Latar Belakang Tujuan Urutan Langkah Yang Dilakukan Oleh Admin

1 BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Untuk mewujudkan pendataan yang menyeluruh maka Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah telah menyusun sistem pendataan berbasis teknologi informasi yang diberi nama Sistem Data Pokok Pendidikan Dapodik versi 2016.b yang didalamnya termasuk data nilai siswa. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2016 Tentang Standar Penilaian Pendidikan mengamanatkan bahwa Penilaian oleh Pendidik melalui tahap perencanaan, penilaian, dan laporan hasil penilaian. Pada Bab V Pasal 9 ayat .f menyatakan bahwa hasil penilaian pencapaian pengetahuan dan keterampilan peserta didik disampaikan dalam bentuk angka danatau deskripsi . Oleh karena itu agar penilaian yang dilakukan oleh pendidik maupun satuan pendidikan dapat terintegrasi dengan Dapodik serta mengacu pada Permendikbud No. 23 Tahun 2016, maka Subdit Kurikulum SMA perlu segera mengupayakan suatu aplikasi penilaian berbasis Kurikulum 2013 agar dapat membantu pendidik dalam melaksanakan penilaian otentik dalam pembelajaran serta data penilaian yang diperoleh dapat diintegrasikan dengan Dapodik. Aplikasi yang disusun oleh Subdit Kurikulum Direktorat Pembinaan SMA tersebut diberi nama e-rapor SMA. Agar aplikasi e-rapor SMA yang telah disusun tersebut dapat digunakan oleh pendidik maka perlu disusun panduan penggunaannya.

B. Tujuan

Panduan instalasi e-rapor SMA, disusun dengan tujuan sebagai berikut: 1. Memberikan pemahaman kepada admin sekolah tentang aplikasi e-rapor SMA; 2. Memberikan pemahaman kepada admin sekolah tentang mekanisme penggunaan aplikasi e-rapor SMA; 3. Memberikan panduan langkah-langkah instalasi aplikasi e-rapor. 2 ©2016,Direktorat Pembinaan SMA

BAB II LANGKAH-LANGKAH MENGGUNAKAN APLIKASI e-RAPOR SMA

A. Urutan Langkah Yang Dilakukan Oleh Admin

Gambar 1 : Alur Langkah Kerja Admin 1. Installasi 2. Login sebagai Admin kemudian lakukan hal hal berikut: a. Ambil data-data dari Dapodik melalui menu ImporEkspor Data b. Generate data user melalui menu Data User c. Menambah user untuk wali kelas melalui menu Data User d. Edit data peminatan jika diperlukan melalui menu Data Referensi e. Menambah Mata Pelajaran jika diperlukan melalui menu Data Referensi f. Menambah KKM Mata Pelajaran jika diperlukan melalui menu Data Referensi g. Menambah Data Kompetensi mata pelajaran muatan lokal melalui menu Data Referensi h. Menambah Data Ekstrakurikuler melalui menu Data Referensi i. Edit Data Pembagian tugas mengajar melalui menu Data Referensi j. Menambah Data Interval predikat untuk seluruh mata pelajaran. 3 ©2016,Direktorat Pembinaan SMA Setelah langkah 1 dan 2 dilakukan maka aplikasi e-rapor SMA siap digunakan oleh Guru maupun Wali Kelas.

B. Urutan Langkah Yang Dilakukan Oleh Guru