Spesifikasi Karya Deskripsi Karya

4.3. Karya 5 dan 6 Karya 5

Karya 6

4.3.1. Spesifikasi Karya

Judul : Karya 5 : “Feel the beautiful of the beach with family ” Karya 6 : “Kura-Kura Ocean Park” Media : Komputer, digital printing, pada kertas ivory Ukuran : 42cm x 29,7 cm Tahun : 2013 Sumber Gambar: Foto pemotretan sendiri

4.3.2. Deskripsi Karya

Karya poster promosi wisata budaya berukuran 42 x 29,7 cm ini berjudul “Feel the beautiful of the beach with family“ dan “Kura-Kura Ocean Park“. Gambar utama karya 5 merupakan gambar keluarga yang sedang berekreasi menikmati suasana pantai dan tampak sedang bermain air. Gambar ini terletak di atas dan mempunyai ukuran yang besar memenuhi sebagian bidang poster. Sedangkan gambar pendukungnya yaitu gambar pasir putih yang berada di bagian bawah gambar utama. Untuk karya 6 gambar utama merupakan informasi tentang kolam sentuh. Gambar utama terletak paling atas. Sedangkan gambar pendukung terdiri dari dua gambar yang merupakan gambar penjelas dari gambar utama. Yaitu gambar kolam dengan ikan-ikan yang ada di dalamnya yang bisa disentuh dan gambar keluarga yang sedang mencoba sensasi sentuhan ikan-ikan di dalam kolam. Teks utama poster karya 5 ini bertuliskan “Feel the beautiful of the beach with family” yang terdapat pada bawah gambar pendukung. Sedangkan teks pendukungnya yaitu bertuliskan “Kartini Beach Jepara”. Untuk sebelah kanan atas gambar utama terdapat logo dan tulisan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Jepara dan Visit Jawa Tengah 2013. Latar belakang merupakan gambar pasir dengan tujuan agar gambar lebih terlihat menyatu dengan gambar utama. Sedangkan teks utama karya 6 bertuliskan “Kura-Kura Ocean Park” dan brandname bertuliskan “Pantai Kartini Jepara” yang terletak di samping gambar utama. Teks utama menggunakan perpaduan warna kuning dan oranye dan untuk brandname menggunakan warna hitam beroutline putih. Sedangkan teks pendukung menggunakan warna putih yang terdapat di bawah gambar pendukung. Latar belakang menggunakan warna hitam. Gambar kecil yang terletak disebelah kiri atas adalah logo dan tulisan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Jepara serta Visit Jawa Tengah 2013. 4.3.3. Analisis Karya 4.3.3.1 Aspek Teknis