Instrumen Penelitian Metode Pengumpulan Data

3.3 Instrumen dan Metode Pengumpulan Data

3.3.1 Instrumen Penelitian

Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik observasi, pedoman wawancara, dan pemeriksaan dokumen.

3.3.2 Metode Pengumpulan Data

Dalam penelitian ini metode yang akan digunakan metode triangulasi dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan pemeriksaan dokumen. 1. Observasi Dalam hal ini penulis menggunakan teknik observasi partisipatif pasif dengan tujuan untuk melihat dan mengamati secara langsung dengan mendatangi obyek yang akan diteliti, adapun yang menjadi obyek dalam penelitian ini yaitu pengamatan proses pembinaan, pengamatan tentang organisasi yang ada di klub, pengamatan pelaksanaan program latihan, observasi pengamatan terhadap sarana dan prasarana yang digunakan selama latihan serta pencapaian prestasi atlet di klub bola basket Bintang Muda. 2. Wawancara Pelaksanaan wawancara menggunakan teknik wawancara terstruktur, yang mana akan ditujukan kepada pengurus klub, pelatih dan atlet yang ada di klub Bintang Muda. Adapun pelaksanaan wawancara kepada pengurus klub dilakukan untuk memperoleh informasi tentang, jalannya organisasi yang dilaksanakan di klub, bagaimana sistem manajemen yang ada di klub, bagaimana keadaan sarana dan prasarana yang digunakan untuk latihan. Adapun pelaksanaan wawancara kepada pelatih dilakukan untuk memperoleh informasi tentang, bagaimana proses tahapan pembinaan yang dilakukan di klub, berapa kali proses latihan yang dilakukan klub, program latihan yang dijalankan di klub, pencapaian prestasi yang di harapkan, bagaimana pembibitan yang dilakukan di klub. Sedangkan pelaksanaan wawancara kepada atlet dilakukan untuk memperoleh informasi tentang, apa motivasi atlet dalam mengikuti latihan, prestasi yang pernah di raih selama latihan di klub, dan apa harapan atlet dalam mengikuti latihan di klub. 3. Pemeriksaan Dokumen Dalam penelitian ini dokumen yang akan diperiksa di klub Bintang Muda berupa barang-barang tertulis yaitu dokumen-dokumen penting yang dimiliki klub, program latihan yang dibuat pelatih, bukti sertifikat pelatih yang dimiliki pelatih di klub Bintang Muda, struktur organisasi klub, bukti prestasi yang pernah diraih atlet.

3.4 Pemeriksaan Keabsahan Data