Analisis Permasalahan ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

17

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

3.1 Analisis Permasalahan

Pada bab ini akan dibahas mengenai perancangan perangkat lunak sistem pengadaan barangjasa elektronik berbasis web. Perangkat lunak dirancang untuk memberikan fasilitas kepada penyedia barangjasa dan juga panitia lelang selaku pembeli barangjasa. Bagi penyedia barangjasa, perangkat lunak dirancang untuk memberikan fasilitas dan kemudahan bagi penyedia barangjasa dalam mengikuti proses pengadaan barangjasa dilingkukangan pemerintahan. Bagi panitia lelang, perangkat lunak dirancang untuk membantu panitia lelang dalam mengevaluasi kualifikasi dan penawaran dari penyedia barang atau jasa dalam proses pengadaan barangjasa. Dari penjelasan tersebut, sistem dapat dibedakan menjadi 2dua sub sistem, yaitu : a Sub sistem rekanan b Sub sistem dinas Selain kedua sub sistem tersebut, ada beberapa sub sistem pendukung dalam aplikasi ini yaitu sub sistem administrator dan juga sub sistem penyedia data. Dalam sub sistem administrator terdapat fasilitas untuk mengatur jadwal umum dari pelaksanaan lelang setiap periode baik menggunakan sistem pascakualifikasi maupun sistem prakualifikasi. Dalam proses pengadaan barangjasa, perlu diberikan pembatasan waktu pelaksanaan untuk disesuaikan dengan aturan yang ada. Permasalahan yang kemudian muncul adalah : STIKOM SURABAYA 1. Perlunya fasilitas bagi perusahaan sebagai pengguna barangjasa untuk mengevaluasi penawaran dan kualifikasi penyedia barangjasa. 2. Perlunya fasilitas bagi perusahaan untuk memasukkan dokumen lelang dan juga menjawab pertanyaan dari penyedia barangjasa sebagai proses penjelasan suatu kegiatan. Dari hasil analisis terhadap permasalahan diatas, dibutuhkan suatu aplikasi yang berguna membantu bagi penyedia barangjasa dan pengguna barangjasa. Pada bagian penyedia barangjasa, perangkat lunak dirancang untuk memberikan fasilitas dan kemudahan bagi penyedia barangjasa dalam mengikuti proses pengadaan barangjasa di lingkungan PDAM Surya Sembada. Pada bagian panitia lelang, perangkat lunak dirancang untuk membantu panitia lelang dalam mengevaluasi kualifikasi dan penawaran dari penyedia barangjasa dalam proses lelang pengadaan barangjasa.

3.2 Analisis Kebutuhan