Program Sistem Informasi Berbasis Web pada Dinas Pertanian Kabupaten Padang Lawas

3.6. Program

Penetapan program dalam perencanaan stratejik Dinas Pertanian Kabupaten Padang Lawas merupakan program pokok yang ditetapkan secara selektif dalam substansi stratejik pencapaian tujuan dan sasaran. Sebagaimana halnya dengan penetapan kebijaksanaan di atas, maka program yang diangkat adalah program yang dijabarkan dari salah satu kebijaksanaan Dinas, yaitu : Revitalisasi Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura. Program Dinas Pertanian Kabupaten Padang Lawas Tahun 2009 tetap mengacu kepada Program Nasional, yaitu : a. Program Pengembangan Agribisnis. Program ini bertujuan untuk mengembangkan agribisnis yang mampu menghasilkan produk pertanian yang berdaya saing, nilai tambah bagi masyarakat petani dan nelayan khususnya di pedesaan, mengembangkan kegiatan ekonomi dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi. b. Program Peningkatan Ketahanan Pangan. Program ini bertujuan untuk Meningkatkan keanekaragaman produksi, ketersediaan dan konsumsi pangan bersumber dari tanaman pangan dan hortikultura serta produk-produk olahannya, mengembangkan kelembagaan Universitas Sumatera Utara produksi pangan yang mendukung peningkatan, ketersediaan dan distribusi serta konsumsi pangan, mengembangkan usaha bisnis pangan yang kompetitif dan menghindarkan monopoli usaha bisnis pangan, dan menjamin ketersediaan pangan dan gizi yang baik bagi masyarakat. c. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani. Program ini bertujuan untuk Penguatan kelembagaan, penumbuhan kembali sistem penyuluhan dan pendampingan pertanian dan peningkatan kemampuan petani. d. Program Pengembangan Studi, Inventarisasi dan Penelitian Pengembangan Pertanian. Program ini bertujuan untuk tersedianya data dan informasi akurat dan up to date tentang kondisi, potensi dan permasalahan yang terjadi setiap saat yang dapat dijadikan sebagai dasar kebijakan penanggulangan yang lebih cepat, tepat, adil, akurat dan berkesinambungan. Universitas Sumatera Utara BAB 4 PERANCANGAN SISTEM 4.1. Perancangan Sistem “Perancangan sistem adalah tahap setelah analisis dari siklus pengembangan sistem, pendefenisian dari kebutuhan-kebutuhan fungsional, persiapan untuk merancang implementasi, menggambarkan bagaimana suatu sistem di bentuk yang dapat berupa penggambaran, perancangan dan pembuatan sketsa atau pengaturan dari beberapa elemen yang terpisah ke dalam satu kesatuan yang utuh dan berfungsi mengkonfigurasikan perangkat lunak dan perangkat keras dari suatu sistem” Jogiyanto H.M 2010, hal: 59. 4.2. Metode Pengembangan Sistem Dalam pembuatan tugas akhir ini, penulis menggunakan metode yang terdiri dari: 1. Studi kelayakan Studi kelayakan adalah studi awal untuk memeriksa kebutuhan informasi calon pengguna akhir dan tujuannya, batasan, kebutuhan sumber daya, biaya, manfaat, dan kelayakan dari proyek yang diusulkan. 2. Rencana pendahuluan Universitas Sumatera Utara Yaitu menentukan lingkup sistem yang akan ditangani. 3. Analisis sistem Penguraian dari suatu sistem informasi yang utuh ke dalam bagian- bagian komponenya dengan maksud untuk mengidentifikasikan dan mengevaluasi permasalahan- permasalahan, kesempatan-kesempatan, hambatan-hambatan yang terjadi dan kebutuhan-kebutuhan yang diharapkan sehingga dapat diusulkan perbaikan-perbaikan. 4. Perancangan sistem Pendefinisian dari kebutuhan-kebutuhan fungsional, persiapan untuk merancang bangun implementasi, menggambarkan bagaimana suatu sistem dibentuk serta mengkonfigurasikan komponen-komponen perangkat lunak dan perangkat keras dari sistem. 5. Implementasi sistem Tahap untuk meletakkan sistem supaya siap untuk dijalankan. 4.3. Perancangan Metode perancangan sistem ini menggunakan metode pendekatan atas-bawah top down approach. Perancangan dimulai dari bentuk yang paling global yaitu diagram konteks, kemudian diturunkan secara bertahap menjadi bentuk yang lebih detail. 4.3.1. Pembuatan Flowchart Diagram Alir Universitas Sumatera Utara Flowchart adalah penggambaran secara grafik dari langkah-langkah dan urut-urutan prosedur dari suatu program. Flowchart menolong analis dan programmer untuk memecahkan masalah kedalam segmen-segmen yang lebih kecil dan menolong dalam menganalisis alternatif-alternatif lain dalam pengoperasian. Flowchart Sistem merupakan bagan yang menunjukkan alur kerja atau apa yang sedang dikerjakan di dalam sistem secara keseluruhan dan menjelaskan urutan dari prosedur-prosedur yang ada di dalam sistem. Dengan kata lain, flowchart ini merupakan deskripsi secara grafik dari urutan prosedur-prosedur yang terkombinasi yang membentuk suatu sistem. Flowchart Sistem terdiri dari data yang mengalir melalui sistem dan proses yang mentransformasikan data itu. Data dan proses dalam flowchart sistem dapat digambarkan secara online dihubungkan langsung dengan komputer atau offline tidak dihubungkan langsung dengan komputer, misalnya mesin tik, cash register atau kalkulator. Dengan adanya flowchart, akan sangat membantu untuk memvisualisasikan isi dari setiap halaman dan link atau navigasi antara halaman-halaman tersebut. Di samping itu, juga dapat mempermudah dalam mengatur kode dan file HTML-nya, terutama link untuk navigasi penjelajahan ke seluruh halaman web. Secara sederhana flowchart keseluruhandalam membangun situs ini dapat dilihat pada gambar di bawah ini: Universitas Sumatera Utara Gambar 4.1 Flowchar t Halaman UtamaTop Menu Start Tampil halaman Baca links Link 01 Link 02 Link 03 Link 04 Link 05 Link 06 Tampil halaman Tampil halaman Tampil halaman Tampil halaman Tampil halaman Tampil halaman N N N N N Y Y Y Y Y Y Link 07 Tampil halaman N Y Stop Universitas Sumatera Utara Keterangan : Link 01 = Home Link 02 = Sejarah Link 03 = Visi dan Misi Link 04 = Komoditi Link 05 = Galery Link 06 = Fasilitas Link 07 = Umpan Balik N = No Y = Yes Universitas Sumatera Utara Gambar 4.2 Flowchar t Halaman Buku Tamu Mulai Isi Form Buku Tamu Simpan data tamu Diterima? Basis Data data tamu Selesai Konfirmasi Data Tamu dan Tampilkan Tidak Ya Universitas Sumatera Utara Gambar 4.3 Flowchar t Halaman Admin Kontrol Panel Admin Ditampilkan Mulai Isi Form Admin Login Masukkan username dan password Diterima? Basis Data data user Selesai Konfirmasi username dan password Tidak Ya Universitas Sumatera Utara

4.4. Merancang Database Server