Penilaian Hasil Belajar Mahasiswa

7 Rencana Strategis PSPD Unwar Tahun 2009 - 2013

5. Staf Akademik dan Sumber Daya Manusia lainnya

Tangan kanan dalam proses pendidikan adalah dosen. Dosen harus cukup, baik dalam jumlah maupun kuali kasi dan jenis keahliannya. PSPD Unwar sekarang ini telah memiliki 9 orang dosen, 6 berstatus sebagai dosen tetap yayasan, 1 orang dosen tetap Kopertis, dan 2 orang dosen yang diperbantukan oleh FK Unud. Dosen tetap Yayasan adalah mantan mantan dosen senior FK Unud yang telah purna bakti yang sisi keilmuannya pastilah tidak meragukan. Dengan 9 orang dosen tetap berarti rasio dosen mahasiswa adalah 1:6 suatu rasio yang secara sederhana tampaknya amat ideal. Tetapi jangan lupa, rasio ideal saja tidaklah cukup, masih dibutuhkan besaran lain yakni distribusi dan variabilitas keilmuan. Untuk diketahui bahwa di kedokteran paling tidak ada 20 cabang ilmu yang harus diajarkan pada mahasiswa, dan itu berarti harus ada 20 jenis dosen dengan keahlian yang berbeda. Jika ini sudah terpenuhi, barulah ada jaminan bahwa proses belajar mengajar dapat berlangsung dengan normal. Untuk memenuhi kebutuhan ini tidak ada jalan lain bagi PSPD kecuali meningkatkan jumlah pengangkatan tenaga pendidikan baik dosen tetap maupun dosen tidak tetap atau dosen luar biasa. Dan hal ini sesungguhnya tidak susah dilakukan oleh karena banyak orang yang mau membantu, sekarang tinggal menunggu kesiapan Yayasan sebagai owner Unwar untuk menindaklanjuti. Bahwa bidang ilmu dan teknologi kependidikan khususnya pendidikan kedokteran seperti halnya ilmu dan teknologi lainnya, berkembang begitu pesat. Mengingat ilmu kependidikan adalah art sekaligus science maka untuk menguasainya, belajar dan berlatih adalah keharusan. Kegiatan seperti ini mestinya dilakoni oleh seluruh dosen, baik dosen muda maupun dosen tua. Tenaga edukatif 8 Rencana Strategis PSPD Unwar Tahun 2009 - 2013 yang jumlahnya hanya 9 orang, selain sebagai tenaga edukatif, mereka juga adalah tenaga yang didudukkan dalam jabatan-jabatan struktural dalam keorganisasian PSPD. Sebagian besar dari mereka ini kuali kasi keilmuannya adalah srata II S2, dan mereka sebagian besar juga adalah tenaga edukatif yang telah mendapatkan pengalaman berlatih dalam metodologi pendidikan kedokteran medical education methodology. Karena mereka ini adalah para pensiunan yang umurnya sudah rata-rata di atas 65 tahun maka merekapun perlu mendapatkan pelatihan kembali sebagai usaha untuk merecharge kemampuan mereka dalam metodologi pengajaran. Untuk menunjang pelaksanaan administrasi, PSPD mendapat 9 orang tenaga administratif dengan kuali kasi sangat bervariasi. Berikut adalah tabel yang berisikan jenis, kuali kasi, posisi, dan kharakteristik lainnya dari SDM PSPD Unwar. Tabel 1 : Distribusi Tenaga Administrasi PSPD Unwar Berdasarkan Posisinya NO NAMA NIK JABATAN KETERA NGAN 1. IR. Dewa Gede Semara Edi, M.Si 230500153 UPT 2. Desak Made Arisuniarti 230990117 KTU 3. Desak Made Suwangi 23099026 Kasub.Akademik Kemah 4. I Made Sunardika,SE 22099044 Kasub.Umum Keuangan 5. Ni Luh Ketut Sumartini 230990165 Staf Umum Keuangan 6. A.A.Istri Laksmi Darmayanti 22099078 Sekretaris 7. I Made Suka 220990006 Staf Akademik Kemah 8. I Wayan Manik 230990076 Staf Keamanan 9. I Made Reta 230990157 Staf Keamanan