Fokus dan Rumusan Masalah

20 b. kurang dipahaminya kebijakan pembiayaan yang ditetapkan untuk dapat mendukung proses pendidikan, agar hasilnya sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik; c. kurang jelasnya berapa besaran biaya yang diperlukan untuk menyelenggarakan pendidikan di sekolah dasar, agar sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik; d. kurang jelasnnya efektivitas dan efisiensi pengelolaan pembiayaan pendidikan, yang dilihat dari ketercapaian target dibandingkan dengan besarnya dana yang dialokasikan; e. belum adanya model pengelolaan pembiayaan sekolah dasar yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik.

C. Fokus Penelitian

1. Fokus dan Rumusan Masalah

Pembiayaan pendidikan memegang peranan yang sangat penting dalam menjalankan setiap program-program pelaksanaan proses pendidikan, karena jika tidak ditunjang dengan pengalokasian dan pendistribusian biaya yang memadai dalam melaksanakan proses pendidikan, akan berakibat pada proses pelaksanaan pendidikan tidak dapat tercapai seperti yang diharapkan dalam tujuan yang telah ditetapkan. Dalam penelitian ini, permasalahannya difokuskan kepada pengelolaan pembiayaan sekolah dasar, yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik atau learning needs. Berdasarkan hal tersebut, perlu adanya kejelasan yang 21 berkenaan dengan dasar pemerintah Kabupaten Bandung perlu membiayai pendidikan sekolah dasar, kebijakan pembiayaan yang ditetapkan, besaran biaya yang diperlukan, efektivitas dan efisiensi pembiayaan,dan model pengelolaan pembiayaan yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik. Dalam hal pembelajaran, yang menjadi patokan atau dasar penetapan keputusan strategi untuk pendidikan dasar, yaitu berkenaan dengan muatan kecakapan dasar basic learning content yang perlu dimiliki oleh peserta didik DEPDIKNAS, 2006 yang penekanannya meliputi : a. kecakapan berkomunikasi, yaitu membaca, menulis, mendengarkan, meyampaikan pendapat. b. kecakapan intrapersonal, yaitu pemahaman diri, penguasaan diri, evaluasi diri, tanggungjawab. c. kecakapan interpersonal, yaitu bersosialisasi, bekerja sama, mempengaruhimengarahkan orang lain, bernegosiasi. d. kemampuan mengambil keputusan, yaitu memahami masalah, merencanakan pemecahan masalah, menyelesaikan masalah. Berdasarkan hal tersebut, informasi yang dibutuhkan sebagai dasar analisis dalam kajian ini adalah : 1. dasar pemerintah Kabupaten Bandung perlu membiayai pendidikan sekolah dasar yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik; 2. kebijakan pembiayaan yang ditetapkan dalam menetapkan program prioritas yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik; 22 3. besaran biaya yang diperlukan pada tingkat sekolah dasar yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik; 4. efektivitas dan efisiensi pembiayaan yang dilihat dari ketercapaian sasaran dan target pendidikan; 5. model pengelolaan pembiayaan di tingkat sekolah dasar yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik. Berdasarkan fokus penelitian tersebut di atas, maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah : “Bagaimana pengelolaan pembiayaan Sekolah Dasar yang sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik ?”

2. Pertanyaan Penelitian

Dokumen yang terkait

PENGELOLAAN SERTIFIKASI GURU SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN WONOGIRI PENGELOLAAN SERTIFIKASI GURU SEKOLAH DASAR DI KABUPATEN WONOGIRI.

0 0 13

PENGELOLAAN PEMBIAYAAN SEKOLAH DASAR Pengelolaan Pembiayaan Sekolah Dasar Studi Situs di SDIT As Salamah Baturetno Wonogiri.

0 2 18

PENDAHULUAN Pengelolaan Pembiayaan Sekolah Dasar Studi Situs di SDIT As Salamah Baturetno Wonogiri.

0 3 12

DAFTAR PUSTAKA Pengelolaan Pembiayaan Sekolah Dasar Studi Situs di SDIT As Salamah Baturetno Wonogiri.

0 1 4

PENGELOLAAN PEMBELAJARAN INKLUSI DI SEKOLAH DASAR Pengelolaan Pembelajaran Inklusi Di Sekolah Dasar (Studi Situs di Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali).

0 1 18

PENGELOLAAN PEMBELAJARAN INKLUSI DI SEKOLAH DASAR Pengelolaan Pembelajaran Inklusi Di Sekolah Dasar (Studi Situs di Kecamatan Selo Kabupaten Boyolali).

0 0 21

PENGELOLAAN ADMINISTRASI GURU SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN KARANGRAYUNG Pengelolaan Administrasi Guru Sekolah Dasar Di Kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan.

0 0 20

PENGELOLAAN ADMINISTRASI GURU SEKOLAH DASAR DI KECAMATAN KARANGRAYUNG Pengelolaan Administrasi Guru Sekolah Dasar Di Kecamatan Karangrayung Kabupaten Grobogan.

0 0 15

EFEKTIVITAS MANAJEMEN PEMBIAYAAN SEKOLAH DASAR :Studi Deskriptif tentang Pengaruh Kinerja Kepala Sekolah dan Kinerja Komite Sekolah terhadap Efektivitas Manajemen Pembiayaan Sekolah pada Sekolah Dasar Negeri se-Kecamatan Batujajar Kabupaten Bandung Barat.

0 2 66

EFEKTIVITAS MANAJEMEN SISTEM PENDIDIKAN DAN PELATIHAN PRAJABATAN APARATUR PEMERINTAH GOLONGAN III : Studi Kontribusi Komponen-komponen Proses Belajar Mengajar Terhadap Efektivitas Sistem Pembelajaran dan Dampaknya Terhadap Kinerja Lulusan di Wilayah Provi

0 2 168