Ujicoba SISTEM KEAMANAN RUMAH BERBASIS TEKNOLOGI OPENSOURCE DENGAN MENGGUNAKAN MOTION DAN SMS GATEWAY.

51

BAB V UJICOBA DAN EVALUASI PROGRAM

Pada bab ini membahas tentang ujicoba dan evaluasi program yang menerangkan bagaimana jalannya program secara detail yang akan dijelaskan pada sub bab dibawah ini :

5.1 Ujicoba

Pada aplikasi Sistem Keamanan Rumah Berbasis Teknologi Open Source yang Menggunakan Motion dan SMS Gateway yang dibuat ini perlu dilakukan ujicoba program secara detail untuk mengetahui bagaimana cara kerja aplikasi sistem keamanan ini yang kemudian untuk mengetahui hasil dari pembuatan sistem keamanan ini apakah bisa digunakan sesuai dengan apa yang dirancangkan dari awal pembuatan.

5.1.1 Lingkungan Ujicoba

Pada lingkungan ujicoba dapat dilihat beberapa proses dari aplikasi yang dibuat dengan cara melakukan beberapa ujicoba. Ujicoba yang dilakukan yaitu ketika setelah user melakukan pengiriman pesan untuk proses pengaktifan sistem atau pada proses menonaktifan sistem dan bagai mana respon sistem setelahnya, dapat dilihat sebagai berikut : Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

5.1.1.1 Ujicoba Pada Proses Pengaktifan Sistem

Seperti yang telah dijelaskan pada keterangan sebelumnya tentang bagaimana cara mengaktifkan sistem agar sistem dapat berjalan dengan baik, disini akan dijabarkan secara terperinci mengenai proses pengaktifan ini. 1 User mengirimkan perintah pengaktifan kepada sistem melalui pesan yang berisi “sistem aktif” sesuai dengan format yang telah ditentukan dari awal ke nomor hanphone sistem yang kemudian akan digunakan untuk mengaktifkan sistem seperti pada gambar 5.1. 2 Sistem menerima dan mengecek format pesan yang dikirim oleh user kepada sistem. Apabila tejadi kesalahan tentang format pengetikan Gambar 5.1 Pesan pengaktifan dari user Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. pesan maka sistem tidak dapat berjalan atau sistem tidak dapat diaktifkan dan sistem akan mengirimkan pesan yang berisi informasi bahwa sistem tidak bisa diaktifkan dan sistem juga akan memberikan format pesan yang harus dikirim oleh user dengan benar seperti pada gambar 5.2 . 3 Setelah proses pengecekan format pesan yang dikirim oleh user ke sistem dan format pesan yang dikirim user telah sesuai dengan format pesan yang telah ditentukan maka sistem akan aktif, dan sistem Gambar 5.2 Pesan respon sistem apabila format SMS salah Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. selanjutnya akan mengirimkan pesan kepada user yang berisikan informasi bahwa sistem telah diaktifkan sebagai tanda bahwa sistem telah aktif pada gambar 5.3. 4 Pengecekan koneksi kamera dengan sistem, apabila terjadi masalah dengan kamera koneksi kamera terputus maka sistem akan mengirimkan pesan yang berisi tentang informasi bahwa kamera mengalami masalah dengan sistem dalam hal ini kamera tidak terkoneksi dengan sistem atau koneksi kamera terputus. Gambar 5.3 SMS tanda sistem telah aktif Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 5 Pada saat sistem mendeteksi adanya gerakan yang tertangkap oleh sistem,maka sistem akan mengirimkan pesan kepada user berupa peringatan, pesan peringatan ini akan dikirimkan kepada user apabila kamera yang terkoneksi dengan sistem mendeteksi adanya perubahan obyek yang ada pada ruangan, pesan peringatan ini dapat dilihat pada gambar 5.4 berikut. Gambar 5.4 SMS sistem ketika koneksi kamera dan sistem terputus Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.

5.1.1.2 Ujicoba Pada Proses Penonaktifan Sistem

Seperti pada proses pengaktifan sistem sebelumnya, pada proses kali ini tidak jauh berbeda, hanya saja proses penonaktifan ini prosesnya lebih sedikit karena proses ini dilakukan setelah proses diaktifkan yang kemudian user hendak melakukan penonaktifan sistem , untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada gambar dan keterangan berikut : 1 Pesan yang dikirimkan oleh user kepada sistem yang berisi perintah untuk menonaktifkan sistem, dan tentunya sebelum mengirimkan pesan sebagai perintah untuk menonaktifkan sistem haruslah dalam keadaan aktif, sehingga sistem bisa Gambar 5.5 SMS sistem ketika sistem mendeteksi gerakan Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. dinonaktifkan oleh user . Untuk lebih jelasnya dapat dilihat isi pesan perintah untuk menonaktifkan sistem pada gambar 5.6. 2 Sistem menerima pesan dari user dan melakuakan pengecekan mengenai format pesan yang dikirimkan oleh user, apabila pesan yang dikirimkan user tidak sesuai dengan format yang telah ditentukan maka sistem akan mengirimkan pesan kepada user bahwa format yang dikirimkan user tidak sesuai dengan format yang telah ditentukan beserta contoh format yang benar, contohnya seperti yang ada pada gambar 5.2 diatas. 3 Kemudian jika pesan yang dikirimkan oleh user tidak mempunyai masalah atau telah sesuai dengan format pesan yang telah ditentukan maka sistem akan mengirim pesan yang berisi tentang informasi bahwa sistem telah berhasil Gambar 5.6 SMS oleh user guna menonaktifan user Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. dimatikan kepada user seperti pada gmbar 5.7, yang selanjutnya sistem akan mematikan dirinya sendiri nonaktif. 4 Sub proses terahir yaitu pesan balik dari sistem kepada user yang berisi informasi status dari sistem untuk memberi tahu bahwa perintah dari user dapat dijalankan dengan baik atau sebagai tanda bahwa status dari sistem sudah tidak aktif. Pesan status tersebut adalah seperti pada gambar 5.7

5.2 Evaluasi