Proses Pembuatan Karbon Aktif 1.

8 HASIL DAN PEMBAHASAN Pengarangan dan Aktivasi Bahan baku jerami padi sebanyak 4 kg terlebih dahulu dikeringkan secara alami dibawah sinar matahari sampai kering udara. Dengan penyusutan massa mencapai 10-20 dengan tujuan mengurangi kadar air sehingga memudahkan pada proses pembakaranpengarangan pada jerami padi. Berat jerami padi setelah dikeringkan dibawah sinar matahari menjadi sekitar 3.5 kg. Kemudian dikemas dan siap dilakukan pembakaran. Pada proses pembakaran jerami menggunakan kiln drum, saat api telah menyebar sempurna semua lubang yang ada pada kiln drum ditutup, hal ini untuk menghindari terjadinya pembakaran secara berlanjutan sehingga arang yang sudah terbentuk tidak terus terbakar menjadi abu. Proses pengarangan dari jerami padi sebanyak 2 kg menjadi arang pada tungku pembakaran hasil modifikasi kiln drum didapatkan hasil 400 gram arang. Hal tersebut menunjukan adanya proses pirolisis lignin yang menghasilkan lebih banyak arang dibandingkan selulosa. Waktu yang dibutuhkan untuk membakar 1 kg limbah jerami padi sendiri sekitar 1-2 jam. Sedangkan untuk pendinginan arang tidak ada batas waktu, jika arang sudah dingin dapat langsung dikeluarkan dari kiln drum dan dapat langsung di.kemas. karbon yang dihasilkan diperlihatkan pada Gambar 2a. Dari Gambar 2a terlihat bahwa warna arang terlihat hitam keabu-abuan hal ini disebabkan karena pembakaran yang belum sempurna. Dari hasil penelitian pada proses aktivasi secara fisika terlihat jelas perbedaan antara karbon jerami padi sebelum dan sesudah aktivasi. Pada Gambar 2b hasil arang setelah diaktivasi berwarna hitam pekat. Hal ini disebabkan oleh pembakaran yang sempurna pada proses pengarangan. Setelah proses ini selesai selanjutnya arang aktif tersebut di aktivasi secara kimia menggunakan H 3 PO 4 . Tidak ada perubahan fisik yang signifikan pada arang aktif setelah aktivasi kimia. a b c Gambar 2. a Arang jerami padi sebelum aktivasi fisika b Arang jerami padi setelah aktivasi fisika c Arang jerami setelah aktivasi fisika dan kimia