Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

6

B. Identifikasi Masalah

Mempertimbangkan uraian pada latar belakang masalah di atas dapat diidentifikasi menjadi beberapa permasalahan sebagai berikut: 1. Perbaikan kualitas proses belajar mengajar di SMK PIRI SLEMAN perlu ditingkatkan. 2. Media yang digunakan untuk meningkatkan prestasi belajar siswa SMK PIRI SLEMAN belum begitu menunjang. 3. Belum adanya pengembangan media pembelajaran berbantuan software khususunya flash pada teori Kerja Mesin Frais yang digunakan di SMK PIRI SLEMAN. 4. Rancangan pengembangan media yang tepat untuk media pembelajaran yang dikembangkan. 5. Tingkat Kelayakan penggunaan media pembelajaran flash yang dikembangkan untuk pembelajaran teori Kerja Mesin Frais.

C. Batasan Masalah

Penelitian ini memfokuskan pembahasan pada, Pengembangan media pembelajaran berbasis Flash pada Pembelajaran Kerja Mesin XI dengan topik Standar Kompetensi 10 yaitu melakukan pekerjaan dengan mesin frais yang meliputi cara pengoperasian mesin frais, jenis pekerjaan mesin frais, menghitung putaran mesin, pembacaan tabel kecepatan potong beserta pengaturan handle, identifikasi penggunaan mata pisau, alat cekam, alat bantu, dan alat pembagian benda kerja. 7

D. Rumusan Masalah

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: 1. Bagaimanakah bentuk produk media pembelajaran teori kerja mesin frais dengan menggunakan media flash? 2. Bagaimana kelayakan media pembelajaran berbasis Flash pada pembelajaran teori kerja mesin frais?

E. Tujuan Penelitian

Tujuan dalam penelitian ini antara lain sebagai berikut: 1. Menghasilkan produk berupa media pembelajaran teori kerja mesin frais dengan menggunakan media flash. 2. Mengetahui kelayakan media pembelajaran berbasis flash pada pembelajaran teori kerja mesin frais.

F. Manfaat Penelitian

Manfaat yang dapat diperoleh dari penelitian ini antara lain: 1. Manfaat bagi Mahasiswa a. Dapat memperoleh hasil rancangan media pembelajaran flash yang layak untuk mendukung pembelajaran teori kerja mesin frais. b. Menumbuhkan suatu sikap kepada mahasiswa untuk berfikir ilmiah, dinamis, kreatif dan aktif dalam pengembangan dan implementasi ilmu pengetahuan terutama pada bidang kependidikan. c. Menambah pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam pembuatan media pembelajaran khususnya flash dengan memperhatikan dan menggunakan prosedur pembuatan yang baik dan sesuai dengan kriteria. 8 2. Manfaat bagi Lembaga Pendidikan a. Memberikan kontribusi ilmu kependidikan yang aplikatif dan dapat dikembangkan lebih lanjut. b. Memacu masyarakat pada umumnya dan mahasiswa pada khususnya untuk mendayagunakan peralatan dan bahan yang ada menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat bagi perkembangan ilmu kependidikan. 3. Manfaat bagi Siswa, Guru, dan Sekolah a. Meningkatkan motivasi belajar siswa b. Menambah alternatif media pembelajaran yang digunakan guru saat pembelajaran di kelas. 9

BAB II KAJIAN TEORI