Laju Disolusi Alat Disolusi Metode Disolusi

2.3 Disolusi 2.3.1 Definisi Disolusi Disolusi adalah proses suatu sediaan zat solid memasuki pelarut untuk menghasilkan suatu larutan. Disolusi secara singkat didefinisikan sebagai proses suatu solid melarut Charles,2010.

2.3.2 Laju Disolusi

Laju disolusi adalah jumlah zat aktif yang larut per satuan waktu di bawah kondisi yang dibakukan dari antar permukaan cairansolid, suhu dan komposisi pelarut. Laju disolusi zat aktif murni ditentukan oleh tingkat gaya tarik antara pelarut dan zat terlarut untuk mengatasi gaya kohesif yang ada dalam zat terlarut tersebut Charles,2010.

2.3.3 Alat Disolusi

Alat-alat uji disolusi terdiri dari 2 tipe, yaitu alat tipe 1 dan tipe 2. Alat tipe 1 terdiri dari sebuah wadah bertutup yang terbuat dari kaca atau bahan transparan lain yang inert, suatu motor, suatu batang logam yang digerakkan oleh motor dan keranjang berbentuk silinder. Wadah tercelup sebagian di dalam suatu tangas air yang sesuai berukuran sedemikian sehingga dapat mempertahankan suhu dalam wadah pada 37°±0,5°C selama pengujian berlangsung dan menjaga agar gerakan air dalam tangas air halus dan tetap. Bagian dari alat, termasuk lingkungan tempat alat diletakkan tidak dapat memberikan gerakan, goncangan atau getaran signifikan yang melebihi gerakan akibat perputaran alat pengaduk Ditjen POM, 1995. Alat tipe 2, sama seperti alat tipe 1, bedanya pada alat ini digunakan dayung yang terdiri dari daun dan batang sebagai pengaduk. Batang berada pada posisi sedemikian sehingga sumbunya tidak lebih dari 2 mm pada setiap titik dari sumbu vertikal wadah dan berputar dengan halus tanpa goyangan yang berarti. Daun melewati diameter batang sehingga dasar daun dan batang rata. Dayung memenuhi spesifikasi pada jarak 25 mm ± 2 mm antara daun dan bagian dasar wadah dipertahankan selama pengujian berlangsung. Sediaan dibiarkan tenggelam ke dalam dasar wadah sebelum dayung mulai berputar sepotong kecil bahan yang tidak bereaksi seperti gulungan kawat berbentuk spiral dapat digunakan untuk mencegah mengapungnya sediaan Ditjen POM, 1995.

2.3.4 Metode Disolusi

Metode disolusi ada dua, yaitu metode keranjang dan metode dayung. Metode keranjang pada mulanya diusulkan oleh Pernarowski pada tahun 1968. Metode keranjang menunjukkan suatu upaya membatasi posisi bentuk sediaan untuk memberikan kemungkinan maksimum suatu antar permukaan solid-cairan yang tetap. Metode ini mempunyai beberapa keterbatasan, yaitu kecenderungan zat bergerak menyumbat kasa keranjang, sangat peka terhadap gas terlarut dalam media disolusi, kecepatan aliran yang kurang memadai ketika partikel meninggalkan keranjang dan mengapung dalam media, dan kesulitan konstruksi jika diupayakan metode yang diotomatisasi. Metode keranjang disebut juga metode alat 1 Charles, 2010. Metode dayung pada mulanya dikembangkan oleh Poole pada tahun 1969. Metode ini banyak mengatasi keterbatasan metode keranjang berputar, tetapi mensyaratkan presisi yang ekstrem dalam geometri dayung , labu, dan perlakuan variasi yang tidak dapat diterima dalam data disolusi berikutnya, bahkan perubahan yang sangat kecil dalam penempatan dayung. Metode ini sangat baik untuk sistem otomatis Charles, 2010.

2.3.5 Interpretasi Disolusi