Pengaruh Pemberian Minyak Sawit dan Vitamin D dalam Ransum terhadap Kualitas Telur Ayam ISA-Brown Umur 60-67 Minggu

PENGARUH PEMBERIAN MINYAK SAWIT DAN
VITAMIN D DALAM RANSUM TERHADAP
KUALITAS TELUR AYAM ISA-BROWN
UMUR 60-67 MINGGU

MUSFIROH AHADI NURFITRI

ILMU NUTRISI DAN TEKNOLOGI PAKAN
FAKULTAS PETERNAKAN
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
BOGOR
2014

PERNYATAAN MENGENAI SKRIPSI DAN
SUMBER INFORMASI SERTA PELIMPAHAN HAK CIPTA
Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi berjudul Pengaruh Pemberian
Minyak Sawit dan Vitamin D dalam Ransum terhadap Kualitas Telur Ayam ISABrown Umur 60-67 Minggu adalah benar karya saya dengan arahan dari komisi
pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apa pun kepada perguruan tinggi
mana pun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan
maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks dan
dicantumkan dalam Daftar Pustaka di bagian akhir skripsi ini.

Dengan ini saya melimpahkan hak cipta dari karya tulis saya kepada Institut
Pertanian Bogor.
Bogor, September 2014

Musfiroh Ahadi Nurfitri
NIM D24100042

ABSTRAK
MUSFIROH AHADI NURFITRI. Pengaruh Pemberian Minyak Sawit dan
Vitamin D dalam Ransum terhadap Kualitas Telur Ayam ISA-Brown Umur 60-67
Minggu. Dibimbing oleh SUMIATI dan WIDYA HERMANA.
Masalah utama yang terjadi di akhir periode produksi telur adalah
menurunnya kualitas kerabang seiring dengan bertambahnya umur ayam dan
penurunan kemampuan menyerap kalsium. Penelitian ini bertujuan mengkaji
pengaruh ransum yang menggunakan minyak sawit dan suplementasi vitamin D
terhadap kualitas telur dari ayam tua. Penelititian ini menggunakan 96 ekor ayam
ISA-Brown umur 60-67 minggu dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola
faktorial 2x2 dan 4 ulangan. Faktor I adalah minyak sawit (MS) dan faktor II
adalah suplementasi vitamin D(SVD). Ransum yang digunakan adalah ransum 3%
MS+0 IU kg-1 SVD (R1), 3% MS+3500 IU kg-1 SVD (R2), 6% MS+0 IU kg-1

SVD (R3), dan 6% MS+3500 IU kg-1 SVD (R4). Suplementasi vitamin D
(p