Sarana dan Prasarana Pengelolaan Pembinaan

pada definisi latihan, dengan demikian setiap aspek dapat berkembang semaksimal mungkin dan kemungkinan prestasi akan dapat tercapai. Selain keempat aspek diatas, menurut Russell R.Pate dkk 119: 1993 dalam merancang prorgam latihan pelatih harus mempertimbangkan pilihan- pilihan dan menerapkan pengetahuan tentang pembelajaran tambahan, metode belajar bagian dari melawan keseluruhan, peragaan dan menghindari analisis yang berlebihan. Pelatih harus menghadapi masalah khusus yang tertentu dalam membantu olahragawan untuk menguasai keterampilan. Para olahragawan mungkin menghadapi keadaan penampilan yang stabil dan kemungkinan perlu membuat perubahan teknik yang nyata. Pencapaian ketrampilan dapat dipengaruhi oleh transfer dan oleh tingkat kebugaran fisik. Semua faktor mempengaruhi kualitas masa latihan.

2.1.4 Sarana dan Prasarana

Pencapaian prestasi yang maksimal harus didukung dengan prasarana dan sarana berkuantitas dan berkualitas guna untuk menampung kegiatan olahraga prestasi berarti peralatan yang digunakan sesuai dengan cabang olahrga yang dilakukan, dapat digunakan secara optimal mungkin dan mengikuti perkembangan ilmu dan teknologi, sehingga prestasi yang maksimal akan dapat tercapai. Menurut Soepartono 2000:5-6 dalam buku sarana dan prasarana olahraga bahwa : 1. Prasarana yaitu segala sesuatu yang merupakan penunjang terselenggaranya suatu proses usaha atau bangunan. Dalam olahraga prasarana merupakan sesuatu yang mempermudah atau memperlancar tugas dan memiliki sifat yang relatif permanen.salah satu sifat tersebut 16 adalah susah dipindahkan. Berdasarkan definisi tersebut dapat disebutkan beberapa contoh prasarana olahraga ialah : lapangan bola basket, lapangan tenis, gedung olahraga hall, stadion sepakbola, dan lain-lain. Gedung olahraga merupakan prasarana berfungsi serba guna yang secara bergani-ganti dapat digunakan untuk pertandingan beberapa cabang olahraga. Semua yang disebutkan adalah adlah contoh-contoh prasarana olahraga dengan ukuran standart. 2. Sarana. I stilah sarana olahraga adalah terjemahan dari “facilities”, yaitu sesuatu yang dapat digunakan dan dimanfaatkan dalam pelaksanaan kegiatan olahraga atau pendidikan jasmani. Sarana olahraga dapat dibedakan menjadi dua kelompok, yaitu : 1 Peralatan apparatus, ialah sesuatu yang digunakan, contoh : peti lincat, palang tunggal, alang sejajar, gelang-gelang dan lainnya. 2 Perlengkapan device, yaitu : 1 Sesuatu yang melengkapi kebutuhan prasarana, misalnya : net, bendera untuk tanda, garis batas dan lain-lain 2 Sesuatu yang dapat dimainkan atau dimanipulasi dengan tangan atau kaki, misalnya : bola, raket, pemukul dan lain-lain Seperti halnya prasarana olahraga, sarana yang dipakai dalam kegiatan olahraga pada masing-masing cabang olahraga memiliki ukuran standard.

2.1.4.1 Sarana dan Prasarana Basket Menurut Abdul Rohim 2008 : 4