Teknik Pengumpulan Data Skala Pengukuran

X22 Situasi pasar terhadap harga material Lewin, 1998 X23 Penyediaan aliran dana proyek Perry Hayes, 1985 X24 Pungutan liar Lewin, 1998 X25 Gangguan dari kelompok diluar proyek Oberlander, 2000 X26 Pergolakan social politik Lewin. 1998 b. Variabel terikat Y, yaitu adalah kinerja biaya Y Menurut Hasibuan 2006, indikator dari kinerja biaya ; 1 Efisiensi penggunaan alokasi anggaran dana 2 Ketepatan penentuan alokasi dana anggaran 3 Kesesuaian biaya yang dipergunakan

3.5 Teknik Pengumpulan Data

Penelitian yang dilakukan memerlukan pengumpulan data dengan melakukan survey pada sumber informasi yang dibutuhkan. Survey merupakan suatu metode yang sistematis untuk mengumpulkan data berdasarkan suatu sampel agar mendapatkan informasi dari populasi yang serupa dan tujuan utama dari survey bukan untuk menentukan suatu kasus yang spesifik, namun untuk mendapatkan karakteristik utama dari populasi yang dituju pada suatu waktu yang ditentukan. Untuk penelitian ini dilakukan teknik pengumpulan data, dimana data tersebut dibagi 2 yaitu data primer dan data sekunder. Kedua data tersebut adalah 1. Data Primer : Kuisioner Disusun berdasarkan penelitian yang dikembangkan sesuai dengan parameter yang dibutuhkan untuk mendapatkan permasalahan tentang proyek yang diteiti. Bentuk kuisioner yang diberikan adalah kuisioner tertutup dimana telah disediakan jawabannya sehingga responden tinggal memilihnya. Interviewwawancara Interview dilakukan kepada para pakar untuk mendapatkan dan mengetahui permasalahan yang menganggu kinerja biaya pelaksanaan proyek pembangunan gedung bertingkat. Interview dilakukan secara sistematis berdasarkan permasalahan yang ada. Hal ini bertujuan untuk mendapatkan kebenaranjustifikasi. 2. Data Sekunder Teknik ini dilakukan dengan cara mempelajari buku-buku yang terkait dengan penelitian jurnal-jurnal dan laporan yang berasal dari perusahaan- perusahaan kontraktor atau dari literatur-literatur yang berhubungan dengan tujuan penelitian.

3.6 Skala Pengukuran

Teknik pengukuran dalam penelitian ini menggunakan skala likert. Menurut Arikunto 2006:129, data yang dihasilkan dari instrumen penelitian berdasarkan likert merupakan data ordinal, yaitu berupa angka- angaka yang mengandung arti tingkatan. Variabel yang akan diukur, kemudian dijadikan sebagi titik tolak untuk menyusun item-item instrumen pernyataan atau pertanyaan. Skala likert dalam penelitian ini terdiri dari 5 katagori jawaban. Hasil jawaban diberi skor sebagai berikut: a. Jawaban sangat setuju : Skor 5 b. Jawaban setuju : Skor 4 c. Jawaban ragu-ragu netral : Skor 3 d. Jawaban tidak setuju : Skor 2 e. Jawaban sangat tidak setuju : Skor 1 3.7 Metode Analisis Data 3.7.1 Uji Instrumen Penelitian