Analisis Data METODE PENELITIAN

BAB V HASIL DAN PEMBAHASAN

Secara umum tahapan atau langkah penelitian multi tahun ini mencakup: Studi Pendahuluan define, Perancangan design, Pengembangan development, Validasi, dan Diseminasi dan Implementasi. Tahapan Pendahuluan dan Perancangan telah dilaksanakan pada penelitian tahun pertama dan pada tahun kedua ini keseluruhan kegiatan yang dilaksanakan merupakan tahapan Pengembangan dan Validasi terutama untuk produk yakni model buku ajar Bahasa Inggris untuk SMK Seni dan Kerajinan kelas X yang mengintegrasikan budaya lokal Indonesia. Pada tahun kedua penelitian ini terdapat satu tujuan utama yakni pengembangan model buku ajar bahasa Inggris bagi SMK Seni dan Kerajinan yang mengintegrasikan budaya lokal Indonesia di dalamnya . Sejalan dengan tujuan penelitian multi tahun ini dan juga tujuan khusus penelitian tahun kedua seperti yang disebutkan dalam rumusan masalah penelitian tahun kedua, pemaparan hasil penelitian ini secara umum dibagi menjadi dua bagian, yakni: 1 deskripsi tahapan penyusunan model buku ajar bahasa Inggris bagi SMK Seni dan Kerajinan dengan pengintegrasian budaya lokal Indonesia di dalamnya; dan 2 deskripsi karakteristik model buku ajar yang dikembangkan. Selanjutnya, perlu disampaikan bahwa uraian pada masing-masing poin tersebut juga akan disertai dengan pembahasan terkait teknis pelaksanaan, hambatan yang terjadi di lapangan dan hasil yang diperoleh. Berikut adalah deskripsi kedua permasalahan beserta pembahasannya.

A. Tahapan Penyusunan Model Buku Ajar Bahasa Inggris bagi SMK Seni dan Kerajinan

Terkait dengan tahapan pengembangan model buku ajar bahasa Inggris bagi SMK Seni dan Kerajinan yang menjadi fokus penelitian tahun kedua, dapat disampaikan ada beberapa tahap penelitian yang telah dilaksanakan. Berikut adalah tahapan kegiatan yang dilakukan. 1. penyusunan draf awal buku ajar bahasa Inggris untuk SMK Seni dan Kerajinan; 2. penyusunan draf buku ajar bahasa Inggris SMK yang telah mengintegrasikan budaya lokal; 3. meminta pendapat ahlipakar expert judgment pengajaran bahasa Inggris tentang kelayakan substansi maupun kelayakan penyajiannya; 4. melakukan revisi sesuai masukan ahli. Secara umum berikut adalah tahapan ataupun langkah-langkah pengembangan model buku ajar bahasa Inggris bagi SMK Seni dan Kerajinan.

1. Penyusunan Draft Awal Model Buku Ajar

Pada akhir penelitian tahun pertama telah tersusun Course Grid yang pada prinsipnya merupakan pedoman pengembangan materi ajar yang akan dimasukkan dalam model buku ajar yang hendak dilaksanakan. Pada tahap ini Course Grid yang telah dibuat pada akhir tahun pertama dikaji dan didiskusikan oleh tim peneliti sebelum kemudian menjadi rancangan utuh yang berisi gambaran