Transmission Control ProtocolInternet Protocol TCPIP Transmisi Serial Asynchronous

3. Transport Layer Transport Layer adalah lapisan yang bertanggung jawab membuat hubungan antara perangkat pengirim dan penerima sehingga dapat digunakan untuk pengiriman data. 4. Aplication Layer Aplication Layer merupakan lapisan teratas pada TCPIP yang menyediakan layanan untuk aplikasi komputer yang menggunakan jaringan.

2.9. Transmisi Serial Asynchronous

Pada transmisi data serial, data dikirim setiap bitnya secara berurutan dalam satuan waktu. Gambar 2.6 menunjukan gambar dari data yang ditransmisikan secara serial. Gambar 2.6. Data yang ditransmisikan secara serial. Terdapat tiga mode dalam transmisi data serial, yaitu asynchronous, synchronous dan isochronous. Pada transmisi serial asynchronous, data dikirim per karakter setiap kali pengirimannya dengan tambahan start bit yang bernilai “0” atau low, dan stop bit yang berniali “1” atau high. Start bit yang berada di awal karakter data berfungsi sebagai penanda dimulainya data karakter yang dikirimkan, sedangkan stop bit berfungsi sebagai penanda akhir dari bit karakter yang dikirimkan.

2.10. Metode Transmisi Data

Terdapat tiga metode dalam transmisi data, yaitu simplex, half duplex dan full duplex. Penjelasan dari tiap-tiap metodenya adalah sebagai berikut: 1. Simplex Pada metode simplex arah transmisinya adalah satu arah. Sehingga peralatan yang menggunakan metode simplex, hanya dapat berfungsi sebagai pengirim atau penerima. 2. Half duplex Pada metode half duplex arah transmisinya adalah dua arah. Peralatan yang menggunakan metode half duplex dapat difungsikan sebagai pengirim atau penerima namun penggunaannya secara bergantian. Metode half duplex inilah yang digunakan oleh modem PLC untuk mentransmisikan data. 3. Full duplex Pada metode full duplex hampir sama seperti pada metode half duplex. Perbedaannya adalah pada metode ini pengirim dan penerima dapat melakukan transmisi data secara bersamaan.