Batasan Masalah Penelitian Rumusan Masalah Penelitian

D. Tujuan Penelitian

Berdasarkan rumusan masalah diatas, maka tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah: 1. Untuk menguji pengaruh kolektivisme terhadap kepedulian lingkungan. 2. Untuk menguji pengaruh kolektivisme terhadap persepsi efektivitas konsumen. 3. Untuk menguji pengaruh kolektivisme terhadap perilaku pembelian produk ramah lingkungan. 4. Untuk menguji pengaruh kolektivisme terhadap perilaku pembelian produk ramah lingkungan melalui mediasi kepedulian lingkungan. 5. Untuk menguji pengaruh kolektivisme terhadap perilaku pembelian produk ramah lingkungan melalui mediasi persepsi efektivitas konsumen.

E. Manfaat Penelitian

Adapun manfaat dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Secara Teoritis

a. Memberikan kontribusi terhadap pengembangan khasanah ilmu pengetahuan, artinya dapat memperkuat teori-teori tentang telaah kolektivisme, kepedulian lingkungan, dan persepsi efektivitas konsumen, dan perilaku pembelian produk ramah lingkungan, maupun untuk merespon penelitian terdahulu. b. Menambah referensi bagi peneliti lain, yangingin meneliti tentang kemungkinan faktor-faktor lain yang dapat berpengaruh terhadap perilaku pembelian produk ramah lingkungan.

2. Secara Praktis

Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan bahan masukan bagi pihak konsumen yang menggunakan atau membeli dan memiliki minat terhadap produk hijau yaitu mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, dalam upaya mengetahui perilaku pembelian produk ramah lingkungan mahasiswa dan menilai secara sistematis efek kolektivisme, kepeduliab lingkungan, dan persepsi efektivitas konsumen PCE pada pembelian produk ramah lingkungan dan untuk menjelaskan keterkaitan antara konstruksi. 12 BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Landasan Teori 1.Pemasaran Hijau

Green Marketing Polonsky dalam Wu and Chen, 2014 mendefinisikan green marketing sebagai semua kegiatan yang dirancang oleh perusahaan dalam rangka memenuhi kebutuhan manusia dengan mengurangi dampak yang merugikan bagi lingkungannya. Dalam green marketing terdapat beberapa konsep, yang diantaranya : a. Green customers, merupakan orang-orang yang melakukan pembelian dan mengkonsumsi produk-produk yang aman bagi tubuh dan lingkungannya, untuk tetap menjaga lingkungannya. b. Green production process, merupakan suatu cara memproduksi dengan teknologi yang membatasi polusi atau memiliki manfaat terhadap lingkungan. c. Green financial affairs, merupakan jenis-jenis pendekatan akuntansi yang mencoba untuk mempertimbangkan nilai-nilai keuangan dan moneter untuk investasi ekologi dan kerusakan hutan. d. Reasons of being green, merupakan sebuah alasan seseorang atau perusahaan untuk mengubah perilakunya untuk peduli terhadap lingkungan.

1. Produk Hijau Green Product

Produk hijau green product adalah produk yang tidak mencemari lingkungan, tidak membuang sumber daya atau yang dapat di daur ulang.

Dokumen yang terkait

Model Meningkatkan Niat Pembelian Konsumen Pada Produk Ramah Lingkungan

0 5 35

Model Meningkatkan Niat Pembelian Konsumen pada Produk Ramah Lingkungan

0 3 8

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI REMAJA PADA PEMBELIAN PRODUK RAMAH LINGKUNGAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI REMAJA PADA PEMBELIAN PRODUK RAMAH LINGKUNGAN.

0 3 13

PEMASARAN PRODUK KOSMETIK RAMAH LINGKUNGAN PADA NIAT MAHASISWA DALAM PEMBELIAN PEMASARAN PRODUK KOSMETIK RAMAH LINGKUNGAN PADA NIAT MAHASISWA DALAM PEMBELIAN THE BODY SHOP.

0 2 16

PENGARUH KESADARAN LINGKUNGAN TERHADAP NIAT BELI PRODUK HIJAU Pengaruh Kesadaran Lingkungan Terhadap Niat Beli Produk Hijau (Studi Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surakarta).

0 0 13

PENGARUH KESADARAN LINGKUNGAN TERHADAP NIAT BELI PRODUK HIJAU Pengaruh Kesadaran Lingkungan Terhadap Niat Beli Produk Hijau (Studi Pada Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surakarta).

1 7 16

ANALISIS PENGARUH PERSEPSI DAN SIKAP KONSUMEN TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK RAMAH LINGKUNGAN (GREEN COSMETICS PRODUCT) (Studi pada : Mahasiswi Fakultas Ekonomi Program Reguler Mandiri Universitas Andalas).

0 0 6

Peran Kepedulian Pada Lingkungan dalam Memediasi Pengaruh Pengetahuan Tentang Lingkungan Terhadap Niat Pembelian Produk Hijau (Studi Pada Produk TV LED Merek.

0 0 23

Model Meningkatkan Niat Pembelian Konsumen Pada Produk Ramah Lingkungan JATI WASLITO BAB I

0 0 3

PENGARUH KOLEKTIVISME, PERCEIVED CONSUMER EFFECTIVENESS, DAN KEPEDULIAN LINGKUNGAN TERHADAP PERILAKU PEMBELIAN RAMAH LINGKUNGAN Oleh Tri Widodo Dosen STIE AMA Salatiga Rina Sari Qurniawati Dosen STIE AMA Salatiga Abstract - PENGARUH KOLEKTIVISME, PERCEIVE

0 2 18