Overclock Clockworkmod Recovery Pembuatan dan Pengembangan Fitur Kernel Android Pada Sony Xperia Ray

Kekurangan:  Mengurangi kemampuan penulisan pada media penyimpanan yang memiliki kecepatan tinggi. Governor, Tweaks. 2012.forum.xda-developers.comshowthread.php?t=1369817

2.10 Overclock

Overclock adalah istilah teknologi informasi yang mengacu kepada cara untuk membuat suatu perangkat untuk berjalan di kecepatan yang lebih tinggi daripada ketentuan pembuat perangkat tersebut. Prinsipnya adalah membuat kinerja lebih tinggi. Tetapi perlakuan ini beresiko menyebabkan kestabilan sistem yang berkurang sampai rusaknya periferal yang di overclock. Ciu Bun Seng. 2011 Overclock memiliki batasan tertentu tergantung dari jenis hardware yang digunkan. Bahkan, walaupun memiliki vendor yang sama akan tetapi batasan overclock dari suatu smartphone berbeda. Pada kondisi yang tidak stabil, overclock dapat menyebabkan sistem menjadi tidak stabil, mulai dari hardware hingga software, jika pada hardware dapat menyebabkan adanya efek kenaikan suhu dan pemborosan sumber daya, sementara pada software , dapat menyebabkan jalur data menjadi tidak lancar. Pada PC, overclock pada CPU biasanya dapat dilakukan baik melalui BIOS maupun software tertentu. Sedangkan pada android overclock CPU dapat dilakukan dalam 2 cara, yaitu melalui kernel dan menggunakan aplikasi. Universitas Sumatera Utara

2.11 Clockworkmod Recovery

ClockworkMod Recovery CWM adalah sebuah recovery pengganti pilihan untuk sebuah perangkat android, dibuat oleh Koushik “Koush” Dutta. CWM merupakan pengembangan dari recovery bawaan android versi 2.1 Eclair. Kmemapuannya meliputi Nandroid backup, adb shell, advanced update.zip dan file browser untuk pilihan paket zip. Google. 2013. developer.android.comguideindex.html Aplikasi bernama ROM manager dapat digunakan untuk pemasangan CWM, melakukan penggantian langsung terhadap recovery bawaan. Seperti recovery bawaan CWM bisa digunakan untuk melakukan pembaharuan perangkat lunak perangkat. Tidak seperti recovery bawaan, CWM mempunya kemampuan untuk mengganti seluruh sitem operasi android termasuk ROM pengembang pihak ketiga. Ketika telah terpasang, CWM dapat di akses dengan mematikan perangkat terlebih dahulu, kemudian menginterupsi bootloader dengan menekan beberapa kombinasi tombol. CWM juga dikenal dengan nama clock recovery. Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara BAB 3 ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1 Analisis Sistem