Visi dan Misi V i s i

Lakip Dishub, Kominfo 2014 11 B A B I I PERENCANAAN DAN PERJANJI AN KERJA A. Rencana Strategis Dinas Perhubungan, Komunikasi dan I nformatika Kabupaten Pesisir Selatan dalam melaksanakan tugas dan fungsinya Tupoksi, memerlukan perencanaan yang Strategic, mulai dari penyampaian Visi dan Misi, sampai kepada cara penyampaian tujuan dan sasaran kegiatan.

1. Visi dan Misi V i s i

Terwujudnya sistim Transportasi, Komunikasi dan I nformasi yang mampu melayani kebutuhan masyarakat dan menunjang perekonomian daerah serta mampu menghadapi era globalisasi dan otonomisasi. M i s i a. Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia SDM yang Profesional dan mampu menguasai perkembangan teknologi yang ber-orientasi Lima Citra manusia Perhubungan. b. Meningkatkan dan memelihara sarana dan prasarana Transportasi, Komunikasi dan I nformasi baik kuantitas maupun kualitas. c. Meningkatkan keselamatan , kelancaran dan ketertiban operasional Transportasi. d. Menciptakan iklim usaha Transportasi yang kondusif dengan pemberdayaan masyarakat dengan pola kemitraan yang setara. e. Memperluas jaringan pelayanan Transportasi, Komunikasi dan I nformasi yang mampu menjangkau seluruh wilayah, terutama daerah sentral produksi daerah-daerah kantong-kantong pemukiman masyarakat yang terisolir . Untuk mencapai dan mewujudkan Misi dinas seperti tersebut diatas, sesuai dengan kewenangan dan Tupoksinya, Dinas Perhubungan, Komunikasi dan I nformatika Kabupaten Pesisir Selatan membutuhkan sumber daya manusia dan personil aparatur Lakip Dishub, Kominfo 2014 12 yang profesional serta mampu untuk menguasai perkembangan ilmu dan teknologi yang ber-orientasi Lima Citra Manusia Perhubungan, Sehingga dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan pendapatan daerah yang bermuara kepada kesejahteraan masyarakat. Dinas Perhubungan Komunikasi dan I nformatika Kabupaten Pesisir selatan sesuai dengan Tupoksi dan kewenangan yang dimilikinya, merupakan pelaku dan penanggung jawab penuh dari setiap kegiatan sesuai dengan UU Nomor 22 Tahun 1999 Pasal 7 ayat 1 dan Peraturan Daerah Kabupaten Pesisir Selatan Nomor 6 Tahun 2000 , sehingga mau tidak mau Dinas Perhubungan, Komunikasi dan I nformatika harus dan mutlak memberdayakan segala potensi dan sumber daya sesuai dengan Tupoksinya untuk mencapai Visi dan Misi Dinas seperti tersebut diatas dengan cara mengoptimalkan seluruh potensi Dinas Perhubungan, Komunikasi dan I nformatika Kabupaten Pesisir Selatan dan badan-badan usaha serta atau orang-orang yang bergerak dibidang Transportasi di Pesisir Selatan, sehingga tujuan dan sasaran kegiatan dapat tercapai sesuai dengan target rencana serta program yang sudah ditetapkan.

2. Tujuan Dan Sasaran