Unsur-Unsur Biaya Produksi EVALUASI PENENTUAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN PROCESS COST METHOD PADA PT GUWATIRTA SEJAHTERA

commit to user 21 4 Jumlah total biaya pada harga pokok produk proses dihitung setiap akhir periode dengan menjumlah semua elemen biaya yang dinikmati produk dalam satuan waktu yang bersangkutan. 5 Untuk menghitung biaya satuan, jumlah total biaya produksi pada satuan waktu tertentu dibagi jumlah produk yang dihasilkan pada satuan waktu yang sama.

6. Unsur-Unsur Biaya Produksi

Unsur-unsur yang terdapat dalam biaya produksi diantaranya adalah berikut ini : a. Biaya Bahan Baku Pengertian bahan baku menurut Hanggana 2009: 11 adalah bahan yang menempel menjadi satu dengan barang jadi yang mempunyai nilai relatif tinggi sebanding nilai bahan yang lain dalam pembuatan suatu barang jadi. Biaya bahan baku merupakan hasil perkalian dari harga pokok persediaan bahan baku dengan kuantitas bahan baku yang dipakai. b. Biaya Tenaga kerja Menurut Hanggana 2009: 34-35 tenaga kerja adalah merupakan semua orang yang bekerja disuatu perusahaan. Berdasarkan fungsi pokok dalam perusahaan, tenaga kerja dibagi menjadi empat yaitu: 1 Tenaga kerja bagian produksi 2 Tenaga kerja bagian penjualan commit to user 22 3 Tenaga kerja bagian pembelian 4 Tenaga kerja bagian administrasi keuangan Tenaga kerja bagian produksi dibagi menjadi dua yaitu : 1 Tenaga Kerja Langsung Merupakan karyawan bagian produksi yang mempunyai pekerjaan fungsi yang berkaitan langsung dengan proses produksi, sehingga jika pekerjaan tersebut tidak lakukan, maka proses pembuatan barang jadi tidak akan selesai. 2 Tenaga Kerja Tidak Langsung Merupakan karyawan dibagian produksi yang mempunyai pekerja fungsi yang tidak berkaitan langsung dengan proses produksi, sehingga jika pekerjaan tersebut dilakukan, maka proses pembuatan barang jadi akan selesai juga. Menurutkan Vanderback Hanggana, 2009: 46 mendefinisikan biaya tenaga kerja langsung merupakan upah yang dibayarkan kepada pekerja yang secara langsung dapat diidentifikasikan ke suatu job atau barang jadi. c. Biaya Overhead Pabrik Biaya overhead pabrik adalah biaya produksi selain biaya bahan baku dan biaya tenaga kerja langsung. Biaya overhead pabrik dapat dibebankan langsung jika menggunakan metode process costing, sedangkan dalam metode job order costing menggunakan pembebenan tidak langsung. commit to user 23 Menurut Hanggana 2009:57 biaya overhead pabrik dapat dikelompokkan menjadi lima: 1 Biaya bahan pembantu Merupakan bahan yang menempel menjadi satu dengan barang jadi, dan mempunyai nilai relatif rendah dibanding nilai bahan yang lain dalam pembuatan suatu barang jadi. 2 Biaya tenaga kerja tidak langsung Merupakan semua upah yang dibayarkan kepada karyawan bagian produksi yang mempunyai pekerjaan fungsi tidak berhubungan langsung dengan proses produksi. 3 Tambahan gaji tenaga kerja langsung selain gaji pokok 4 Biaya produksi karena berlalunya waktu 5 Biaya langsung yang langsung membutuhkan pengeluaran uang tunai keluar kas. commit to user 24 B. ANALISIS DATA DAN PEMBAHASAN Pada bagian pembahasan ini penulis menggunakan dua cara perhitungan untuk membandingkan harga pokok produksi yang diperoleh yaitu perhitungan menurut perusahaan dan perhitungan menurut penulis. Untuk lebih jelasnya, edua cara tersebut akan dijelaskan sebagai berikut:

1. Perhitungan Harga Pokok Produksi menurut PT Guwatirta Sejahtera