Situs Facebook URAIAN TEORITIS

newsgroups memungkinkan terjadinya respons langsung terhadap suatu berita oleh konsumen berita yang tidak bisa dilakukan oleh koran dan majalah. 3. World Wide Web. World Wide Web yang juga dikenal WWW atau Web merupakan sebuah sistem informasi yang dapat diakses melalui komputer lain secara cepat dan tepat.

II.5. Situs Facebook

Turkle, 1995 dalam Severin dan Tankard 2005: 446, menyebutkan istilah komprehensif untuk World Wide Web, internet, milis elektronik, kelompok- kelompok dan forum diskusi, ruang ngobrol chatting, permainan interaktif multi-player dan bahkan e-mail adalah dunia maya. Komunitas-komunitas yang lebih banyak muncul di dunia komunikasi elektronik dunia maya daripada dunia nyata disebut dengan komunitas maya. Severin dan Tankard 2005: 447, menjelaskan bahwa komunitas maya saling berkomunikasi dengan menggunakan ruang chatting, e-mail, milis dan kelompok- kelompok diskusi via elektronik. Dunia maya memungkinkan semua orang yang tinggal di berbagai penjuru dunia yang memiliki ketertarikan yang sama, dapat berkumpul untuk membicarakannya. Pada perkembangan selanjutnya, hadirnya situs-situs komunitas dapat dipakai oleh komunitas untuk saling berkomunikasi dan bersosialisasi. Salah satunya adalah situs facebook. Situs facebook adalah layanan jaringan pertemanan yang menggunakan media internet sebagai sarana komunikasi. Situs facebook diciptakan oleh Mark Zuckerberg ketika masih menjadi mahasiswa di Universitas Harvard. Saat itu facebook dibuat terbatas untuk mahasiswa Harvard. Maret 2004, facebook diperluas ke Stanford, Columbia dan Yale. Kemudian diperluas ke semua sekolah dan universitas yang masuk dalam Ivy League dan universitas-universitas di Kanada dan Amerika Serikat. Juni 2004, facebook memindahkan markasnya ke Palo Alto, California, AS dan kini memiliki 500 karyawan. Setelah menciptakan versi SMA pada September 2005, Zuckerberg memperluas jaringan facebook ke para pegawai sejumlah perusahaan, seperti Apple Inc dan Microsoft. Masa keemasan facebook dimulai setelah pada 26 September 2006, jaringan sosial ini dibuka untuk siapa saja yang memiliki e-mail yang valid. Sampai September 2008, facebook tersedia pada lebih dari 20 bahasa. Yang menarik, facebook dilirik banyak perusahaan besar, seperti News Corp, Yahoo dan Google, tetapi Zuckerberg menyatakan, facebook tetap independen dan dia tidak menjual perusahaan yang mengandalkan iklan banner. Cara menggunakan facebook sangat mudah. Tinggal masuk ke situsnya yang beralamat di http:www.facebook.com, kemudian mendaftar dengan cara mengisi kolom-kolom informasi yang tersedia. Situs facebook juga dilengkapi dengan menu pencarian lebih user friendly, berdasarkan kota, tempat kerja, sekolah dan wilayah. Seperti di situs jaringan sosial yang lain, pada facebook terdapat feature add friends, send message dan update profile. Berikut adalah kelebihan situs facebook dibanding dengan situs pertemanan lainnya: 1. Layanan Jaringan Network yang bisa di sorting sesuai dengan posisi kita. Dari start awal pembuatan account disesuaikan berdasarkan negara. Sehingga lebih mempermudah menemukan teman. 2. Layanan Group di facebook lebih fokus. Dimana membentuk suatu komunitas online seperti testimonial wall to wall, foto, forum diskusi dan lain - lain. 3. Photo Album berdasarkan kategori dan sungguh di luar dugaan jumlah quota kapasitas unlimited alias tidak dibatasi. 4. Layanan Selling, layaknya kita sebagai penjual menawarkan barang ataupun jasa ke user lainnya. 5. Layanan Event, di sini kita bisa mengisi kegiatan sehingga user yang lain jadi tahu. Contohnya ada reuni, party atau launching suatu produk. 6. Layanan Status Update. Bisa diisi kapan saja dan posisi menunya lebih gampang. 7. Layanan Mobile Access adalah layanan untuk mobile dengan feature mengirim SMS. 8. Layanan Mobile Browsing dapat diakses melalui handphone dan disesuaikan dengan kondisi handphone sehingga lebih cepat diakses. 9. Layanan Develop your Facebook widget, layanan yang istimewa. Seabrek aplikasi yang bisa kita bangun dan dapat kita pasang menggunakan API dari Facebook Platform. Semacam Game, Feed Reader dan aplikasi lainnya. 10. Dapat chat dengan teman yang sedang online. 11. Dapat mengirimkan gift ke teman dengan berbagai macam jenis.

II.6. Model AIDDA