Desain Penelitian Metode Penelitian

25

3.2.2 Operasionalisasi Variabel

Operasionalisasi variabel menurut Nur Indriantoro dalam Umi Narimawati, 2010:31 sebagai berikut : “Penentuan construct sehingga menjadi variable yang dapat diukur. Definisi operasional menjelaskan cara tertentu dapat digunakan oleh peneliti dalam mengoperasionalisasikan construct sehingga memungkinkan bagi peneliti yang lain untuk melakukan replikasi pengukuran dengan cara yang sama atau mengembangkan cara pengukuran construct yang lebih baik.” Tabel 3.2 Operasionalisasi Variabel Variabel Konsep Variabel Indikator Ukuran Skala Bagi Hasil Bagi Hasil adalah karakteristik umum dan landasan dasar bagi operasional bank islam secara keseluruhan safi’I Antonio 2001:137 a. Pendapatan Bank b. Nisbah Bagi hasil antara nasabah dan bank c. Nominal deposito nasabah d. Rata – rata deposito untuk jangka waktu tertentu yang ada pada bank e. Jangka waktu deposito karna berpengaruh pada lamnya investasi Nominal Bagi Hasil Rasio Persentase Bagi Hasil 26 3.2.3 Sumber dan Teknik Penentuan Data 3.2.3.1 Sumber Data Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah primer dan sekunder. Menurut Sugiyono dalam Umi Narimawati, 2010:37 data primer yaitu : “Sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data.” Menggunakan data primer karena peneliti mengumpulkan sendiri data-data yang dibutuhkan yang bersumber langsung dari objek pertama yang diteliti. Sumber data sekunder menurut Sugiyono dalam Umi Narimawati, 2010:37 adalah : “Sumber yang tidak langsung memberikan data kepada pengumpul data.” Menggunakan data sekunder karena peneliti mengumpulkan informasi dari data yang telah diolah oleh pihak lain, yaitu dari kajian buku di perpustakaan dan data dari internet.

3.2.3.2 Teknik Penentuan Data

Berikut penjelasan mengenai populasi dan sampel : 1. Populasi Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Jika seseorang ingin meneliti semua elemen yang ada dalam wilayah penelitian, maka penelitiannya merupakan penelitian populasi atau studi populasi atau sensus. Subyek penelitian adalah tempat variabel melekat. Variabel penelitian adalah objek penelitian.