EFEKTIVITAS IMPLEMENTASI KEBIJAKAN DANA BLT (Studi Kasus Tentang Model Pendekatan Kebijakan Penyaluran BLT di Desa Ardirejo Kec. Sambeng Kabupaten Lamongan)

EFEKTIVITAS IMPLEMENTASI KEBIJAKAN DANA BLT (Studi Kasus
Tentang Model Pendekatan Kebijakan Penyaluran BLT di Desa Ardirejo
Kec. Sambeng Kabupaten Lamongan)
Oleh: Arief Budiharto ( 05230025 )
Goverment Science
Dibuat: 2011-01-26 , dengan 6 file(s).

Keywords: KEBIJAKAN DANA BLT
ABSTRAKSI

Selama ini permasalahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) banyak memunculkan perdebatan
dalam masyarakat, hal ini semestinya diupayakan langkah-langkah rasional agar program BLT
betul-betul dapat membantu masyarakat miskin. Penelitian ini akan mengkaji tentang efektivitas
implementasi kebijakan dan BLT. Karena selama ini yang penulis amati, bahwa Program BLT di
Desa Ardirejo Kec. Sambeng Kabupaten Lamongan, khususnya dalam pelaksanaan penyaluran
BLT sebesar Rp. 100.000/bulan kurang terimplementasi dengan baik. Implementasi kebijakan
tersebut banyak memunculkan dilema bagi masyarakat, khususnya masyarakat miskin yang
seharusnya menjadi Rumah Tangga Sasaran (RTS) ternyata tidak terdata sebagai warga miskin
yang layak mendapatkan BLT.
Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif.
Teknik pengumpulan data dilakukan melalui: Observasi dan wawancara serta dokumentasi.

Setelah dilakukan pemeriksaan keabsahanya, data dianalisis dengan cara penyajian data
sekaligus dianalisis dan penarikan kesimpulan.
Dari hasil data yang diperoleh (1). Model pendekatan kebijakan dana BLT di Desa Ardirejo Kec.
Sambeng Kabupaten Lamongan adalah model top down, artinya pemerintah menetapkan suatu
program BLT sudah ditetapkan untuk membantu masyarakat miskin karea kenaikan BBM.
Namun Kebijakan BLT Desa Ardirejo Kecamatan Sambeng Selama program BLT
diimplementasikan banyak kalangan masyarakat yang kecewa dengan kebijakan program BLT
yang kurang tepat sasaran, dimana dengan adanya ketidaktepatan sasaran dana BLT
menunjukkan kegagalan akan misi BLT yang seharusnya hanya diperuntukkan bagi orang
miskin. Implementasi kebijakan tersebut banyak memunculkan dilema bagi masyarakat,
khususnya masyarakat miskin yang seharusnya menjadi Rumah Tangga Sasaran (RTS) ternyata
tidak terdata sebagai warga miskin yang layak mendapatkan BLT. (2) Mengenai efektivitas
implementasi kebijakan dana BLT di Desa Ardirejo Kec. Sambeng Kabupaten Lamongan masih
kurang efektif mengingat Program BLT di Desa Ardirejo Kec. Sambeng Kabupaten Lamongan,
khususnya dalam pelaksanaan penyaluran BLT sebesar Rp. 100.000/bulan kurang
terimplementasi dengan baik. Ketidakefektifan implementasi kebijakan dana BLT di Desa
Ardirejo terlihat pada program BLT tidak mempengaruhi beban warga miskin, artinya tidak ada
analogi uang dari BLT dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Begitu juga dengan
mekanisme penyaluran BLT yang tidak sesuai dengan kondisi masyarakat, seperti kecemburuan
sosial bagi yang benar-benar miskin tapi tidak menerima BLT dengan sebagian masyarakat yang

dianggap mampu secara ekonomi tetapi didata untuk mendapatkan BLT dan bisa jadi konflik
demikian akan berkelanjutan kepada pihak-pihak aparatur desa yang berwenang dalam
pencatatan dan pemberian dana BLT. (3) Dalam implementasi ini ditemukan faktor penghambat

pendekatan kebijakan dana BLT di Desa Ardirejo Kec. Sambeng Kabupaten Lamongan adalah
tidak adanya keseragaman data yang dimiliki oleh instansi pemerintah yang terkait dalam
pendataan jumlah masyarakat miskin di Desa Ardirejo. Selain itu beberapa hambatan ketika
kebijakan BLT ini diterapkan, salah satunya adalah kurangnya aktivitas monitoring oleh
pemerintah, untuk mengetahui lebih jelas profil kemiskinan, ini dilakukan untuk lebih
mengetahui secara riil yang kemudian akan diwujudkan dengan suatu rencana yang matang.
Sedangkan factor pendukungnya adalah dengan adanya BLT orang miskin sedikit tertolong
ekonominya dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari.

Dokumen yang terkait

Implementasi Kebijakan Publik Dalam Penanganan Kemiskinan ( Studi Implementasi Program Bantuan Langsung Tunai (BLT) di Kelurahan Asam Kumbang Kecamatan Medan Selayang Kota Medan )

6 90 125

IMPLEMENTASI BANTUAN LANNGSUNG TUNAI (BLT) PADA MASYARAKAT MISKIN (Studi Di Desa Payaman Kec. Solokuro Kab. Lamongan)

0 27 2

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI (BLT) PLUS PADA MASYARAKAT MISKIN (Studi Di Desa Landungsari, Kecamatan DAU)

0 11 2

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ALOKASI DANA DESA (Studi Alokasi Dana Desa, Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa di Desa Punten Kec. Bumiaji Kota Batu)

0 5 3

EFEKTIVITAS PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI (BLT) KEPADA RUMAH TANGGA MISKIN (STUDI KASUS: PENERIMA BLT DI KELURAHAN WAY HALIM PERMAI KECAMATAN SUKARAME TAHUN 2008/2009)

0 13 107

EFEKTIVITAS PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI (BLT) KEPADA RUMAH TANGGA MISKIN (STUDI KASUS: PENERIMA BLT DI KELURAHAN WAY HALIM PERMAI KECAMATAN SUKARAME TAHUN 2008/2009)

0 6 187

INTERAKSI AKTOR DALAM IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ALOKASI DANA DESA : STUDI KASUS DESA GEMARANG KECAMATAN GEMARANG KABUPATEN MADIUN.

0 0 103

Dinamika Implementasi Kebijakan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Studi Kasus di Kaupaten Kebumen | Siswanti | JKAP (Jurnal Kebijakan dan Administrasi Publik) 8395 14949 1 SM

0 0 12

IMPLEMENTASI KEBIJAKAN ALOKASI DANA DESA

0 0 9

Keuangan Desa di Era Otonomi Daerah : Studi Tentang Kebijakan Alokasi Dana Desa Dalam Perspektif Analisis Wacana di Kabupaten Lamongan Repository - UNAIR REPOSITORY

0 0 189