 BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Air (PUSAIR) adalah instansi pemerintah yang berada di bawah naungan Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Pekerjaan Umum Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Air. PUSAIR memiliki tugas untuk meneliti dan mengembangkan teknologi tepat guna di bidang sumber daya air (SDA) yang kompetitif dan ramah lingkungan. Dalam pelaksanaan tugas tersebut, PUSAIR harus memiliki Surat Perintah Perjalanan Dinas (SPPD) yang ditujukan kepada pegawai yang mendapatkan wewenang dari atasan untuk menjalankan tugas.

Saat ini, mekanisme pembuatan SPPD masih dilakukan secara manual oleh atasan. Namun sesuai dengan pengalaman yang ada, dalam pembuatan SPPD membutuhkan tanda tangan dari semua pihak yang bersangkutan. Masalah muncul ketika SPPD tersebut dibutuhkan secara mendadak, sehingga dalam penyelesaiannya apabila ada pihak yang tidak bisa hadir di kantor, maka surat tersebut harus menunggu tanda tangan dari semua pihak yang bersangkutan untuk bisa digunakan, sehingga prosesnya memakan waktu yang cukup lama.

Berdasarkan permasalahan tersebut, maka pembuatan SPPD secara online akan membantu ketika SPPD tersebut dibutuhkan dalam waktu yang singkat. Selain itu, juga sistem ini mendukung reformasi birokrasi dalam bidang keuangan.

1.2 Rumusan Masalah

Rumusan masalah dapat dirumuskan dalam pertanyaan berikut: Bagaimana cara membangun aplikasi SPPD di PUSAIR Bandung.

1.3 Maksud dan Tujuan

Berdasarkan permasalahan yang diteliti, maka maksud dari kegiatan ini membangun aplikasi SPPD di PUSAIR Bandung. Tujuan yang akan dicapai adalah sebagai berikut:

1. Meningkatkan waktu penyelesaian SPPD.

2. Mendukung reformasi birokrasi dalam bidang keuangan. 3. Mempermudah pembuatan SPPD


(2)

2 1.4 Batasan Masalah

Dalam kerja praktek ini, batasan masalah adalah sebagai berikut : 1. Data yang digunakan adalah data karyawan, data keuangan.

2. Pengolahan data pada aplikasi ini yaitu menambah data, mengubah data, menghapus data serta mencetak surat menjadi format PDF.

3. Informasi yang dihasilkan yaitu berupa informasi data surat yang sudah tersimpan dan surat perintah perjalanan dinas dalam format PDF.

4. Aplikasi berjalan pada media web.

5. Pemodelan data menggunakan pemodelan terstruktur. 6. Aplikasi ini dijalankan oleh ketua tim dan user.

1.5 Metode Penelitian

Metode penelitian yang digunakan terdiri dari beberapa langkah, yaitu sebagai berikut:

1. Studi Literatur

Studi literatur adalah mengumpulkan jurnal, contoh Surat Perintah Perjalanan Dinas yang telah dipakai sebelumnya, bacaan-bacaan berkaitan dengan masalah yang akan dibahas dalam pembuatan laporan.

2. Observasi

Mengamati secara langsung proses kerja yang dilaksanakan di lapangan untuk memperoleh gambaran yang jelas mengenai objek yang diteliti.

3. Wawancara

Melakukan dialog (Tanya Jawab) secara langsung dengan pihak yang bersangkutan dalam memberikan keterangan terhadap data yang dibutuhkan.


(3)

3 1.6 Sistematika Penulisaan

Sistematika penulisan laporan kerja praktek ini terbagi ke dalam lima bab beserta pokok materinya. Sebagai gambaran umum, sistematika penyusunan laporan yang akan ditulis adalah sebagai berikut :

BAB I PENDAHULUAN

Pendahuluan menjelaskan mengenai Latar Belakang Masalah, Identifikasi Permasalahan, Batasan Masalah, Maksud dan Tujuan, Metodologi Penelitian dan Sistematika Penulisan.

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

Tinjauan Pustaka membahas mengenai tinjauan perusahaan tempat dimana dilakukan penelitian dan pembahasan landasan teori yang mendukung proses analisis sistem serta mendukung proses perancangan aplikasi.

BAB III PEMBAHASAN

Pembahasan menjelaskan tentang gambaran secara umum sistem yang akan dibuat serta membuat perancangan dan pembangunan sistem.

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

Bab ini menguraikan kesimpulan dari penyelesaian masalah yang dibahas serta saran-saran yang diharapkan bermanfaat untuk pengembangan sistem.


(4)

4 BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Profil Tempat Kerja Praktek 2.1.1 Sejarah Instansi

Puslitbang Sumber Daya Air merupakan salah satu dari 4 (empat) Pusat Litbang yang berada di bawah Badan Litbang Kimpraswil. Instansi ini sudah ada sejak tahun 1936 dengan nama Departement Verheer en Waterstaat. Pada tahun 1947 nama tersebut berubah menjadi Institute Voor Wegen Waterboukundige Orderzoekingen dan pada tahun 1950 berubah menjadi Institut Teknik Air dan Tanah. Pada tahun 1966 setelah nama instansi berubah menjadi Lembaga Penyelidikan Masalah Air.

Dalam sejarahnya PUSAIR melakukan perubahan nama sebanyak 9 kali, yaitu sebagai berikut :

Tahun 1936 : Departement voor Verkeer en Waterstaat (V en W) mendirikan Hidrodynamisch Laboratorium yang menempati ruangan Technishe Hoge School (THS), dengan Pimpinan Umum Prof. Ir. J. W. F. Proper. Laboratoriumnya dipimpin oleh Ir.R. Agus Prawinata. Pada tahun itu juga di komplek THS telah selesai di bangun gedung Laboratorium. Nama Laboratorium diganti menjadi Waterloopkuding Laboratorium, pemimpin umumnya Prof. Ir. J. W. F. Proper dan pemimpin laboratoriumnya adalah Ir. F. Gatot.

Tahun 1947 : Instituut voor Weg en Waterbouwkundige Onderzoekingen (IWWO) yang dipimpin oleh Prof. Ir. Vluggter.

Tahun 1950 : Setelah penyerahan kedaulatan pimpinan dipegang oleh Ir. Soepardi dari Kementrian Pekerjaan Umum dan Perhubungan, sehingga pada tahun ini diganti lagi dengan nama Institut Teknik Air dan Tanah.

Tahun 1966 : Lembaga Penyelidikan Masalah Air (LPMA), di bawah Direktorat Jendral Pengairan, Departement Pekerjaan Umum dan Tenaga Listrik, dengan pimpinan pertama Ir. Rachmat Tirtotjondro.

Tahun 1974 : Atas dengan keputusan Presiden Republik Indonesia tentang reorganisasi Departemen Maka LPMA diubah menjadi Direktorat Penyelidikan Masalah Air (DPMA), dengan direktur utamanya masih tetap.

Tahun 1984 : Berdasarkan surat keputusan Presiden Republik Indonesia no.15 tahun 1984 DPMA dipindahkan dari Ditjen Pengairan ke Lingkungan Badan Litbang


(5)

5 Departemen Pekerjaan Umum, yang baru dibentuk dengan nama baru yaitu Pusat Penelitian dan Pengembangan Pengairan.

Tahun 1999 : Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Sumber Daya Air, berada di bawah Litbang Departemen Pemukiman dan Pengembangan Wilayah (Kimbangwil).

Tahun 2001 : Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Air, berada di bawah Badan Litbang Departemen Pemukiman dan Prasarana Wilayah (Kimpraswil).

Tahun 2004 : Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya Air (PUSAIR), berada di bawah Badan Litbang Departemen Pekerjaan Umum.

2.1.2 Visi dan Misi PUSAIR 1. Visi

Terwujudnya Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) Sumber Daya Air (SDA) yang aplikatif, inovatif dan kompetitif untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas pembangunan pemukiman dan prasarana wilayah (Kimpraswil).

Menjadi lembaga terkemuka dalam menyediakan jasa keahlian teknologi untuk mendukung tersedianya infrastruktur Sumber Daya Air (SDA) yang handal.

2. Misi

a. Menciptakan iklim litbang yang kondusif

b. Meneliti dan mengembangkan teknologi tepat guna bidang Sumber Daya Air (SDA) yang kompetitif dan ramah lingkungan.

c. Menciptakan produk Litbang yang aplikatif dan inovatif.

d. Menyusun norma, standar, pedoman, manual bidang kontruksi dan bangunan Sumber Daya Air.

e. Membina hubungan kerjasama IPTEK Sumber Daya Air. f. Mengkaji dan mengevaluasi produk IPTEK Sumber Daya Air. g. Mensosialisasikan IPTEK Litbang.

h. Melakukan pelayanan kegiatan Litbang pada Masyarakat.


(6)

6 2.1.3 Logo Instansi

LAMBANG DEPARTEMEN PEKERJAAN UMUM

Gambar 2.1 Logo Departemen Pekerjaan Umum

Keterangan :

a. Lambang Departemen Pekerjaan Umum berlukiskan Baling-baling dengan ketentuan seperti tercantum pada gambar

b. Warna dasar lambang adalah kuning (kuning kunyit). c. Warna baling-baling adalah biru kehitam-hitaman. d. Penggunaan lambang : lihat Manual Tata Persuratan.

ARTI SIMBOLIS LAMBANG DEPARTEMEN PEKERJAAN UMUM 1. Baling-baling

a. Menggambarkan “Dinamika”,

b. Berdaun 3 yang merupakan segitiga berdiri tegak lurus menggambarkan “Stabilitas Yang Dinamis”.

c. Secara keseluruhan menggambarkan “Dinamika Yang Stabil” dan “Stabilitas Yang Dinamis”.

2. Bagian daun baling-baling yang mengarah keatas. Melambangkan “Penciptaan ruang”.

3. Bagian lengkungnya dari daun baling-baling. Memberikan perlindungan untuk ruang kerja tempat tinggal bagi manusia.

4. Bagian daun baling-baling yang mengarah ke kiri dengan bagian lengkungnya yang telungkup.


(7)

7 a. Menggambarkan penguasaan bumi di alam dan pengusahaan untuk

sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.

b. Garis horizontal : bentang jalan / jembatan diatas sungai sebagai usaha untuk pembukaan dan pembinaan daerah.

5. Bagian daun baling-baling yang mengarah ke kanan dengan bagian lengkungnya yang terlentang.

a. Menggambarkan usaha pengendalian dan penyaluran untuk dimanfaatkan bagi sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.

b. Garis horizontal : bentang jalan / jembatan diatas sungai sebagai usaha untuk pembukaan dan pembinaan daerah.

6. Baling-baling dengan 3 daun ini menggambarkan :

a. Tiga unsur kekaryaan Departemen Pekerjaan Umum. Tirta, Wisma (Cipta) dan Marga.

b. Trilogi Departemen Pekerjaan Umum, Bekerja keras, Bergerak Cepat, Bertindak tepat.

7. Warna

a. Warna kuning sebagai warna dasar melambangkan keagungan yang mengandung arti KeTuhanan Yang Maha Esa, Kedewasaan dan Kemakmuran. b. Warna biru kehitam-hitaman, mengandung arti Keadilan Sosial, Keteguhan

Hari, Kesetiaan pada tugas dan ketegasan bertindak. 8. Lambang P.U

Menggambarkan fungsi dan peranan Departemen Pekerjaan Umum dalam Pembangunan dan Pembinaan prasarana guna memanfaatkan bumi dan air serta kekayaan alam bagi kemakmuran rakyat, berlandaskan Pancasila.

2.1.4 Badan Hukum Instansi

Sebagaimana tercantum dalam Peraturan Mentri Pekerjaan Umum Nomor : 286/PRT/M/2005 Tentang Organisasi dan Tata Kerja Departemen Pekerjaan Umum, menurut Pasal 915 sampai 921.


(8)

8 2.1.5 Struktur Organisasi dan Job Description

2.1.5.1Struktur Organisasi PUSAIR

Gambar 2.2 Struktur Organisasi PUSAIR

2.1.5.2Deskripsi Pekerjaan a. Bagian Tata Usaha

Bagian tata usaha mempunyai tugas melaksanakan urusan administrasi perkantoran, keuangan dan pembendaharaan. Dalam melaksanakan tugasnya bagian tata usaha memiliki fungsi :

1) Pelaksanaan urusan perbendaharaan, pelaksanaan anggaran dan pengelolaan PNBP (penerimaan Negara Bukan Pajak), serta verifikasi dan akuntansi keuangan. 2) Pelaksanaan urusan administrasi perkantoran dan penyelenggaraan rumah tangga. Sub bagian Tata Usaha terdiri dari :

a) Sub Bagian Keuangan

Sub bagian keuangan mempunyai tugas melakukan penerapan peraturan perbendaharaan, pengelolaan anggaran keuangan dan pelaksanaan pembiayaan, verifikasi dan akuntansi termasuk kegiatan PNBP (Penerimaan Negara Bukan Pajak).


(9)

9 b) Sub Bagian Tata Usaha

Sub bagian tata usaha dan rumah tangga mempunyai tugas melakukan urusan tata usaha perkantoran, IKMN (Inventarisasi Kelompok Milik Negara), pemeliharaan gedung dan rumah tangga.

b. Bagian pengembangan keahlian dan sarana kelitbangan

Bidang pengembangan keahlian dan sarana kelitbangan mempunyai tugas melaksanakan perencanaan dan pengembangan keahlian, pengelolaan jabatan fungsional dan sumber daya manusia litbang serta pengembangan sarana kelitbangan. Dalam melaksanakan tugas, Bidang Pengembangan Keahlian dan Sarana Kelitbangan memiliki fungsi :

1) Pelaksanaan urusan pengembangan keahlian, fasilitas HaKi, pengelolaan organisasi dan tata laksana dan pengembangan jabatan fungsional serta pengelolaan SDM litbang.

2) Pengembangan sarana Litbang dan Laboratorium pengujian serta pengurusan sertifikasi dan akreditasi.

Bidang Pengembangan Keahlian dan Sarana Kelitbangan terdiri dari:

a) Sub Bidang Pengembangan Keahlian

Sub bidang pengembangan keahlian mempunyai tugas melakukan perencanaan program, kebutuhan pendidikan dan kebutuhan jabatan fungsional, monitoring dan evaluasi perkembangan jabatan fungsional, fasilitas pengajuan angka kredit, organisasi dan tata laksana, serta membantu pengelolaan Sumber Daya Air.

b) Sub Bidang Pengembangan Sarana

Sub bidang pengembangan sarana mempunyai tugas melakukan perencanaan, pengembangan sarana litbang, serta pengurusan akreditasi laboratorium.

c. Bidang Standard dan Diseminasi

Bidang standard dan diseminasi mempunyai tugas mengkoordinasikan perumusan standar, fasilitas dan evaluasi penerapan standar, melaksanakan diseminasi dan informasi serta pelayanan advis teknis bidang sumber daya air. Dalam melaksanakan tugas Bidang Standard dan Diseminasi Menyelenggarakan fungsi :


(10)

10 1) Koordinasi perumusan bahan standard dan manual iptek, serta fasilitas

penerapan dan kaji ulang standar.

2) Penyebaruasan dan pelayanan data dan informasi hasil litbang, pengelolaan dokumentasi dan perpustakaan, serta koordinasi pelayanan advis teknis bidang sumber daya air.

Bidang Standard dan Diseminasi terdiri dari :

a) Sub Bidang Standar

Sub bidang standar mempunyai tugas pengumpulan data, perumusan, kordinasi penyusunan, monitoring dan evaluasi penerapan, preview dan revisi standar bidang sumber daya air.

b) Sub Bidang Diseminasi

Sub Bidang diseminasi mempunyai tugas melaksankan dokumentasi dan perpustakaan, publikasi dan fasilitasi penyebarluasan hasil litbang dan standar, kordinasi layanan advis teknis bidang sumber daya air.

d. Bidang Program dan Kerjasama

Bidang program dan kerja sama mempunyai tugas menyusun RENSTRA (Rencana Strategic) dan program tahunan, monitoring dan evaluasi serta pengembangan kerjasama dan kemitraan hasil litbang bidang sumber daya air.

Dalam melaksankan tugas, Bidang Program dan Kerjasama menyelenggarakan fungsi :

1) Penyusunan rencana strategic dan program thunan, monitoring dan evaluasi kegiatan litbang sumber daya air.

2) Pengembangan kerjasama litbang dalam dan luar negri serta mengkoordinasikan kemitraan hasil litbang sumber daya air dengan stakeholder terkait.

Bidang Program dan Kerjasama terdiri dari :

a) Sub Bidang Program dan Evaluasi

Sub bidang program dan evaluasi mempunyai tugas melakukan penyusunan rencana stratejik penyelenggaraan litbang, penyusunan program dan anggaran litbang tahunan, pemantauan pelaksanaan litbang, evaluasi dan pelaporan kinerja hasil litbang.


(11)

11 b) Sub Bidang Pengembangan Kerjasama

Sub bidang pengembangan kerjasama mempunyai tugas melakukan kerjasama dalam dan luar negri untuk menyelenggarakan litbang, kehumasan, pengurusan administrasi dan anggaran kerjasama kemitraan, korporasi dan koordinasi dalam pelaksanaan.

e. Kelompok Jabatan Fungsional

Kelompok jabatan fungsional peneliti dan jabatan fungsional sesuai dengan bidang keahliannya, yang dipimpin oleh tenaga fungsional senior yang ditujuk oleh Kepala Pusat Litbang Pengairan.

Serta adapun Balai di lingkungan Pusat Penelitian dan Pengembangan Puslitbang Sumber Daya Air :

1) Balai Lingkungan Keairan

Lingkungan kegiatan Litbang meliputi kualitas air (kimia, fisika, biologi, dan sendiment suspensi) baku mutu lingkungan keairan, pencemaran air, pengolahan dan pengelolaan air limbah, daya dukung sumber air, instrumentasi pemantauan kualitas air dan lain-lain. Aktivitas pembangunan pengelolaan dan pemanfaatan Sumber Daya Air di upayakan untuk tidak berdampak negatif terhadap lingkungan, sumber-sumber air dapat dimanfaatkan.

2) Balai Hidrologi

Cakupan kegiatan Litbang meliputi banjir, kekeringan, erosi-sendimentasi, hujan-aliran, air-tanah, instrumentasi hidrologi, klimatologi dan lain-lain. Inovasi dan perekayasaan teknologi ini dapat mendukung pembangunan prasarana Sumber Daya Air seperti untuk pengendalian sungai, pembangunan bendung dan bendungan, pengendalian bencana alam dan sebagainya.

3) Balai Hidraulik

Cakupan kegiatan Litbang meliputi permasalahan aliran (debit, kecepatan, aliran, tinggi muka air), energi hidraulik (pemanfaatan energi, pemecahan energi), instrumentasi hidraulika sangat berperan untuk mempelajari kinerja saluran, sungai, pantai, aliran dalam pipa, turbin dan hidraulika lainnya.


(12)

12 4) Balai Geoteknik

Cakupan kegiatan Litbang meliputi permasalahan bahan bangunan seperti tanah dan bebatuan, stabilitas lereng dan bangunan, galian dan timbunan, permeabilitas porositas tanah, kegempaan. Instrumentasi geoteknik, daya dukung tanah dan batuan dan lainnya. Prasarana Sumber Daya Air yang berupa bangunan yang harus dapat berdiri dengan stabil, dibuat dari bahan yang berkualitas tinggi, mempunyai kedapan sesuai dengan yang diisyaratkan. Untuk hal itu, maka penyelidikan tentang geoteknik sangat berperan.

5) Balai Sungai

Litbang sungai diarahkan pada fenomena morfologi sungai, agradasi dan degradasi sungai. Sungai yang merupakan prasaran Sumber Da Air akan dapat dikelola dan dimanfaatkan seoptimal mungkin serta dapat dikendalikan agar dampak negative yang timbul dapat ditekan menjadi sekecil mungkin.

6) Balai Sabo

Cakupan kegiatan Libtang meliputi pencegahan kerusakan sungai akibat muntahan dari letusan gunung berapi yang dikenal dengan debris, lahan dan daerah yang rawan aliran sendimen. Teknologi sabo sangat berperan untuk melindungi penduduk, harta benda, lahan pertanian, bangunan prasarana Sumber Daya Air dan jalan.

7) Balai Rawa dan Pantai

Kegiatan litbang mencakup fenomena pasang surut, tanah lunak, gelombang dan perendaman energi, erosi abrasi, penyumbatan muara, drainase, reklamasi dan tambak. Daerah rawa yang digunakan untuk budidaya pertanian dan pertambakan akan dapat ditingkatkan fungsi dan pemanfaatannya. Daerah pantai dapat dikembangkan sesuai dengan peruntukannya dan gejala kerusakan pantai akan dapat dikendalikan dan dilindungi sehingga menjadi daerah produktif dan aman.

8) Balai Irigasi

Lingkup kegiatan litbang berkaitan dengan efisiensi penggunaan air irigasi, keakuratan perhitungan kebutuhan air irigasi, pengendalian kebocoran dan kehilangan air (peresapan, penguapan, kelebihan), pemilihan pola tanam, sistem pemberian air, bangunan-bangunan prasarana dan sarana irigasi, instrumentasi dan sebagainya.


(13)

13 2.2 Landasan Teori

2.2.1 PHP

PHP adalah bahasa pemrograman script yang paling banyak dipakai saat ini. PHP banyak dipakai untuk memrogram situs web dinamis, walaupun tidak tertutup kemungkinam untuk digunakan untuk pemakaian lain.

Contoh terkenal dari aplikasi PHP adalah phpBB dan MediaWiki (software di belakang Wikipedia). PHP juga dapat dilihat sebagai pilihan lain dari ASP.NET/C#/VB.NET Microsoft, ColdFusion Macromedia, JSP/Java Sun Microsystems, dan CGI/Perl.

2.2.1.1Sintaktis

Aturan yang harus diikuti dalam penulisan kode program agar dapat terstruktur. Struktur semantik dan sintaksis PHP serupa dengan hampir semua bahasa program (C, Java, Perl) dibawah ini akan diberikan contoh kode PHP.

Jika anda sedang membuat skrip PHP dan berniat mendistribusikannya, sebaiknya menggunakan format yang baku ( <? php>), agar skrip PHP dapat berjalan di berbagai server yang berbeda.

2.2.1.2Menyimpan Halaman PHP

Jika anda ingin mendokumentasi PHP dalam HTML anda dengan tepat anda harus menyimpan dengan ekstensi file PHP yang dimasukkan di dalam folder webserver.

<?php ?> <? ?>


(14)

14 2.2.1.3Contoh halaman HTML & PHP

Selanjutnya akan diberikan contoh halaman HTML dan PHP dibawah ini :

Jika anda telah menyimpan file dan meletakan file PHP ini dalam webserver yang mendukung PHP, maka akan terlihat tulisan "Hello Sayang!". Jika tidak, tentu ada kesalahan penulisan, anda dapat mencari dan memperbaiki kesalahan tersebut. Fungsi echo dan fungsi fungsi lainnya akan dibahas secara singkat dalam modul ini.

2.2.1.4Titik koma

Jika diperhatikan, dalam penulisan kode PHP terdapat titik koma pada akhir kode PHP. Jika anda ingin membuat tampilan tulisan "Belajar PHP yuk!" beberapa kali perulangan, diperlukan penulisan beberapa kali titik koma pada akhir tiap baris statemen PHP. Untuk jelaskan lihat contoh di bawah ini.

<head>

<title>Belajar PHP</title> </head>

<body> <?php

echo "Belajar PHP yuk!!"; echo "Belajar PHP yuk!!"; ?>

</body> </html> <html> <head>

<title>Halaman PHP ku </title> </head>

<body> <?php

echo "Belajar PHP yuk!"; ?>

</body> </html>


(15)

15 <?php

//dibawah ini tipe data integer, jika anda masukkan diluar range plus minus 2147483648 jadi floating

$floating_point_decimal = 0.075; $floating_point_pangkat = 75.0E-5; $string = "Hello Cinta!";

$string = 'hai – kenalan yuk!'; $tipe_data_array[1] =10;

// dibawah ini adalah tipe object class orang_ganteng{

function ganteng(){

return"Orang ganteng ngga usah mengaku dirinya ganteng"; }

}

$muka = new orang_ganteng;

echo "Kata orang bijak nih, ".$muka->$ganteng(); ?>

Ini merupakan contoh penulisan kode PHP yang benar dan jika diterapkan akan berjalan dengan baik, Sering sekali orang menuliskan, mungkin maksudnya adalah agar bergaya, EcHo, dan setelah diterapkan dibeberapa server tidak ada masalah, tetapi diterapkan di tempat yang lain bermasalah, untuk menghindari masalah tersebut, biasakan menulis kode menurut sintaktis PHP yang baku.

2.2.1.5Variabel PHP

Jika anda belum pernah mempunyai pengalaman pemrograman atau membuat program, ada baiknya anda mengetahui arti dan konsep dari variabel.

Variabel mempunyai arti adalah penyimpanan suatu nilai, seperti contoh dibawah:

$variable_name = Value;

Jika $variable_name = 3, dan dilakukan operasi $variable_hasil = $variable_name – 1; maka akan didapatkan hasil $variable_hasil = 2;

2.2.1.6Tipe Data dalam PHP

Dalam PHP mempunyai 5 jenis tipe data, yaitu integer, floating point, string, array dan object . Berikut ini akan diberikan contoh contoh 5 tipe data itu dalam kode PHP.


(16)

16 2.2.2 MySQL

MySQL adalah sebuah perangkat lunak sistem manajemen basis data SQL (bahasa Inggris: database management system) atau DBMS yang multithread, multi-user, dengan sekitar 6 juta instalasi di seluruh dunia. MySQL AB membuat MySQL tersedia sebagai perangkat lunak gratis dibawah lisensi GNU General Public License (GPL), tetapi mereka juga menjual dibawah lisensi komersial untuk kasus-kasus dimana penggunaannya tidak cocok dengan penggunaan GPL.

2.2.2.1Tipe Data

Berikut ini adalah tipe data dalam MySQL.

Tabel 2.1 Tipe Data

Tipe data Keterangan

INT(M) [UNSIGNED] Angka

-2147483648 s/d 2147483647

FLOAT(M,D) Angka pecahan

DATE Tanggal

Format : YYYY-MM-DD

DATETIME Tanggal dan Waktu

Format : YYYY-MM-DD HH:MM:SS

CHAR(M) String dengan panjang tetap sesuai dengan yang ditentukan.

Panjangnya 1-255 karakter

VARCHAR(M) String dengan panjang yang berubah-ubah sesuai dengan yang disimpan saat itu.

Panjangnya 1 – 255 karakter

BLOB Teks dengan panjang maksimum 65535 karakter LONGBLOB Teks dengan panjang maksimum 4294967295


(17)

17 2.2.2.2Membuat Database dan Table

Bentuk prompt “mysql>” adalah tempat menuliskan perintah-perintah MySQL. Setiap perintah SQL harus diakhiri dengan tanda titik-koma “;” .

Gambar 2.3 Command Prompt MySQL

Cara untuk membuat sebuah database baru adalah dengan perintah sebagai berikut: create database namadatabase;

Contoh : create database dataku;

Untuk membuka sebuah database dapat menggunakan perintah berikut ini: use namadatabase;

Contoh: use dataku;

Perintah untuk membuat tabel baru adalah: create table namatabel

(

struktur );

Contoh: Misalkan kita ingin menyimpan data anggota yaitu: nomor, nama, email, alamat, kota. Sedangkan strukturnya seperti tabel dibawah ini:


(18)

18 Tabel 2.2 Struktur tabel

Kolom/field Tipe data Keterangan

nomor int(6) not null primary key angka dengan panjang maksimal 6, sebagai primary key, tidak boleh kosong nama char(40) not null teks dengan panjang

maksimal 40 karakter, tidak boleh kosong

email char(255) not null teks dengan panjang

maksimal 255 karakter, tidak boleh kosong

alamat char(80) not null teks dengan panjang

maksimal 80 karakter, tidak boleh kosong

kota char(20) not null teks dengan panjang

maksimal 20 karakter, tidak boleh kosong

Perintah MySQL untuk membuat tabel seperti diatas adalah: create table teman (

nomor int(6) not null primary key, nama char(40) not null,

email char(255) not null, alamat char(80) not null, kota char(20) not null

);

2.2.2.3Memasukkan record

Untuk memasukkan sebuah baris (record) kedalam tabel MySQL adalah sebagai berikut:

insert into namatabel values(kolom1, kolom2, kolom3,…); Contoh :

insert into teman values

(‘1’,’Arini Nurillahi’,’arini@hotmail.com’,’Jl.Lebak Rejo 7’,’Surabaya’);


(19)

19 2.2.2.4Menampilkan isi table

Isi tabel dapat ditampilkan dengan menggunakan perintah SELECT, cara penulisan perintah SELECT adalah:

select kolom from namatable; Contoh :

select nama,email,alamat from teman;

2.2.2.5Menghapus record

Untuk menghapus suatu record dengan kriteria tertentu digunakan perintah sebagai berikut:

delete from namatabel where kriteria;

Contoh: Menghapus record dari tabel anggota yang bernomor ‘1’

delete from teman where nomor=’1’;

2.2.2.6Memodifikasi record

Untuk memodifikasi (merubah) isi record tertentu adalah dengan menggunakan perintah sebagai berikut:

update namatabel set kolom1=nilaibaru1, kolom2=nilaibaru2 where kriteria;

Contoh: Merubah e-mail dari anggota yang bernomor 1 menjadi ‘arini@yahoo.com’ dalam tabel teman.


(20)

20 2.2.3 Pemodelan Sistem

2.2.3.1 Diagram Konteks

Diagram konteks adalah sebuah diagram sederhana yang menggambarkan hubungan antara proses dan entitas luarnya. Adapun simbol-simbol dalam diagram konteks seperti dijelaskan pada tabel 2.3.


(21)

21 2.2.3.2 DFD (Data Flow Diagram)

DFD merupakan suatu model logika yang menggambarkan asal data dan tujuan data yang keluar dari sistem, serta menggambarkan penyimpanan data dan proses yang mentranformasikan data. DFD menunjukkan hubungan antara data pada sistem dan proses pada sistem. Beberapa simbol yang digunakan dalam DFD diterangkan pada tabel 2.4.


(22)

22 2.2.3.3 ERD (Entity Relationship Diagram)

ERD merupakan suatu model untuk menjelaskan hubungan antar data dalam basis data berdasarkan objek-objek dasar data yang mempunyai hubungan antar relasi. ERD berfungsi untuk memodelkan struktur data dan hubungan antar data, untuk menggambarkannya digunakan beberapa notasi dan simbol. Pada dasarnya ada tiga simbol yang digunakan, yaitu :

a. Entity

Entiti merupakan objek yang mewakili sesuatu yang nyata dan dapat dibedakan dari sesuatu yang lain (Fathansyah, 1999: 30). Simbol dari entiti ini biasanya digambarkan dengan persegi panjang.

b. Atribut

Setiap entitas pasti mempunyai elemen yang disebut atribut yang berfungsi untuk mendeskripsikan karakteristik dari entitas tersebut. Isi dari atribut mempunyai sesuatu yang dapat mengidentifikasikan isi elemen satu dengan yang lain. Gambar atribut diwakili oleh simbol elips.

c. Hubungan / Relasi

Hubungan antara sejumlah entitas yang berasal dari himpunan entitas yang berbeda. Relasi dapat digambarkan sebagai berikut :

Relasi yang terjadi diantara dua himpunan entitas (misalnya A dan B) dalam satu basis data yaitu (Abdul Kadir, 2002: 48) :

1. Satu ke satu (One to one)

Hubungan relasi satu ke satu yaitu setiap entitas pada himpunan entitas A berhubungan paling banyak dengan satu entitas pada himpunan entitas B.

2. Satu ke banyak (One to many)

Setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berhubungan dengan banyak entitas pada himpunan entitas B, tetapi setiap entitas pada entitas B dapat berhubungan dengan satu entitas pada himpunan entitas A.

3. Banyak ke banyak (Many to many)

Setiap entitas pada himpunan entitas A dapat berhubungan dengan banyak entitas pada himpunan entitas B.


(23)

23 Contoh ERD (Entity Relationship Diagram) :


(24)

49

BAB IV

KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat disimpulkan hal – hal sebagai berikut :

1. Pembangunan aplikasi ini dapat mengefisiensikan waktu dalam pembuatan SPPD. 2. Aplikasi ini dapat mendukung reformasi birokrasi dalam bidang keuangan di

PUSAIR Bandung.

3. Aplikasi ini mempermudah dalam pembuatan SPPD.

4.2 Saran

Aplikasi SPPD masih dapat dikembangkan dan disempurnakan dari berbagai aspek, antara lain:

1. Pengolahan Rincian Biaya Perjalanan Dinas. 2. Pengolahan Surat Perintah Tugas (SPT). 3. Pengolahan kwitansi.


(25)

APLIKASI SURAT PERINTAH PERJALANAN DINAS (SPPD)

DI PUSAT PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER

DAYA AIR BANDUNG

KERJA PRAKTEK

Diajukan untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Kerja Praktek Program Strata Satu Jurusan Teknik Informatika

Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Komputer Indonesia

FANDI SURYA WIRAWAN 10108249 GIRINDRO PRINGGO DIGDO 10108262

JURUSAN TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

BANDUNG


(26)

iii DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR... i

DAFTAR ISI ... iii

DAFTAR TABEL ... vi

DAFTAR GAMBAR ... vii

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1 LATAR BELAKANG ... 1

1.2 RUMUSAN MASALAH ... 1

1.3 MAKSUD DAN TUJUAN ... 1

1.4 BATASAN MASALAH ... 2

1.5 METODE PENELITIAN ... 2

1.6 SISTEMATIKA PENULISAN ... 3

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ... 4

2.1 PROFIL TEMPAT KERJA PRAKTEK ... 4

2.1.1 SEJARAH INSTANSI ... 4

2.1.2 VISI DAN MISI PUSAIR ... 5

2.1.3 LOGO INSTANSI ... 6

2.1.4 BADAN HUKUM INSTANSI ... 7

2.1.5 STRUKTUR ORGANISASI DAN JOB DESCRIPTION ... 8

2.1.5.1 STRUKTUR ORGANISASI PUSAIR ... 8

2.1.5.2 DESKRIPSI PEKERJAAN ... 8

2.2 LANDASAN TEORI ... 13

2.2.1 PHP ... 13

2.2.1.1 SINTAKS ... 13

2.2.1.2 MENYIMPAN DALAM PHP ... 13


(27)

iv

2.2.1.4 TITIK KOMA ... 14

2.2.1.5 VARIABEL PHP ... 15

2.2.1.6 TIPE DATA DALAM PHP ... 15

2.2.2 MySQL ... 16

2.2.2.1 TIPE DATA ... 16

2.2.2.2 MEMBUAT DATABASE DAN TABLE ... 17

2.2.2.3 MEMASUKKAN RECORD ... 18

2.2.2.4 MENAMPILKAN ISI TABLE ... 19

2.2.2.5 MENGHAPUS RECORD ... 19

2.2.2.6 MEMODIFIKASI RECORD ... 19

2.2.3 PEMODELAN SISTEM ... 20

2.2.3.1 DIAGRAM KONTEKS ... 20

2.2.3.2 DFD (DATA FLOW DIAGRAM)... 21

2.2.3.3 ERD (ENTITY RELATIONSHIP DIAGRAM) ... 22

BAB III PEMBAHASAN ... 24

3.1 ANALISIS DAN PERANCANGAN ... 24

3.1.1 ANALISIS SISTEM ... 24

3.1.2 ANALISIS NON FUNGSIONAL ... 27

3.1.2.1 KARAKTERISTIK PENGGUNA ... 27

3.1.2.2 ANALISIS HARDWARE ... 27

3.1.2.3 ANALISIS SOFTWARE ... 28

3.1.3 KEBUTUHAN FUNGSIONAL ... 28

3.1.3.1 DIAGRAM KONTEKS ... 28

3.1.3.2 DATA FLOW DIAGRAM (DFD) LEVEL 1 ... 29

3.1.3.3 DATA FLOW DIAGRAM (DFD) LEVEL 2 ... 30

A. LOGIN ... 30


(28)

v

C. UBAH PASSWORD ... 32

3.1.3.4 DATA FLOW DIAGRAM (DFD) LEVEL 3 ... 32

A. PROSES TAMBAH SPPD ... 32

B.PROSES UBAH SPPD... 33

3.1.3.5 SPESIFIKASI PROSES ... 33

3.1.3.6 KAMUS DATA ... 36

3.1.3.7 STRUKTUR TABEL ... 37

3.2 PERANCANGAN DESAIN INTERFACE ... 39

3.3 IMPLEMENTASI ... 43

3.3.1 PERANGKAT LUNAK PENDUKUNG ... 43

3.3.2 PERANGKAT KERAS PENDUKUNG ... 44

3.3.3 IMPLEMENTASI PROSEDUR DAN DATA ... 44

3.3.4 IMPLEMENTASI ANTARMUKA ... 44

3.3.4.1 TAMPILAN FORM LOGIN ... 44

3.3.4.2 TAMPILAN HALAMAN UTAMA ... 45

3.3.4.3 TAMPILAN HALAMAN BANTUAN ... 46

3.3.4.4 TAMPILAN HALAMAN UBAH PASSWORD ... 46

3.3.4.5 TAMPILAN HALAMAN BUAT SPPD ... 47

3.3.4.6 TAMPILAN DAFTAR SPPD ... 48

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ... 49

4.1 KESIMPULAN ... 49

4.2 SARAN ... 49

DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN


(29)

DAFTAR PUSTAKA

Suprianto, Didit.2008.Buku Pintar Pemrograman PHP.Bandung: Oase Media

Pusair. Sejarah. http://www.pusair-pu.go.id/index.php/profil/sejarah (diakses tanggal 9 November 2011, 11:05)

Pusair. Visi dan Misi. http://www.pusair-pu.go.id/index.php/profil/visi-dan-misi (diakses tanggal 9 November 2011, 11:10)

Pusair .Struktur Organisasi. http://www.pusair-pu.go.id/index.php/profil/struktur-organisasi (diakses tanggal 9 November 2011, 11:17)

Hero. Data Flow Diagram. http://lecturer.eepis-its.edu/~hero/datahero/kuliah/RPL/DFD-1.pdf (diakses tanggal 3 Desember 2011, 14:20)

Rahmmat. ERD(Entitiy Relationship Diagram). http://blog.re.or.id/erd-entity-relationship-diagram.htm (diakses tanggal 19 Desember 2011, 17:14)

Firmansyah, Irman. Contoh ERD Aplikasi Sistem Transaksi Jual Beli Kantin Koperasi. http://irmanf.wordpress.com/2010/03/04/contoh-erd-aplikasi-sistem-transaksi-jual-beli-kantin-koperasi/ (diakses tanggal 10 Januari 2012, 20:37)


(30)

KATA PENGANTAR

Assalamualaikum Wr.Wb

Alhamdulillah, puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas rahmat dan karuniaNya, sehingga laporan kerja praktek ini dapat diselesaikan sesuai waktu yang telah ditentukan. Shalawat serta salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammad SAW, dengan akhlak beliau yang sangat mulia.

Penyusunan laporan kerja praktek ini, dibuat berdasarkan hasil kerja praktek di Pusat Penelitian dan Pembangunan Sumber Daya Air Bandung selama 1 bulan. Laporan kerja praktek ini dibuat untuk memenuhi salah satu mata kuliah Kerja Praktek program Pendidikan Strata Satu Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer di Universitas Komputer Indonesia.

Pengalaman baru yang telah didapatkan semasa melakukan kerja praktek, semakin menambah wawasan dan gambaran mengenai cara kerja pegawai negeri.

Dalam kesempatan ini, kami ingin menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya, yang utama kepada Allah SWT yang memberikan limpahan rahmat dan nikmat kesehatanNya dalam tubuh ini, sehingga selalu diberikan kesehatan. Ucapan terima kasih juga kami ucapkan kepada kedua orang tua yang selalu membantu dan memberikan dorongan motivasi, semangat baik moril ataupun materil yang tak ternilai harganya serta atas segala doanya. Kami juga ucapkan terima kasih kepada :

1. Orang tua, yang selalu memberikan doa kepada kami.

2. Ibu Mira Kania Sabariah, S.T., M.T sebagai ketua jurusan teknik informatika.

3. Ibu Rani Susanto, S.T sebagai wali dosen yang telah banyak memberikan masukan dan bimbingan dalam melengkapi laporan kerja praktek ini.

4. Pak Ade, Ibu Rina, Pak Alfian dll, sebagai staf IT di PUSAIR Bandung.

5. Pak Ade Karma selaku staf IT di pusair Bandung yang sekaligus membimbing dalam semua kelengkapan laporan kerja praktek ini.

6. Teman-teman seperjuangan kerja praktek : Muh. Zulkhaidir, Ari irawan, Pahlawanto, Girindro Pringgo Digdo, Fandi Surya Wirawan, Windi.

7. Teman-teman seperjuangan IF6-08, yang selalu kompak.

8. Sahabat terbaik Novia, yang selalu memberikan motivasi sejak pelaksaan kerja praktek sampai penyusunan laporan kerja praktek ini selesai.


(31)

Dalam kesempatan ini, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada pihak yang tidak dapat disebutkan satu-persatu yang telah membantu dalam pengerjaan laporan kerja praktek ini, semoga Allah SWT memberikan balasan yang berlimpah bagi orang-orang yang telah membantu dengan segala kesabaran dan keikhlasannya dalam penulisan laporan ini.

Kritik dan saran yang membangun sangat diperlukan untuk kemajuan di masa yang akan datang. Semoga laporan kerja praktek ini dapat bermanfaat untuk para pembaca.

Wassalamu’alaiakum Wr.wb

Bandung, Januari 2012


(32)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. DATA PRIBADI

Nama : Fandi Surya Wirawan

Nama Panggilan : Fandi

Tempat/Tanggal Lahir : Palu, 8 Agustus 1991 Jenis Kelamin : Laki-laki

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Alamat Rumah : Jl. Tanju Bulu no. 21 B Palu – Sulawesi Tengah Alamat Sekarang : Jl. Dago Barat no. 42 A Bandung – Jawa Barat

Telp/Hp : 085253584774

Email : is_dead_91@yahoo.com

Hobi : Olahraga

B. PENDIDIKAN FORMAL 1994 – 1996

Taman Kanak-kanak : TK.Raudhatul Atfal, Sulawesi Tengah 1996 - 2002

Sekolah Dasar : SD Negeri 02 Palu, Sulawesi Tengah 2002 – 2005

Sekolah Menengah Pertama : SMPN 1 Palu, Sulawesi Tengah 2005 – 2008

Sekolah Menengah Atas : SMAN 4 Palu, Sulawesi Tengah 2008 – sekarang

Mahasiswa S-1 Jurusan Teknik Informatika, Universitas Komputer Indonesia

C. PELATIHAN DAN SEMINAR

Kuliah Bersama 2008 BRIGHT FUTURE TO ALL OF US, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 23 Oktober 2008.

Seminar : Gigabyte Intel & Microsoft Update, yang diadakan oleh HIMA TEKKOM Universitas Komputer Indonesia pada tanggal 6 Desember 2008 .

Security System & Live Demo Hacking 2009, yang diselenggarakan di STMIK AMIKBANDUNG pada tanggal 7 Maret 2009.

Mentoring KeIslaman UNIKOM, yang di adakan oleh FORMASI pada tahun 2009 Seminar Nasional : Get Ready for Windows 7, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 12 Desember 2009.


(33)

Seminar : Solidarity for Charity Through Technology, yang diselenggarakan oleh Microsoft User Group Indonesia (MUGI Bandung).

Seminar : TRANSFORMER (Training and Study for Muslim Generation), diselenggarakan di UNIKOM pada tanggal 16 Oktober 2010.

Workshp FOSS dan LINUX : Linux Remastering (make your own operationg system), the

magic of opensource virtualization and cloud computing platform, instalasi server SOHO dan warnet dengan opensource distro. Diselenggarakan pada 22 januari 2011.

Seminar Nasional : Seminar Keamanan IT Nasional, diselenggarakan di POLTEKPOS pada 9

April 2011.

Ikut serta dalam lomba design logo PT.Kereta Api Indonesia (PERSERO), pada agustus 2011.

Seminar : Make your linux full of power, diselenggarakan di UNPAD pada 18 Desember

2011.

D. RIWAYAT PEKERJAAN / PENGALAMAN KERJA

PT. INDOSUKSES BANDUNG Tahun 2010

PT. MILLENIUM PENATA FUTURES Tahun 2010

PUSAIR BANDUNG Tahun 2011

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar dan tanpa paksaan.

Bandung, Januari 2012


(34)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. DATA PRIBADI

Nama : Girindro Pringgo Digdo Nama Panggilan : Girin / Digdo

Tempat/Tanggal Lahir : Curup, 20 Februari 1990 Jenis Kelamin : Laki-laki

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Alamat Rumah : Jl. Adhiyaksa 18 Dwitunggal Curup, Bengkulu Alamat Sekarang : Jl. Tubagus Ismail Bawah 28 Bandung – Jawa Barat Telp/Hp : 0852 678 7654 8

Email : girindigdo@gmail.com

Hobi : Membaca, Olahraga, Computer Security, Programming

B. PENDIDIKAN FORMAL 1994 – 1996

Taman Kanak-kanak : TK.Pertiwi Curup, Bengkulu 1996 - 2002

Sekolah Dasar : SD Negeri 17 Curup, Bengkulu 2002 – 2005

Sekolah Menengah Pertama : SMPN 1 Curup, Bengkulu 2005 – 2008

Sekolah Menengah Atas : SMAN 1 Curup, Bengkulu 2008 – sekarang

Mahasiswa S-1 Jurusan Teknik Informatika, Universitas Komputer Indonesia

C. PELATIHAN DAN SEMINAR

Kuliah Bersama 2008 BRIGHT FUTURE TO ALL OF US, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 23 Oktober 2008

Seminar sehari : Gigabyte Intel & Microsoft Update, yang diadakan oleh HIMA TEKKOM Universitas Komputer Indonesia pada tanggal 6 Desember 2008

Workshop Bengkel Komik Kamu, yang diadakan di UNIKOM pada tanggal 23 Desember 2008

Security System & Live Demo Hacking 2009, yang diselenggarakan di STMIK AMIKBANDUNG pada tanggal 7 Maret 2009


(35)

Seminar sehari: MIRACLE OF MIND, yang diadakan oleh DKM Asy-Syifaa’ Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran pada tanggal 9 Maret 2009

Seminar Hacking,Black or White?, yang diadakan oleh BEM DIII FMIPA UNPAD pada tahun 2009

Mentoring KeIslaman UNIKOM, yang di adakan oleh FORMASI pada tahun 2009 Training Dasar Kampus 1 (TDK 1), Forum Mahasiswa Islam (FORMASI) Universitas Komputer Indonesia,2009

Training Dasar Kampus 2 (TDK 2), Forum Mahasiswa Islam (FORMASI) Universitas Komputer Indonesia,2009

Seminar Nasional : Get Ready for Windows 7, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 12 Desember 2009

On Security Day with Jasakomers, yang diselenggarakan di Politeknik Pos Indonesia pada tanggal 27 Februari 2010

Pembicara seminar: Hacker? It’s not About Black or White, yang diselenggarakan oleh LPK Sumber Pandai Sanjaya Curup, Bengkulu pada tanggal 15 Agustus 2010 Ketua Pelaksana TRANSFORMER (Training and Study for Muslim Generation) yang diselenggarakan oleh Forum Mahasiswa Islam UNIKOM bekerja sama dengan HIMA TEKKOM UNIKOM pada tanggal 16 Oktober 2010

Pembicara seminar: Hacking is Art, yang diselenggarakan oleh Omega (omega.or.id) bekerjasama dengan Politeknik Pos Indonesia pada tanggal 9 April 2011

Seminar Gigabyte & AMD : Technology Update 2011, yang diadakan oleh HIMA TEKKOM Universitas Komputer Indonesia pada tanggal 28 April 2011

Seminar IT Security yang diadakan oleh Politeknik Telkom pada tanggal 12 Juni 2011 Demo Hacking pada seminar : Awareness Network Security System from Hacker and Cracker, yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen Informatika pada tanggal 9 Juli 2011

Indonesian Security Conference 2011 pada tanggal 16,17 Juli 2011 di Palembang Seminar Nasional Kemenkominfo : Keamanan Informasi untuk Melindungi Data Strategis dan Menjamin Keamanan Transaksi Elektronik pada tanggal 19 Juli 2011 Demo Hacking dan Security pada Bimbingan Teknis : Keamanan Informasi untuk Melindungi Data Strategis dan Menjamin Keamanan Transaksi Elektronik pada tanggal 20 Juli 2011


(36)

Pembicara seminar : Hacking Technique Exposed, Behind The Hacker Attack, yang diadakan oleh HIMA Teknik Informatika Universitas Bengkulu pada tanggal 4 Agustus 2011

Pembicara seminar : Make Your Linux Full of Power, yang diadakan BEM D3 FMIPA Universitas Padjadjaran pada tanggal 18 Desember 2011

D. RIWAYAT PEKERJAAN / PENGALAMAN KERJA

PUSAIR BANDUNG Tahun 2011

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar dan tanpa paksaan.

Bandung, Januari 2012


(1)

telah membantu dengan segala kesabaran dan keikhlasannya dalam penulisan laporan ini. Kritik dan saran yang membangun sangat diperlukan untuk kemajuan di masa yang akan datang. Semoga laporan kerja praktek ini dapat bermanfaat untuk para pembaca.

Wassalamu’alaiakum Wr.wb

Bandung, Januari 2012


(2)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. DATA PRIBADI

Nama : Fandi Surya Wirawan Nama Panggilan : Fandi

Tempat/Tanggal Lahir : Palu, 8 Agustus 1991 Jenis Kelamin : Laki-laki

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Alamat Rumah : Jl. Tanju Bulu no. 21 B Palu – Sulawesi Tengah Alamat Sekarang : Jl. Dago Barat no. 42 A Bandung – Jawa Barat

Telp/Hp : 085253584774

Email : is_dead_91@yahoo.com

Hobi : Olahraga

B. PENDIDIKAN FORMAL 1994 – 1996

Taman Kanak-kanak : TK.Raudhatul Atfal, Sulawesi Tengah 1996 - 2002

Sekolah Dasar : SD Negeri 02 Palu, Sulawesi Tengah 2002 – 2005

Sekolah Menengah Pertama : SMPN 1 Palu, Sulawesi Tengah 2005 – 2008

Sekolah Menengah Atas : SMAN 4 Palu, Sulawesi Tengah 2008 – sekarang

Mahasiswa S-1 Jurusan Teknik Informatika, Universitas Komputer Indonesia C. PELATIHAN DAN SEMINAR

Kuliah Bersama 2008 BRIGHT FUTURE TO ALL OF US, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 23 Oktober 2008.

Seminar : Gigabyte Intel & Microsoft Update, yang diadakan oleh HIMA TEKKOM Universitas Komputer Indonesia pada tanggal 6 Desember 2008 .

Security System & Live Demo Hacking 2009, yang diselenggarakan di STMIK AMIKBANDUNG pada tanggal 7 Maret 2009.

Mentoring KeIslaman UNIKOM, yang di adakan oleh FORMASI pada tahun 2009 Seminar Nasional : Get Ready for Windows 7, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 12 Desember 2009.


(3)

diselenggarakan di UNIKOM pada tanggal 16 Oktober 2010.

Workshp FOSS dan LINUX : Linux Remastering (make your own operationg system), the

magic of opensource virtualization and cloud computing platform, instalasi server SOHO dan warnet dengan opensource distro. Diselenggarakan pada 22 januari 2011.

Seminar Nasional : Seminar Keamanan IT Nasional, diselenggarakan di POLTEKPOS pada 9

April 2011.

Ikut serta dalam lomba design logo PT.Kereta Api Indonesia (PERSERO), pada agustus 2011.

Seminar : Make your linux full of power, diselenggarakan di UNPAD pada 18 Desember

2011.

D. RIWAYAT PEKERJAAN / PENGALAMAN KERJA PT. INDOSUKSES BANDUNG Tahun 2010 PT. MILLENIUM PENATA FUTURES Tahun 2010

PUSAIR BANDUNG Tahun 2011

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar dan tanpa paksaan.

Bandung, Januari 2012


(4)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. DATA PRIBADI

Nama : Girindro Pringgo Digdo Nama Panggilan : Girin / Digdo

Tempat/Tanggal Lahir : Curup, 20 Februari 1990 Jenis Kelamin : Laki-laki

Agama : Islam

Kewarganegaraan : Indonesia

Alamat Rumah : Jl. Adhiyaksa 18 Dwitunggal Curup, Bengkulu Alamat Sekarang : Jl. Tubagus Ismail Bawah 28 Bandung – Jawa Barat Telp/Hp : 0852 678 7654 8

Email : girindigdo@gmail.com

Hobi : Membaca, Olahraga, Computer Security, Programming B. PENDIDIKAN FORMAL

1994 – 1996

Taman Kanak-kanak : TK.Pertiwi Curup, Bengkulu 1996 - 2002

Sekolah Dasar : SD Negeri 17 Curup, Bengkulu 2002 – 2005

Sekolah Menengah Pertama : SMPN 1 Curup, Bengkulu 2005 – 2008

Sekolah Menengah Atas : SMAN 1 Curup, Bengkulu 2008 – sekarang

Mahasiswa S-1 Jurusan Teknik Informatika, Universitas Komputer Indonesia C. PELATIHAN DAN SEMINAR

Kuliah Bersama 2008 BRIGHT FUTURE TO ALL OF US, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 23 Oktober 2008

Seminar sehari : Gigabyte Intel & Microsoft Update, yang diadakan oleh HIMA TEKKOM Universitas Komputer Indonesia pada tanggal 6 Desember 2008

Workshop Bengkel Komik Kamu, yang diadakan di UNIKOM pada tanggal 23 Desember 2008

Security System & Live Demo Hacking 2009, yang diselenggarakan di STMIK AMIKBANDUNG pada tanggal 7 Maret 2009


(5)

pada tahun 2009

Mentoring KeIslaman UNIKOM, yang di adakan oleh FORMASI pada tahun 2009 Training Dasar Kampus 1 (TDK 1), Forum Mahasiswa Islam (FORMASI) Universitas Komputer Indonesia,2009

Training Dasar Kampus 2 (TDK 2), Forum Mahasiswa Islam (FORMASI) Universitas Komputer Indonesia,2009

Seminar Nasional : Get Ready for Windows 7, yang diselenggarakan di Auditorium UNIKOM pada tanggal 12 Desember 2009

On Security Day with Jasakomers, yang diselenggarakan di Politeknik Pos Indonesia pada tanggal 27 Februari 2010

Pembicara seminar: Hacker? It’s not About Black or White, yang diselenggarakan oleh LPK Sumber Pandai Sanjaya Curup, Bengkulu pada tanggal 15 Agustus 2010 Ketua Pelaksana TRANSFORMER (Training and Study for Muslim Generation) yang diselenggarakan oleh Forum Mahasiswa Islam UNIKOM bekerja sama dengan HIMA TEKKOM UNIKOM pada tanggal 16 Oktober 2010

Pembicara seminar: Hacking is Art, yang diselenggarakan oleh Omega (omega.or.id) bekerjasama dengan Politeknik Pos Indonesia pada tanggal 9 April 2011

Seminar Gigabyte & AMD : Technology Update 2011, yang diadakan oleh HIMA TEKKOM Universitas Komputer Indonesia pada tanggal 28 April 2011

Seminar IT Security yang diadakan oleh Politeknik Telkom pada tanggal 12 Juni 2011 Demo Hacking pada seminar : Awareness Network Security System from Hacker and Cracker, yang diadakan oleh Himpunan Mahasiswa Manajemen Informatika pada tanggal 9 Juli 2011

Indonesian Security Conference 2011 pada tanggal 16,17 Juli 2011 di Palembang Seminar Nasional Kemenkominfo : Keamanan Informasi untuk Melindungi Data Strategis dan Menjamin Keamanan Transaksi Elektronik pada tanggal 19 Juli 2011 Demo Hacking dan Security pada Bimbingan Teknis : Keamanan Informasi untuk Melindungi Data Strategis dan Menjamin Keamanan Transaksi Elektronik pada tanggal 20 Juli 2011


(6)

Pembicara seminar : Hacking Technique Exposed, Behind The Hacker Attack, yang diadakan oleh HIMA Teknik Informatika Universitas Bengkulu pada tanggal 4 Agustus 2011

Pembicara seminar : Make Your Linux Full of Power, yang diadakan BEM D3 FMIPA Universitas Padjadjaran pada tanggal 18 Desember 2011

D. RIWAYAT PEKERJAAN / PENGALAMAN KERJA

PUSAIR BANDUNG Tahun 2011

Demikian daftar riwayat hidup ini saya buat dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar dan tanpa paksaan.

Bandung, Januari 2012