BAHAN AJAR Katalog Program Pendidikan Berkelanjutan UT 2017 2018

1. Orientasi Mata Ajar MA merupakan kegiatan yang diisi dengan penjelasan dari tutorinstrukturpembimbing tentang ruang lingkupcakupan, tujuan, manfaat, fungsi, target, dan keterkaitan antar MA. 2. Pendampingan belajar berupa pemberian dan penjelasan materi, contoh dan non-contoh serta tugas-tugas yang harus dikerjakan setiap peserta program, baik di kelas maupun di luar kelas, sehingga kompetensi dalam suatu mata ajar atau persoalan yang terkait dengan unjuk kerja performa peserta program dapat tercapai dengan baik. 3. Pengerjaan tiga tugas tutorial oleh peserta program pada pertemuan ke-3, ke-5, dan ke-7 untuk setiap MA. 4. Khusus Diklat Mandiri Guru Anak Usia Dini proses tutorial tatap muka dibagi dalam dua tahap. Tutorial tahap pertama selama 2 bulan untuk empat mata ajar dan tutorial tahap kedua selama 2 bulan untuk lima mata ajar. Tutorial tahap kedua dimulai setelah tutorial tahap pertama selesai. Selama tutorial peserta akan memperoleh bimbingan untuk memahami materi ajar serta mengerjakan tugas-tugas yang telah ditentukan. Apabila peserta belum dapat menyelesaikan tugas tutorial, peserta diberi kesempatan untuk menyelesaikan tugas paling lambat satu bulan setelah tutorial berakhir. Penjelasan lebih lanjut tentang Tutorial Tatap Muka dapat dilihat pada Pedoman Pelaksanaan Diklat Mandiri Guru AUD. B. Tutorial Online Tuton Tuton merupakan salah satu modus bantuan belajar yang diberikan secara online melalui internet yang diberikan oleh tutor. Dalam kegiatan tuton peserta diharapkan aktif dalam diskusi dan mengerjakan tugas. Pada Program Pendidikan Berkelanjutan, tuton hanya diberikan kepada peserta yang mengambil program BIPA. C. Praktek Praktek merupakan bentuk kegiatan mendemonstrasikan penguasaan pengetahuan, sikap, dan keterampilan yang harus dilakukan oleh peserta program untuk mencapai kompetensi yang telah ditentukan. Praktek merupakan bagian dari proses TTM bagi mata ajar yang mempersyaratkannya, misalnya praktek