Dasar Penelitian Lokasi Penelitian

Organisasi sayap Tidar di jalan Wahyu Asri 10 RT. 0306 BB 15, Perum Wahyu Utomo Tambakaji Ngaliyan, Semarang.

C. Fokus Penelitian

Ada dua maksud tertentu yang ingin peneliti capai dalam merumuskan masalah penelitian dengan jalan memanfaatkan fokus. Pertama, penetapan fokus penelitian dalam membatasi studi, dalam hal ini akan membatasi bidang ingkuiri. Kedua, penetapan fokus berfungsi untuk memenuhi kriteria inklusif-ekslusif atau masuk keluar suatu informasi yang diperoleh di lapangan Moleong, 2009:94. Dalam penelitian ini yang menajdi fokus adalah sebagai berikut. 1. Kontribusi Tidar Tunas Indonesia Raya sebagai organisasi sayap dari Partai Gerindra di Provinsi Jawa Tengah. 1 Program yang diselenggarakan PD Tidar Jawa Tengah 2 Sasaran program yang diselenggarakan PD Tidar Jawa Tengah 3 Manfaat dari pelaksanaan program yang diselenggarakan PD Tidar Jawa Tengah 2. Upaya Tidar Tunas Indonesia Raya sebagai organisasi sayap Partai Gerindra di Provinsi Jawa Tengah. 1 Strategi Tidar dalam perluasan basis massa 2 Komunikasi politik yang digunakan untuk melakukan perluasan basis massa 3 Fungsi Tidar dalam perluasan basis massa 3. Faktor Pendukung dan Penghambat Tidar dalam perluasan basis massa Partai Gerindra di Provinsi Jawa Tengah 1 Faktor Pendukung a Partisipasi dari Partai Gerindra b Partisipasi dari Tidar c Partisipasi dari masyarakat 2 Faktor Penghambat a Dari Partai Gerindra b Dari Tidar c Dari masyarakat

D. Sumber Data Penelitian

Pada penelitian ini peneliti menggunakan data yang menurut peneliti sesuai dengan objek penelitian dan memberikan gambaran tentang objek penelitian. Adapun sumber data yang digunakan yaitu:

a. Data Primer

Sumber data Primer adalah sumber data yang langsung memberikan data kepada pengumpul data Sugiyono, 2013:225. Dalam penelitian ini peneliti mencari data untuk membuktikan fakta di lapangan. Data yang diperoleh melalui lapangan atau daerah penelitian dari hasil wawancara mendalam dengan narasumber dan observasi langsung. Peneliti turun langsung ke DPD Partai Gerindra Provinsi Jawa Tengah dan PD Tidar Provinsi Jawa Tengah untuk mengumpulkan data dalam berbagai bentuk, seperti rekaman hasil wawancara dan foto kegiatan di lapangan. Dalam pengambilan data primer, informan yang diwawancarai oleh peneliti adalah: