Tinjauan Umum Perusahaan PROFIL PERUSAHAAN

BAB III PROFIL PERUSAHAAN

3.1. Tinjauan Umum Perusahaan

Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Dalam Negeri Bandung BBPLKDN adalah Lembaga pelatihan pemerintah yang merupakan Unit Pelaksana Teknis dalam hal ini Direktorat Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas Departemen Tenaga Kerja dan Transmigrasi R.I. Diresmikan pada tanggal 23 Februari 1952 atas inisiatif Pemerintah R.I. bekerja sama dengan Program Colombo Plan, terletak di Jalan Jenderal Gatot Subroto No. 170 Bandung dengan luas lahan sekitar 3 hektar. Sejak berdirinya BBPLKDN Bandung telah memiliki tugas pokok dan fungsi melatih dan mencetak instruktur latihan kerja, disamping juga melatih pencari kerja dan karyawan industri. Pada tanggal 28 November 1985 ditandatangani kerjasama antara pemerintah indonesia dengan negara bagian Baden Wuertemberg – Republik Federasi Jerman dalam rangka meningkatkan kualitas pelatihan instruktur. Prioritas awal beberapa instruktur kejuruan Logam dan Listrik dikirim belajar ke jerman untuk mengikuti pelatihan pendalaman teknis dan metodologi, sementara infrastruktur di BBPLKDN Bandung sedang dipersiapkan. Dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga teknisi terampil, pada tahun 1997 - 2000 BBPLKDN Bandung bekerjasama dengan Politeknik Negeri Bandung untuk kejuruan Mesin dan Elektronika Industri. Kerjasama dilanjutkan dengan Politeknik Manufaktur Bandung dari tahun 2002 – sekarang untuk program studi Mekatronika dan ToolMaker. Dalam hal ini kontribusi BBPLKDN Bandung sebagai lembaga pelatihan milik pemerintah adalah dengan meningkatkan daya saing tenaga kerja Indonesia melalui pelatihan berbasis kompetensi, uji kompetensi serta sertifikasi. Sebagai Badan Layanan Umum maka BBPLKDN akan memberikan pelayanan yang terbaik, salah satu bentuk layanan tersebut adalah membantu penyerapan lulusan dengan menyediakan Layanan “Kios 3 in 1” yaitu untuk mangakses lowongan kerja melalui internet serta Bursa Tenaga Kerja Khusus BTKK yang bisa dimanfaatkan oleh lulusan maupun perusahaan yang membutuhkan lowongan kerja.

3.2. Struktur Organisasi Perusahaan di bagian TI