Tujuan perancangan Manfaat perancangan Batasan Masalah Sistematika pembahasan

keharusan untuk dimiliki, dengan demikian kontrol terhadap air yang masuk maupun yang didistribusikan ke pintu saluran air untuk menggerakkan turbin harus dilakukan dengan baik, sehingga dalam operasi Turbin air tersebut, dapat dijadikan sebagai dasar tindakan pengaturan efisiensi penggunaan air maupun pengamanan seluruh sistem, sehingga Turbin air tersebut, dapat beroperasi sepanjang tahun, walaupun pada musim kemarau panjang.

1.2. Tujuan perancangan

Tujuan umum perancangan ini adalah untuk : 1. Mengetahui diameter pipa penstock yang harus digunakan pada rancang bangun sistem air terjun buatan. 2. Membuat rancangan ukuran komponen utama turbin air. 3. Membuat rancang bangun sistem aliran air terjun buatan. Adapun gambar rancang bangun sistem aliran air terjun buatan seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini. Gambar 1.1 Instalasi secara keseluruhan Universitas Sumatera Utara

1.3. Manfaat perancangan

Adapun manfaat yang didapatkan dari perancangan ini yaitu : 1. Diharapkan dapat memberikan kontribusi yang positif terhadap pengetahuan mahasiswa-mahasiswa yang melakuan percobaan. 2. Dapat mengetahui daya yang dihasilkan turbin secara praktek. 3. Memberikan informasi untuk digunakan sebagai pengembangan pengetahuan.

1.4. Batasan Masalah

Untuk menyederhanakan masalah dan menghindari penyajian yang terlalu luas, maka penulis membatasi pembahasan tugas sarjana ini. Hal-hal yang dibahas dalam laporan ini yaitu : 1. Perancangan turbin aliran silang 2. Perilaku turbin sebagai sumber tenaga air pembangkit dengan parameter debit, tinggi terjun, putaran turbin, putaran dinamo yang dipasang, voltase dan amphere atau jumlah watt yang dihasilkan.

1.5. Sistematika pembahasan

Laporan penelitian ini disusun dalam lima bab. Secara garis besar masing- masing bab akan membahas hal-hal sebagai berikut: BAB I pendahuluan berisi penjelasan secara ringkas mengenai latar belakang, sejarah perkembangan turbin air, maksud dan tujuan perancangan, pembatasan masalah dan sistematika pembahasan. BAB II Tinjauan Pustaka berisi penjelasan mengenai, jenis-jenis turbin air, pengertian dasar turbin air. BAB III instalasi dan peralatan pengujian berisi penjelasan mengenai konstruksi turbin cross flow yang diuji dan peralatan yang digunakan dalam pelaksanaan pengujian. BAB IV Pelaksanaan dan Hasil Pengujian berisi penjelasan tentang pelaksanaan pengujian. Besaran-besaran yang didapatkan dan analisis hasil pengujian. BAB V Kesimpulan berisi kesimpulan dari hasil penelitian dan saran mengenai kemungkinan pengembanganpenelitian lebih lanjut. Universitas Sumatera Utara

BAB II TINJAUAN PUSTAKA