Perancangan Media Katalog CV. Cihanjuang Inti Teknik (Cintek)

(1)

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Dalam hal menyampaikan promosi setiap perusahaan mempunyai cara tersendiri untuk membuat produknya dikenal oleh semua orang. Namun dalam penggunaan media juga perlu pertimbangan yang harus dilakukan sebelum perusahaan tersebut akan memasarkan produknya dalam suatu media, karena media yang akan digunakan juga harus tepat dengan target audience produk tersebut agar memberikan manfaat yang efektif bagi perusahaan dalam mempromosikan produknya. Untuk memudahkan perusahaan memperkenalkan produknya kepada konsumen, maka dibuatlah katalog sebagai media promosi.

Katalog adalah daftar barang dan benda yang disusun untuk tujuan tertentu. Katalog dapat dikatakan juga merupakan sebuah media informasi yang berisi tentang daftar koleksi produk suatu perusahaan yang disusun secara sistematis sehingga mempermudah konsumen untuk mengetahui produk yang akan mereka gunakan.

Fungsi katalog dalam kegiatan promosi adalah sebagai media yang dapat menunjukkan segala macam produk yang dimiliki oleh suatu perusahaan yang disusun sesuai dengan jenis produk, fungsi produk, dan katagori produknya. Selain itu juga membantu perusahaan agar dapat mempermudah mempromosikan produknya kepada konsumen. Apalagi perusahaan yang memiliki konsumen yang cangkupannya luas (www.librarycorner.org)


(2)

1.2. Waktu dan Tempat Kerja Praktek 1.2.1 Waktu Kerja Praktek

Waktu yang ditentukan disesuaikan dengan jadwal kuliah mahasiswa yang bekerja praktek. Ini bertujuan agar tidak menggangu kegiatan perkuliahan. Dan waktu kerja praktek dimulai pada awal bulan Januari dan berakhir pada akhir bulan Januari 2011.

Adapun tujuan dari kerja praktek ini adalah :

1. Untuk memenuhi syarat yang diberikan oleh fakultas desain, karena kerja praktek adalah mata kuliah yang wajib ditempuh untuk menyelesainkan kuliah Jenjang S1. 2. Mengetahui bagaimana peran CV. CINTEK bagi

masyarakat.

3. Mengetahui bagaimana alur produksi perusahaan CV. CINTEK. Baik berupa jenis-jenis produk minuman dan mesin turbin.

4. Sebagai sarana pengaplikasian pengetahuan yang telah diperoleh.

5. Mendapatkan pengetahuan baru tentang cara kerja Pembangkit Listrik Tenaga Air.

1.2.2 Tempat Kerja Praktek

Penulis mendapatkan kesempatan kerja praktek di CV. CIHANJUANG INTI TEKNIK. Jl. Cihanjuang 204 Cimahi 40513. Telpon / Fax. 022 6640814..


(3)

BAB II

TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Perusahaan

Belajar dari negara maju yang mengutamakan pembangkit energi dari berbagai sumber untuk meningkatkan ekonomi dan kemandirian Edi Permadi dan Cihanjuang Inti Teknik selama bertahun-tahun mengembangkan berbagai alternatif teknologi pembangkit listrik skala kecil. Sebagai lulusan politeknik Mekanik Swiss (POLMAN) tahun 1980 dan pernah mengenyam pendidikan di Jerman dengan mengambil wirausaha, beliau ingin turut menciptakan wirausaha-wirausaha di pelosok pedesaan dengan memanfaatkan potensi air yang ada di daerahnya masing-masing. Dengan kualitas yang semakin handal, mudah, dan murah dalam membuat produknya, diharapkan dapat mengurangi hambatan yang akan dihadapi.

Seiring dengan perkembangannya kemudian CV. CINTEK telah memfokuskan kegiatan bisnisnya pada bidang Pembangkit Listrik Tenaga Micro Hydro (PLTMH) dan salah prestasi yang berhasil ditorehkan adalah memproduksi dua unit Turbin Propeler jenis tubular dan telah digunakan di Gassau Switzerland pada tahun 2006. Disamping memproduksi komponen PLTMH bidang garapan lain divisi teknik yang masih berjalan adalah mesin-mesin untik memproduksi makanan dan pasca panen, pupuk tablet beserta

mesin-mesinnya. Sehingga pada akhirnya dari teknologi microhydro

ini munculah ide untuk mengelola industri agribisnis dengan bahan dasar yang ada di sekitar kita dan produk makanan tradisional Jawa Barat, maka dibuatlah bandrek, bajigur dengan merk dagang Hanjuan. Setelah itu maka kemudian dibuatlah tiga divisi yang terdiri dari divisi teknik, divisi elektrikal dan sistem kontrol dan divisi makanan dan minuman.


(4)

2.2. Profil Perusahaan

Sejak didirikannya CV. CINTEK ini hanya dikenal sebagai bengkel pengerjaan logam, lalu berkembang menjadi perusahaan yang memproduksi mesin-mesin Pembangkit Listrik Tenaga Air, lalu kemudian saat ini CV. CINTEK juga sebagai perusahaan yang memproduksi minuman instan tradisional Jawa Barat yang diberi nama Bandrek Cihanjuang.

2.2.1. Nama Perusahan

Nama perusahaan sendiri berasal dari nama jalan tempat perusahaan CV. CINTEK berdiri yaitu di jalan Cihanjuang Cimahi, dan nama Inti Teknik yang dimaksud adalah bahwa CV. CINTEK ini ingin menjadikan perusahaannya sebagai perusahaan yang terbaik dalam bidang teknik yang mereka miliki.

2.2.2. Bidang Perusahaan

Ada dua lini bisnis CV. CINTEK, yaitu :

1. MESIN

Bisnis mesin adalah memasarkan produk mesin Pembangkit Tenaga Air yang dirancang, dibuat, dan

dipasarkan oleh CV. CINTEK. Demi memenuhi

kebutuhan masyarakat yang daerahnya belum terjangkau oleh listrik.

2. MAKANAN DAN MINUMAN


(5)

makanan dan minuman tradisional Jawa Barat yang dikemas secara modern. Dalam usaha meningkatkan performa perusahaan di bidang pemasaran.

2.2.3. Logo Perusahaan

Gambar II.1. Logo Perusahaan 2.2.4. Legalitas Perusahaan

Nama Perusahaan : CV. CIHANJUANG INTI TEKNIK

Nama Pemilik : Edi Permadi

Alamat Perusahaan : Jl. Cihanjuang 204 Cimahi 40513

Telpon/Fax 022-6640814

Website : www.hanjuang.co.id

Akte Notaris : Gina Koswara Riswara S.H.,

tanggal 23 agustus 2005 Nomor Pengesahan

No. Depkumham : 543065


(6)

No. TDP : 102832900177

No. HO : 503.2/307/1140 - Dispenmo/06

No. SIUP : 503.4/144/1144 - Dispenmo/06

Alamat Unit Produksi : Jl. Cigadung Raya Timur No.

107, Bandung

Telpon. 2506640, Fax. 022-2501159.

2.2.5. Sruktur Organisasi

Dalam perusahaan CV. CIHANJUANG INTI TEKNIK terdiri dari struktur organisasi sebagai berikut.


(7)

2.2.6. Job Description I. DIREKTUR

1. Bertindak sebagai penanggung jawab perusahaan 2. Memimpin seluruh aktifitas perusahaan

3. Sebagai pengambil kebijakan – kebijakan puncak perusahaan.

II. MANAGER

1. Bertindak sebagai wakil Direktur 2. Pelaksana komando lapangan

3. Memimpin dan mengawasi seluruh divisi 4. Perwakilan duta perusahaan

5. Sebagai pelaksana birokrasi intern ekstern.

III. ADMINISTRASI UMUM

1. Pelaksana administrasi dan tata usaha

perusahaan

2. Sebagai pelaksana tata birokrasi 3. Pelaksana persuratan ekstern intern

4. Pengarsipan seluruh dokumen masyarakat.

IV. KEUANGAN TEKNIK

1. Mengatur arus lalu lintas keuangan Divisi Teknik 2. Mempersiapkan biaya – biaya operasional 3. Mempersiapkan laporan kepada manager.

V. KEUANGAN MAKANAN DAN MINUMAN

1. Mengatur arus lalu lintas keuangan Divisi Makmin 2. Mempersiapkan biaya – biaya operasional


(8)

VI. DIVISI TEKNIK

1. Mempersiapkan draft produksi 2. Membuat desain suatu produk 3. Melaksanakan produksi

4. Membuat laporan produksi

5. Melakukan riset – riset produk baru

Bagian surveyor : Melakukan peninjauan tempat yang akan dijadikan proyek

Bagian Machining : Melaksanakan proses

produksi sesuai dengan desain

Bagian Assemblying : Melaksanakan asembler

dari semua bagian

hingga siap kirim

Bagian QC : Melakukan cek ricek sebelum produk dikirim ke konsumen.

DIVISI MAKANAN DAN MINUMAN

1. Memproduksi minuman instan khas jawa barat “Hanjuang”

2. Melaksanakan proses produksi dari bahan mentah hingga siap jual

3. Melakukan riset produk baru

Bagian Produksi : Melaksanakan proses produksi

Bagian QC : Melaksanakan

pemeriksaan dan cek

sesuai standar


(9)

Bagian Gudang : Menyimpan barang siap jual

Bagian Marketing : Mengelola, melayani konsumen.

2.2.7. Struktur Distribusi Pemasaran

Adapun struktur distribusi pemasaran CV. CIHANJUANG INTI TEKNIK sebagai berikut :

Gambar II. 3. Struktur Distribusi Pemasaran

KEPALA MARKETING DIV. MAKANAN DAN

MINUMAN PRODUKSI

GUDANG TENAGA PEMASARAN PROMOSI

MOTORIS


(10)

BAB III

LAPORAN KERJA PRAKTEK

3.1. Peranan Praktikan didalam Perusahaan

Dalam struktur organisasi kerja perusahaan, posisi prakitan adalah sebagai desainer. Dimana pratikan diberikan tanggung jawab oleh Manager HRD. Pratikan akan dipandu oleh para bagian HRD dalam setiap perkerjaan yang diberikan.

Pada kesempatan ini penulis diberi kesempatan untuk mendesain sebuah katalog mesin turbin yang dibutuhkan oleh perusahaan sebagai sarana promosi. Pratikan akan berkonsultasi dengan Bapak Harmoko selaku bagian teknik CV. CINTEK yang kemudian akan

diperlihatkan kepada bagian HRD yang nantinya akan

dipertimbangkan layak atau belumnya katalog itu diproduksi.

3.2. Pekerjaan Praktikan Selama Kerja Praktek

Selama melakukan kerja praktek, penulis mengerjakan dan membantu perusahaan sebagai seorang karyawan yang bergerak dalam bidang lay out. Dan membuat sebuah katalog produk sebagai media promosi yang nantinya akan digunakan oleh perusahaan sendiri ataupun dibagikan kepada konsumen.

3.3. Metode Kerja Praktikan

Proses yang dilakukan untuk pekerjaan ini penulis menggunakan

software Adobe Photoshop CS3 Extended. Praktikan mendapat tugas kerja praktek dari bagian HRD dan bagian teknik. Tugas yang

sudah diberikan merupakan kesepakatan dan kebutuhan


(11)

Berikut bagan yang menggambarkan metode kerja praktikan :

Gambar III.1. Metode Kerja Praktikan

3.4. Perancangan Katalog CV. CINTEK

Praktikan mengerjakan katalog Turbin untuk kebutuhan perusahaan CV. CIHANJUANG INTI TEKNIK untuk digunakan sebagai sarana promosi kepada konsumen. Katalog itu sendiri mengabil warna dari warna baju divisi teknik itu sendiri agar mencitrakan bahwa produk ini merupakan produk mesin yang dirancang asli oleh perusahaan CV. CINTEK.

3.4.1. Konsep Perancangan

Katalog yang Praktikan kerjakan mempunyai konsep yang sederhana. Mengingat katalog yang akan dibuat adalah katalog mesin, maka penulis hanya merubah lay out, font yang digunakan serta warna dari brosur produk yang sudah ada. Warna yang dipakai harus yang sesuai dengan isi katalog produk tersebut. Jika sebelumnya dalam brosur produk tersebut menggunakan warna yang cerah seperti warna


(12)

kuning dan orange, maka katalog yang akan Praktikan buat akan memakai warna yang dominan.

Warna yang dipilih oleh praktikan. Disesuaikan dengan isi katalog yang akan dibuat.

Gambar III.2. Kode warna

Lalu untuk font sendiri praktikan menggunakan dua jenis font yang berbeda untuk Head Line dan Body Teksnya.

Khusus untuk Head Line katalog praktikan menggunakan

huruf Stencil Std. Hal ini disebabkan karena huruf ini mempunya karakter yang umum, tebal dan mempunyai Serif, dan hanya terdiri dari huruf kapital saja, sehingga akan sesuai apabila digunakan sebagai Head Line pada katalog yang berisikan tentang produk mesin CV. CINTEK ini.


(13)

Tipografi yang digunakan sebagai Head Line katalog :

Stencil Std

aAbBcCdDeEfFgGhHiIjJkKlLmMn

NoOpPqQrRsStTuUvVwWxXyYzZ

0123456789

,.?!/:;”’()

Begitu juga untuk Body Teks digunakan huruf Prestige Elite

Std. Huruf ini sama – sama mempunyai karakter yang umum

dan mempunyai Serif, tetapi huruf ini lebih tipis dari huruf yang digunakan untuk Head Line. Selain itu huruf ini juga tidak hanya terdiri dari huruf kapital saja, maka dari itu akan sesuai apabila huruf ini digunakan sebagai Body Teks untuk katalog mesin CV. CINTEK ini.

Tipografi yang digunakan sebagai Body Teks katalog :

Prestige Elite Std

aAbBcCdDeEfFgGhHiIjJkKlLmMn

NoOpPqQrRsStTuUvVwWxXyYzZ

0123456789

,.?!/:;”’

()

3.4.2. Teknis Perancangan

Tidak ada yang sulit dengan teknik perancangan yang dilakukan dalam proses pembuatan katalog CV. CINTEK ini, karena hanya mengubah kesan warna, Lay Out, serta huruf yang akan digunakan saja. Karena untuk bahan dan reverensi pihak perusahaan sendiri telah menyediakannya, dan praktikan mulai melakukan proses pekerjaan dengan mempelajari brosur yang sudah diberikan oleh persahaan.


(14)

Kemudian dari tahap itu praktikan mulai merubah beberapa konsep yang kurang sesuai dengan jenis produk yang akan dimuat dalam katalog.

Gambar III.3. Contoh brosur yang sebelumnya

Langkah pertama, praktikan membuat background katalog

bagian awalnya dengan menggunakan warna-warna yang dominan dengan turunan warna hitam. Kemudian diberi tambahan garis di bagian kirinya sebagai batas margin yang digunakan agar terlihar rapih. Sedangkan untuk warna

background yang digunakan pada bagian belakang halaman muka menggunakan warna yang lebih cerah karena pada baguan ini menjelaskan tentang keunggulan dan spesifikasi produknya.


(15)

Gambar III.4. Proses memberi warna background

Kemudian langkah selanjutnya yaitu studi lay out yang akan ditampilkan dalam katalog tersebut, hal ini dilakukan karena aga isi yang ada dalam katalog ini dapat tersusun secara sistematis sehingga orang akan tertarik dan akan merasa nyaman membacanya.


(16)

Gambar III.5. Proses studi lay out

Dan setelah itu mulai melengkapi lay out tersebut dengan keterangan-keterangan tentang produk tersebut disertakan dengan spesifikasinya.


(17)

Setelah semua isi katalog itu selesai, hasil dari desain katalog yang dibuat kemudian di perlihatkan kepada bagian HRD untuk di ajukan kepada bagian teknik agar dapat dinilai dan di asistensi. Dan setelah melalui proses asistensi akhirnya menjadi hasil akhir sebagai berikut.

Gambar III.7. Proses revisi

Hasil akhir dari katalog yang dibuat terdiri dari 12 halaman full depan dan belakang.


(18)


(19)

BAB IV

KESIMPULAN

Dari uraian Tulisan ini dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut :

1. Bekal yang memadai bagi penulis untuk bekerja di

bidang Desain

2. Dalam mengemas suatu media promosi dalam

sebuah perusahaan harus mempunyai ide kreatif yang bagus.

3. Ilmu yang telah didapat selama kuliah telah membuat

penulis mamu untuk membuktikan bahwa desain yang dibuat dapat diterima oleh setiap orang.

4. Katalog ternyata sangat bermanfaat sekali bagi

perusahaan dalam menginformasikan produknya.

5. Katalog sebagai media pencitraan dari perusahaaan.

6. Bidang perusahaan apapun ternyata sangat


(20)

Laporan Kerja Praktek

PERANCANGAN MEDIA KATALOG

SEBAGAI SARANA PROMOSI

CV. CIHANJUANG INTI TEKNIK (CINTEK)

DK 36502 KERJA PRAKTEK Oleh :

Hari Sandi N. I 51907246

Desain Komunikasi Visual

Dosen Pembimbing :

Wantoro, S.Ds.

FAKULTAS DESAIN

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

BANDUNG


(21)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Curriculum Vitae

Data Pribadi / Personal Details

Nama / Name : Hari Sandi Nur Ikhsan

Alamat / Address : Komplek Bumi Cibiru Raya, blok F no. 11

RT 04/15. Desa Cibiru Wetan, Kab. Bandung. Nomor Telepon / Phone : 085723927388

Email : Shirosaki88@yahoo.com.

Jenis Kelamin / Gender : Laki-Laki.

Tanggal Kelahiran / Date of Birth : Bandung, 07-10-1988

Status Marital / Marital Status : Lajang.

Warga Negara / Nationality : Indonesia.

Agama / Religion : Islam.

Pendidikan / Education : - SDN CIBIRU IV (1995-2001)

- SMP DAAR EL-QOLAM (2001-2004) - SMA DAAR EL-QOLAM. (2004-2007) - DESAIN KOMUNIKASI VISUAL,

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA. (2007-sekarang)


(22)

DAFTAR PUSTAKA

Darmawan, Heru. (2010). Pengertian Katalog Induk. Diakses pada tanggal 25 Januari 2011.

www.librarycorner.org

Dinamika Usaha. (2010). Brosur, katalog & flyer sejenis tapi beda fungsi. Diakses pada tanggal 30 januari 2011.

www.cetak2bagus.blogspot.com


(23)

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas Rahmat dan karunia-Nya yang telah diberikan sehingga akhirnya penulis dapat menyelesaikan laporan kerja praktek yang berjudul : “PERANCANGAN MEDIA KATALOG SEBAGAI SARANA PROMOSI

UNTUK CV.CIHANJUANG INTI TEKNIK ” sebagai salah satu syarat

untuk mencapai kelulusan mata kuliah kerja praktek di Fakultas Desain Jurusan Desain Komunikasi Visual Universitas Komputer Indonesia Bandung.

Penulis menyadari bahwa hasil laporan kerja praktek ini masih banyak kekurangan dan masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu diharapkan saran dan kritik dari pembimbing untuk memperbaiki laporan kerja praktek ini.

Penulis menerima dengan senang hati segala masukan yang diberikan baik secara langsung maupun tidak langsung, karena demi penyempurnaan lebih lanjut bagi materi laporan ini. Dan semoga laporan kerja praktek ini dapat menjadi wujud ibadah penulis kepada Zat Yang Maha Mengetahui lagi Bijaksana, dan memberikan manfaat yang sebaik-baiknya bagi para mahasiswa.

Bandung, Januari 2011


(1)

18


(2)

19

BAB IV

KESIMPULAN

Dari uraian Tulisan ini dapat disimpulkan hal-hal sebagai berikut :

1. Bekal yang memadai bagi penulis untuk bekerja di bidang Desain

2. Dalam mengemas suatu media promosi dalam sebuah perusahaan harus mempunyai ide kreatif yang bagus.

3. Ilmu yang telah didapat selama kuliah telah membuat penulis mamu untuk membuktikan bahwa desain yang dibuat dapat diterima oleh setiap orang.

4. Katalog ternyata sangat bermanfaat sekali bagi perusahaan dalam menginformasikan produknya. 5. Katalog sebagai media pencitraan dari perusahaaan. 6. Bidang perusahaan apapun ternyata sangat


(3)

Laporan Kerja Praktek

PERANCANGAN MEDIA KATALOG

SEBAGAI SARANA PROMOSI

CV. CIHANJUANG INTI TEKNIK (CINTEK)

DK 36502 KERJA PRAKTEK

Oleh :

Hari Sandi N. I 51907246

Desain Komunikasi Visual

Dosen Pembimbing :

Wantoro, S.Ds.

FAKULTAS DESAIN

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA

BANDUNG


(4)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

Curriculum Vitae

Data Pribadi / Personal Details

Nama / Name : Hari Sandi Nur Ikhsan

Alamat / Address : Komplek Bumi Cibiru Raya, blok F no. 11 RT 04/15. Desa Cibiru Wetan, Kab. Bandung. Nomor Telepon / Phone : 085723927388

Email : Shirosaki88@yahoo.com.

Jenis Kelamin / Gender : Laki-Laki.

Tanggal Kelahiran / Date of Birth : Bandung, 07-10-1988 Status Marital / Marital Status : Lajang.

Warga Negara / Nationality : Indonesia.

Agama / Religion : Islam.

Pendidikan / Education : - SDN CIBIRU IV (1995-2001)

- SMP DAAR EL-QOLAM (2001-2004) - SMA DAAR EL-QOLAM. (2004-2007) - DESAIN KOMUNIKASI VISUAL,

UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA. (2007-sekarang)


(5)

20

DAFTAR PUSTAKA

Darmawan, Heru. (2010). Pengertian Katalog Induk. Diakses pada tanggal 25 Januari 2011.

www.librarycorner.org

Dinamika Usaha. (2010). Brosur, katalog & flyer sejenis tapi beda fungsi. Diakses pada tanggal 30 januari 2011.

www.cetak2bagus.blogspot.com


(6)

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas Rahmat dan karunia-Nya yang telah diberikan sehingga akhirnya penulis dapat menyelesaikan laporan kerja praktek yang berjudul :

“PERANCANGAN MEDIA KATALOG SEBAGAI SARANA PROMOSI

UNTUK CV.CIHANJUANG INTI TEKNIK ” sebagai salah satu syarat untuk mencapai kelulusan mata kuliah kerja praktek di Fakultas Desain Jurusan Desain Komunikasi Visual Universitas Komputer Indonesia Bandung.

Penulis menyadari bahwa hasil laporan kerja praktek ini masih banyak kekurangan dan masih jauh dari sempurna. Oleh karena itu diharapkan saran dan kritik dari pembimbing untuk memperbaiki laporan kerja praktek ini.

Penulis menerima dengan senang hati segala masukan yang diberikan baik secara langsung maupun tidak langsung, karena demi penyempurnaan lebih lanjut bagi materi laporan ini. Dan semoga laporan kerja praktek ini dapat menjadi wujud ibadah penulis kepada Zat Yang Maha Mengetahui lagi Bijaksana, dan memberikan manfaat yang sebaik-baiknya bagi para mahasiswa.

Bandung, Januari 2011

Penulis