Konsep-konsep dalam Pemasaran. KONSEP PEMASARAN DAN KONSEP PENJUALAN

Page 1 of 14 PENGANTAR BISNIS TOPIK : FUNGSI PEMASARAN PRODI D4 MANAJEMEN BISNIS DOSEN : SENNY HANDAYANI, S.E., MM. KELAS JUMLAH SKS KODE MK KULIAH KE : 1 A : 3 21 200 Menit : M4P243C3 : 10

A. PENGERTIAN PEMASARAN

1. Pengertian Pemasaran,

Pemasaran adalah suatu sistem keseluruhan dari kegiatan bisnis yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan dan mendistribusikan barang dan jasa yang memuaskan kebutuhan, baik kepada pembeli yang ada maupun pembeli potensial.

2. Manajemen Pemasaran.

Adalah analisis, pernecanaan, pelaksanaan dan pengendalian atas program yang dirancang untuk menciptakan, membentuk dan mempertahankan pertukaran yang menguntungkan dengan pembeli sasaran target buyer dengan maksud untuk mencapai tujuan-tujuan organisasinya.

B. KONSEP PEMASARAN DAN KONSEP PENJUALAN

1. Konsep-konsep dalam Pemasaran.

Pada dasarnya kegiatan pemasaran harus diorganisasikan secara terpadu serta memerlukan suatu pelaksanaan manajemen pemasaran yang berorientasi pada kepuasan pelanggan dan kesejahteraan lingkungan. Ada lima konsep pemasaran : a. Konsep Produksi, The production consept, Konsep ini lebih menekankan bahwa konsumen akan menyukai produk yang tersedia selaras dengan kemampuannya. b. Konsep Produk The product concept, Konsumen akan menyukai produk yang menawarkan kualitas serta mempunyai keistimewaaan yang menonjol, konsep ini mempunyai persyaratan sebagai berikut : 1 Konsumen membeli produk tidak hanya sekedar memenuhi kebutuhannya. 2 Konsumen menaruh perhatian pada kualitas produk. 3 Konsumen dapat membedakan kualitas barang merek yang satu dengan yang lainnya. 4 Konsumen akan membayar barang sesuai dengan kualitas produknya. c. Konsep Penjulan The selling concept, Konsumen tidak akan membeli cukup banyak produk, kecuali jika produsen mengupayakan promosi dan penjualan yang agresif, jadi konsep ini mengandung dasar pemikiran : 1 Tugas produsen adalah mencapai jumlah penjualan tertinggi. 2 Konsumen harus dirangsang untuk membeli barang dengan berbagai cara. 3 Konsumen mungkin melakukan pembelian lagi, bila tidak cari konsumen lainnya. d. Konsep Pemasaran The marketing concept, Konsep pemasaran beranggapan bahwa kunci keberhasilan dalam pencapaian tujuan perusahaan adalah terdiri dari penentuan Page 2 of 14 kebutuhan dan keinginan pasar sasaran serta pemberian kepuasan yang diinginkan secara lebih baik dari yang dilakukan oleh pesaingnya, konsep ini lebih menekankan pada pemenuhan kebutuhan konsemen atau Customer oriented. e. Konsep Pemasaran Kemasyarakatan The societal marketing concept, Konsep ini mengupayakan untuk menjaga kepentingan masyarakat dalam jangka panjang, dismping tujuan yang lainnya yaitu memuaskan keinginan dan kebutuhan konsumen.

2. Perbedaan Konsep Penjualan, Konsep Pemasaran dan Konsep Pemasaran Baru.