8456684. Seiring perkembangan zaman yang lebih maju dan pertumbuhan penduduk yang sangat cepat maka banyak penduduk berkelompok membangun
sebuah organisasi bisa disebut perusahaan, dimana perusahaan pasti membutuhkan alat-alat dalam operasianalnya, terutama barang habis pakai, alat
tulis kantor dan lainnya. Permintaan konsumen terhadap barang habis pakai lumayan banyak, sehingga menimbulkan ketidak stabilan penjualan. Untuk
memenuhi kebutuhan konsumen tersebut, maka diperlukan perencanaan pada CV. Rony Putra. Salah satu tindakan yang dapat membantu perencanaan tersebut
adalah melakukan peramalan terhadap permintaan konsumen di bidang leveransir pengadaan barang habis pakai. Peran peramalan dalam perencanaan ini adalah
untuk menaggapi naik turunnya permintaan konsumen. Tanpa adanya peramalan maka kemungkinan terjadinya perubahan-perubahan drastis terhadap permintaan
tersebut tidak diikuti dengan kesiapan CV. Rony Putra dalam berbagai hal, seperti biaya maupun penyediaan yang harus dilakukan. Berdasarkan latar belakang
masalah tersebut, penulis mengambil judul
“ANALISIS PERMINTAAN KONSUMEN
DI BIDANG
LEVERANSIR DENGAN
METODE PERAMALAN EXPONENSIAL SMOTHING PADA CV. RONY PUTRA
MEDAN ”.
1.2 Perumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, maka masalah yang dirumuskan adalah sebagai berikut:
1. Berapa peramalan permintaan konsumen dalam bidang leveransir pengadaan
barang habis pakai di CV. Rony Putra pada bulan Juni periode tahun 2014.
Universitas Sumatera Utara
2. Berapa penyediaan jumlah permintaan konsumen dalam bidang leveransir
pengadaan barang habis pakai di CV. Rony Putra pada bulan Juni periode tahun 2014.
1.3 Batasan Masalah
Permintaan konsumen dalam bidang leveransir pengadaan barang-barang di CV. Rony Putra terdapat banyak jenis. Dalam hal ini peneliti memberi batasan
masalah pada permintaan konsumen dalam bidang leveransir kapasitas kertas multi fungsi, HVS yang biasa digunakan untuk memprint berkas dan
memfotocopi berkas dalam satuan rim dimana 1 rim itu terdapat 500 lembar kertas. Penulis mengambil penelitian ini disebabkan karena banyaknya permintaan
di pasaran.
1.4 Tujuan Penelitian
Sesuai dengan perumusan masalah di atas, maka tujuan penelitian yang hendak dicapai adalah sebagai berikut:
1. Untuk mengetahui peramalan permintaan konsumen dalam bidang leveransir
pengadaan barang habis pakai di CV. Rony Putra pada bulan Juni periode tahun 2014.
2. Untuk mengetahui penyediaan jumlah permintaan konsumen dalam bidang
leveransir pengadaan barang habis pakai di CV. Rony Putra pada bulan Juni periode tahun 2014.
Universitas Sumatera Utara
1.5 Manfaat Penelitian
Penelitian ini diharapkan memberikan manfaat bagi berbagai pihak yang berkepentingan, antara lain:
1. Bagi Perusahaan
yaitu: Hasil dari penelitian ini dapat digunakan perusahaan sebagai bahan masukan dalam pengambilan keputusan pada pihak manajemen perusahaan.
2. Bagi Penulis
yaitu: Sebagai sarana menerapkan ilmu-ilmu yang diperoleh dibangku perkuliahan kedalam perusahaan sesungguhnya.
3. Bagi Pihak Lain
yaitu: Penelitian ini dapat dijadikan sebagai masukan referensi untuk penyelesaian kasus yang sama.
1.6. Tinjauan Pustaka