PENDAHULUAN RENCANA KEGIATAN PENUTUP

PROGRAM SUPERVISI KELAS OLEH KEPALA SEKOLAH TAHUN PELAJARAN 20162017

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Nafas utama dari kegiatan sekolah tidak lain adalah kegiatan pembelajaran di kelas. Kegiatan ini merupakan mata rantai dari tugas pokok guru yaitu membuat perencanaan, melaksanakan pembejaran, mengevaluasi, melakukan analisis dan tindak lanjut perbaikan dan pengayaan. Dalam kegiatan pembelajaran di kelas perlu diupayakan 4 M, yaitu menyenangkan, mengasyikkan, menguatkan, membelajarkan. Untuk memperoleh keberhasilan melaksanakan kegiatan pembelajaran di kelas, perlu dilakukan pemantauan yang diwujudkan dalam supervisi kelas. Tugas seorang supervisor adalah menolong seseorang untuk mencapai tujuan organisasi dengan cara menunjukkan tentang bagaimana menyelesaikan tugasnya. Kedududukan seorang supervisor memiliki peranan yang sangat penting dalam upaya mencapai tujuan organisasi. Adapun teknik-teknik supervisi yang dilakukan antara lain: a observasi langsung di kelas, b pengamatan sepintas sambil keliling, c supervisi dadakan, d wawancara.

A. Tujuan

Tujuan disusunnya program supervisi kelas ini adalah untuk mengendalikan kegiatan pembelajaran di kelas agar berjalan dengan baik sehingga bermuara pada peningkatan kualitas pembelajaran dan bermuara pada keberhasilan siswa. Program kerja supervisi ini sebagai pedoman bagi kepala sekolah dalam memberikan supervisi pembelajaran di kelas.

C. Sasaran

Sasaran dari program ini adalah semua guru SMP Negeri 1 Slawi sebanyak 44 orang yang terdiri dari 41 Guru Mata Pelajaran dan 3 Guru Bimbingan dan Konseling. Masing-masing guru dilakukan supervisi satu kali dalam satu semester.

II. RENCANA KEGIATAN

No Nama Kegiatan Bulan Ket Jl Ag Sp Ok Nop Ds Jn Peb Mar Apr Mei Jn 1 Membuat Perencanaan v 2 Pembinaan KBM secara umum v 3 Supervisi kelas dan pembinaan perorangan V V v v 4 Pembinaan hasil supervisi secara umum V v 5 Pembuatan laporan v v

III. PENUTUP

Program Supervisi kelas ini disusun sebagai upaya untuk menjabarkan fungsi Kepala Sekolah dalam perannya sebagai Supervisor. Disusunnya program Supervisi Kepala Sekolah ini diharapkan dapat dijadikan pedoman bagi Kepala Sekolah sebagai elemen kunci untuk memberikan bimbingan dan penyuluhan kegiatan pembelajaran di kelas untuk peningkatan kualitas pembelajaran yang bermuara pada keberhasilan belajar siswa. Semoga Allah SWT meridhoi dan mengabulkan apa yang telah direncanakan. Slawi, 14 Juli 2016 Kepala Sekolah Slamet, S.Pd., M.Pd. NIP 19641115 198601 1 001 PROGRAM KERJA SUPERVISI PEMBINAAN KESISWAAN DAN KEGIATAN EKSTRA KURIKULER OLEH KEPALA SEKOLAH TAHUN PELAJARAN 20162017 Disusun Oleh: Slamet, S.Pd., M.Pd. NIP 19641115 198601 1 001 Kepala SMP 1 Slawi PEMERINTAH KABUPATEN TEGAL DINAS PENDIDIKAN, PEMUDA DAN OLAHRAGA SMP N 1 Slawi Jl. Prof. Moh. Yamin No. 32  0283 491121  52415 2016 PROGRAM KERJA SUPERVISI PEMBINAAN KESISWAAN DAN KEGIATAN EKSTRA KURIKULER OLEH KEPALA SEKOLAH TAHUN PELAJARAN 20162017

I. PENDAHULUAN