Analisis Bivariat

Tabel 4.11. Hubungan Tingkat Pendidikan Ibu Hamil dengan Pemeriksaan

Haemoglobin di Puskesmas Darussalam Tahun 2008

Pemeriksaan Haemoglobin

Tingkat Total No

Pernah

Tidak Pernah

Dari tabel di atas dapat dilihat bahwa dari 11 orang ibu hamil yang berpendidikan rendah terdapat 11 orang (100,0%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan tidak terdapat yang melakukan pemeriksaan Haemoglobin. Dan dari 41 orang ibu hamil berpendidikan tinggi terdapat 22 orang (53,7%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 19 orang (46,3%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin.

Dari hasil uji statistik dengan Exact Fisher menunjukkan bahwa probabilitas lebih kecil dari α (0,001 < 0,05) berarti Ho ditolak. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara tingkat pendidikan dengan pemeriksaan haemoglobin.

Tabel 4.12. Hubungan Pekerjaan Ibu Hamil dengan Pemeriksaan Haemoglobin di Puskesmas Darussalam Tahun 2008

Pemeriksaan Haemoglobin

Total No

Pekerjaan

Pernah

Tidak Pernah

2 Tidak Bekerja

Dari tabel di atas dapat dilihat bahwa dari 24 orang ibu hamil yang bekerja terdapat 16 orang (66,7%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 8 orang (33,3%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin. Dan dari 28 orang ibu hamil yang tidak bekerja terdapat 6 orang (21,4%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 22 orang (78,6%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin.

Dari hasil uji statistik dengan Exact Fisher menunjukkan bahwa probabilitas lebih kecil dari α (0,001 < 0,05) berarti Ho ditolak. Hal ini menunjukkan bahwa ada

hubungan antara pekerjaan dengan pemeriksaan haemoglobin.

Tabel 4.13. Hubungan Pendapatan dengan Pemeriksaan Haemoglobin di Puskesmas Darussalam Tahun 2008

Pemeriksaan Haemoglobin

Total No Pendapatan

Pernah

Tidak Pernah

1 Rendah

2 Menengah

3 Tinggi

9 100,0 p = 0,125

Dari tabel di atas dapat dilihat bahwa dari 10 orang ibu hamil yang berpendapatan rendah terdapat 1 orang (10,0%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 9 orang (90,0%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin. Dan dari 33 orang ibu hamil yang berpendapatan menengah terdapat

13 orang (39,4%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 20 orang (60,6%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin. Sedangkan dari 9 orang ibu hamil bependapatan tinggi terdapat 8 orang (88,9%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 1 orang (11,1%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin.

Dari hasil uji statistik dengan kolmogorov-smirnov menunjukkan bahwa probabilitas lebih besar dari α (0,125 > 0,05) berarti Ho diterima. Hal ini

menunjukkan bahwa pendapatan menengah yang pernah melakukan pemeriksaan haemoglobin benar-benar tidak berbeda dengan pendapatan menengah yang tidak pernah melakukan pemeriksaan haemoglobin atau kedua distribusi identik.

4.3.2. Hubungan Pengetahuan Ibu Hamil dengan Pemeriksaan Haemoglobin di Puskesmas Darussalam Tahun 2008

Tabel 4.14. Hubungan Pengetahuan dengan Pemeriksaan Haemoglobin di Puskesmas Darussalam Tahun 2008

Pemeriksaan Haemoglobin

Total No Pengetahuan

Pernah

Tidak Pernah

1 Baik

2 Cukup

3 Kurang

6 100,0 p = 0,029

Dari tabel di atas dapat dilihat bahwa dari 35 orang ibu hamil yang berpengetahuan baik terdapat 20 orang (57,1%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 15 orang (42,9%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin. Dan dari 11 orang ibu hamil yang berpengetahuan cukup terdapat 2 orang (18,2%) yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan 9 orang (81,8%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin. Sedangkan dari 6 orang ibu hamil berpengetahuan kurang terdapat 6 orang (100,0%) yang tidak pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin dan tidak terdapat yang pernah melakukan pemeriksaan Haemoglobin.

Dari hasil uji statistik dengan kolmogorov-smirnov menunjukkan bahwa probabilitas lebih besar dari α (0,029 > 0,05) berarti Ho ditolak. Hal ini menunjukkan

bahwa pengetahuan baik yang pernah melakukan pemeriksaan haemoglobin benar- benar berbeda dengan pengetahuan baik yang tidak pernah melakukan pemeriksaan haemoglobin atau kedua distribusi tidak identik.

4.3.3. Hubungan Sikap Ibu Hamil dengan Pemeriksaan Haemoglobin di Puskesmas Darussalam Tahun 2008 Tabel 4.15. Hubungan Sikap dengan Pemeriksaan Haemoglobin di Puskesmas

Darussalam Tahun 2008