Rumusan Masalah Definisi istilah

menggosok gigi terhadap tingkat kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar di SDN Tunggulwulung 2 kota Malang.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah, maka rumusan masalah pada penelitian ini adalah : 1. Bagaimana kejadian karies gigi berdasarkan tingkat pengetahuan kebersihan mulut, usia dan kebiasaan menggosok gigi pada anak usia sekolah dasar ? 2. Apakah tingkat pengetahuan kebersihan mulut mempengaruhi kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar ? 3. Apakah perbedaan usia mempengaruhi kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar ? 4. Apakah kebiasaan menggosok gigi mempengaruhi kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar ? 5. Apakah kombinasi antara tingkat pengetahuan kebersihan mulut, perbedaan usia, dan kebiasaan menggosok gigi mempengaruhi kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar ? Apabila mempengaruhi berapakah daya pengaruh kombinasinya?

1.3 Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan Umum

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengaruh tingkat pengetahuan kebersihan mulut, perbedaan usia, dan kebiasaan menggosok gigi terhadap kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar di SDN Tunggulwulung 2 kota Malang.

1.3.2 Tujuan Khusus

Tujuan khusus yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah : 1. Mendeskripsikan pengaruh tingkat pengetahuan kebersihan mulut, perbedaan usia, dan kebiasaan menggosok gigi terhadap kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar. 2. Menganalisis pengaruh tingkat pengetahuan kebersihan mulut terhadap kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar. 3. Menganalisis pengaruh perbedaan usia terhadap kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar. 4. Menganalisis pengaruh kebiasaan menggosok gigi terhadap kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar. 5. Apakah kombinasi antara tingkat pengetahuan kebersihan mulut, perbedaan usia, dan kebiasaan menggosok gigi mempengaruhi kejadian karies gigi pada anak usia sekolah dasar.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Manfaat Umum

1. Sekolah Menambah pengetahuan dan motivasi khususnya di sekolah tempat penelitian tentang pengaruh tingkat pengetahuan kebersihan mulutdan kebiasaan menggosok gigi terhadap kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar.

2. Puskesmas

Memberikan data baru tentang kejadian karies gigi di wilayah cakupan puskesmas Dinoyo tentang pengaruh tingkat pengetahuan kebersihan mulut, perbedaan usia, dan kebiasaan menggosok gigi terhadap kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar dan sebagai motivasi baru bagi petugas kesehatan di puskesmas dalam hal pemeliharaan kesehatan gigi terhadap pencegahan kejadian karies gigi pada anak sekolah dasar.

1.4.2 Manfaat Khusus

1. Bagi Program Studi Ilmu Keperawatan Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan informasi baru bagi institusi pendidikan S1 keperawatan terutama di bidang kesehatan gigi dan mulut juga sebagai data penunjang untuk penelitian selanjutnya. 2. Bagi Peneliti Sebagai sarana pembelajaran dan pengetahuan baru terutama dalam penelitian yang dilakukan di komunitas sekolah dasar tentang kejadian karies gigi dengan meneliti beberapa faktor yang mempengaruhi perilaku seseorang tentang penyebab karies yaitu tingkat pengetahuan, perbedaan usia, dan kebiasaan menggosok gigi sebagai salah satu tindakan pencegahan karies gigi. 3. Bagi Anak Sekolah Dasar Sebagai pengetahuan baru tentang kebersihan mulut dan memotivasi kebiasaan menggosok gigi yang baik sebagai salah satu cara pencegahan terjadinya karies gigi.

1.5 Definisi istilah

1. Pengetahuan Kebersihan Mulut Pengetahuan adalah merupakan hasil mengingat suatu hal, termasuk mengingat kembali kejadian yang pernah dialami baik secara sengaja maupun tidak sengaja dan ini terjadi setelah orang melakukan kontak atau pengamatan terhadap suatu obyek tertentu Mubarok, 2007.Kebersihan mulut adalah tindakan pemeliharaan atau menjaga rongga mulut agar tetap bersih dan sehat untuk mencegah terjadinya karies, penyakit jaringan periodontal serta bau mulut. Pengetahuan kebersihan mulut adalah hasil mengingat tentang tindakan pemeliharaan atau menjaga rongga mulut yang didapatkan baik secara sengaja maupun tidak sengaja untuk mencegah terjadinya karies gigi, penyakit jaringan periodontal serta bau mulut. 2. Usia Usia adalah terhitung individu mulai saat dilahirkan sampai saat berulang tahun Nursalam, 2008. 3. Kebiasaan Menggososk Gigi Kebiasaan adalah barang apa yang telah biasa dilakukan Wojowasito, 1972.Menggosok gigi adalah membersihkan gigi dengan pasta gigi dan sikat gigi Savitri, 2012 Kebiasaan menggosok gigi adalah kegiatan yang telah biasa dilakukan yaitu membersihkan gigi dengan pasta gigi dan sikat gigi. 4. Karies Gigi Karies gigi adalah proses demineralisasi yang disebabkan oleh interaksi antara produk-produk mikroorganisme, ludah, bagian-bagian yang berasal dari makanan dan email Houwink, 1993. 5. Anak Usia Sekolah Periode dimulai saat anak mulai masuk sekolah dasar sekitar usia 6 tahun, pubertas sekitar usia 12 tahun merupakan tanda akhir masa kanak-kanak menengah Potter, 2005.

1.6 Keaslian Penelitian

Dokumen yang terkait

Hubungan Kebiasaan Menggosok Gigi dengan Timbulnya Karies Gigi pada Anak Usia Sekolah Kelas 4-6 di SDN Ciputat 6 Tangerang Selatan Tahun 2013.

5 53 99

HUBUNGAN ANTARA TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG KESEHATAN GIGI DAN MULUT DENGAN KEJADIAN KARIES GIGI PADA ANAK DI SDN NGEBEL TAMANTIRTO KASIHAN BANTUL

0 3 63

PENGARUH KONSUMSI MAKANAN KARIOGENIK DAN KEBIASAAN MENYIKAT GIGI TERHADAP KEJADIAN KARIES GIGI MOLAR Pengaruh Konsumsi Makanan Kariogenik dan Kebiasaan Menyikat Gigi Terhadap Kejadian Karies Gigi Molar Pertama Permanen Pada Anak Usia 9-11 Tahun di SDN Bl

0 3 14

PENGARUH KONSUMSI MAKANAN KARIOGENIK DAN KEBIASAAN MENYIKAT GIGI TERHADAP KEJADIAN KARIES GIGI MOLAR Pengaruh Konsumsi Makanan Kariogenik dan Kebiasaan Menyikat Gigi Terhadap Kejadian Karies Gigi Molar Pertama Permanen Pada Anak Usia 9-11 Tahun di SDN Bl

0 5 17

HUBUNGAN POLA JAJAN KARIOGENIK DAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI TERHADAP KEJADIAN KARIES GIGI MOLAR PERTAMA PERMANEN PADA Hubungan Pola Jajan Kariogenik dan Kebiasaan Menggosok Gigi Terhadap Kejadian Karies Gigi Molar Pertama Permanen Pada Anak Usia 8-10 Tah

0 5 15

HUBUNGAN POLA JAJAN KARIOGENIK DAN KEBIASAAN MENGGOSOK GIGI TERHADAP KEJADIAN KARIES GIGI MOLAR PERTAMA PERMANEN PADA Hubungan Pola Jajan Kariogenik dan Kebiasaan Menggosok Gigi Terhadap Kejadian Karies Gigi Molar Pertama Permanen Pada Anak Usia 8-10 Tah

0 2 15

HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN, PENGETAHUAN DAN SIKAP ORANG TUA TENTANG KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT PADA ANAK BALITA USIA 3 – 5 TAHUN DENGAN TINGKAT KEJADIAN KARIES DI PAUD JATIPURNO.

0 0 7

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG KARIES GIGI DENGAN KEJADIAN KARIES GIGI PADA ANAK Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Karies Gigi Dengan Kejadian Karies Gigi Pada Anak TK Aisyiyah Kateguhanan Sawit Boyolali.

0 2 16

HUBUNGAN TINGKAT KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT DENGAN PEMBESARAN TONSIL PADA ANAK USIA SEKOLAH.

10 23 50

HUBUNGAN TINGKAT KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT DENGAN PEMBESARAN TONSIL PADA ANAK USIA SEKOLAH.

2 28 50