Pengertian Efisiensi Efisiensi Penggunaan Modal

16 3 Intensifikasi penggunaan uang, dimana perusahaan dapat mengintensifkan penggunaan uang yang sementara tidak digunakan, misal dengan meminjamkan kepada perusahaan- perusahaan yang membutuhkan.

2.2 EFISIENSI PENGGUNAAN MODAL

2.2.1 Pengertian Efisiensi

Kamus Besar Bahasa Indonesia 1994:219 menyebutkan efisiensi merupakan ketepatan cara usaha dan kerja dalam menjalankan sesuatu dengan tidak membuang waktu, tenaga, biaya dan kegunaannya. Dalam pengertian ekonomis, efisiensi adalah dengan memanfaatkan sumber daya yang dimiliki input yang sekecil mungkin untuk memperoleh keluaran output tertentu atau dengan input sumber daya dan dana tertentu dalam mencapai output yang maksimal Sukamdijo, 1996:11. Efisiensi dapat juga berarti perbandingan terbaik antara input dan output, antara keuntungan dan biaya hasil pelaksanaan dengan sumber-sumber yang digunakan, seperti juga halnya hasil maksimum yang dicapai dengan penggunaan terbatas Handayaningrat, 1983:15. Berdasarkan beberapa pengertian di atas maka dapat disimpulkan bahwa efisiensi merupakan perbandingan yang menghasilkan sesuatu yang terbaik karena terwujudnya kesesuaian 17 antara input dengan output atau antara modal yang digunakan untuk operasional dengan hasil atau laba yang maksimum dan sesuai dengan harapan melalui usaha yang minimum.

2.2.2 Efisiensi Penggunaan Modal

Salah satu bentuk analisis terhadap kemampuan perusahaan dalam menggunakan aktiva atau modalnya secara produktif untuk menghasilkan laba dengan melihat tingkat efisiensinya adalah melalui analisis terhadap rasio profitabilitas atau rasio rentabilitas. Efisiensi penggunaan modal ini mengacu pada perbandingan antara laba usaha yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut dengan total aktiva atau jumlah modal perusahaan tersebut dalam satu periode Munawir, 2001:33. Untuk dapat mengetahui tingkat efisiensi penggunaan modal tersebut perusahaan perlu menghitung tingkat pengembalian atas modal yang digunakan yaitu melalui tingkat pengembalian investasi atau Return On Investment ROI. Return On Investment merupakan ratio profitabilitas yang dimaksudkan untuk dapat mengukur kemampuan perusahaan dengan keseluruhan dana yang ditanamkan dalam aktiva yang digunakan untuk operasinya perusahaan untuk menghasilkan keuntungan. 18

2.3 PENDEKATAN SISTEM DU PONT