Pelaksanaan PELAKSANAAN KEGIATAN PENDAMPINGAN KELUARGA

4.4 Dampak

Adapun dampak yang diharapkan setelah pendampingan keluarga ini adalah diharapkan Pak Suda mampu meningkatkan kemampuan untuk mengelola keuangannya, tetap semangat dalam menjalani kehidupannya dengan lebih baik dan tetap sabar serta mampu menjaga kesehatan serta dapat meningkatkan pengetahuan dan semangat untuk menanamkan pemahaman bahwa pendidikan hingga jenjang perguruan tinggi dapat memperbaiki taraf kehidupan.

4.5 Hasil

Adapun hasil yang didapatkan oleh pendamping adalah Pak Suda lebih memahami bagaimana cara menekan pengeluaran sehari-hari dan menjaga kesehatannya sehingga dapat bekerja untuk memenuhi keperluan sehari-hari. Selain itu, dengan adanyaprogram KK Dampingan ini maka semangat dan motivasi melanjutkan hidup lebih tinggi.

4.6 Kendala

Dalam melakukan kegiatan pendampingan keluarga, penulis tidak menemukan kendala yang berarti. Ini dikarenakan Pak Suda beserta Istri sangat terbuka mengenai kehidupan mereka, baik itu persoalan ekonomi, kesehatan, pendidikan, dan psikologis.

BAB V PENUTUP

5.1 Simpulan

KKN PPM Unud merupakan salah satu program pengabdian kepada masyarakat melalui pembelajaran pemberdayaan keluarga yang didampingi. Salah satu program pokok non tema dalam KKN PPM Unud Periode XIII ini adalah program KK Dampingan yang bertujuan untuk membantu pemberdayaan keluarga yang didampingi. Keluarga yang penulis dampingi adalah keluarga Bapak I Wayan Suda atau yang lebih dikenal dengan nama Pak Suda. Dari kunjungan yang telah dilakukan selama satu bulan satu minggu yaitu Bulan Juli hingga Agustus terhadap keluarga Pak Suda, penulis dapat menyimpulkan beberapa hal sebagai berikut :

5.1.1 Masalah utama dari keluarga Pak Suda adalah masalah perekonomian.

Terkait dengan masalah ekonomi, Masalah utama dari keluarga Pak Suda adalah masalah ekonomi, dimanan jika ada keperluan yang mendadak yang membutuhkan uang keluarga pak Suda biasannya meminjam uang di orang. Permasalahan tersebut dapat diminimalisir dengan cara membiasakan pola menabung, jika mendapat penghasilan upayakan sebagian uang tersebut di tabung untuk dijadikan tabungan pendidikan bagi anak-anak mereka. Ini dikarenakan dengan pendidikan yang tinggi seseorang mampu melepaskan diri dari jerat kemiskinan. Penulis juga mengajarkan cara Pola Hidup Bersih dan Sehat PHBS yang dapat diterapkan dalam keluarga Pak Suda, dengan adanya pola hidup ini setidaknya mencegah keluarga Pak Suda terserang berbagai penyakit.

5.2 Rekomendasi

Berdasarkan permasalahan-permasalahan yang ditemukan oleh penulis dalam keluarga Pak Suda, maka rekomendasi yang dapat penulis berikan, diantaranya: 5.2.1 Hendaknya pelaksanaan program KK Dampingan dalam rangkaian kegiatan KKN PPM Unud Periode XIII Tahun 2016 ini mampu dijalankan secara